Suara.com - Kecintaan seorang pekerja konstruksi asal Massachusetts terhadap licorice (akar manis) hitam berujung tragis. Nyawanya terenggut setelah jantungnya berhenti akibat terlalu banyak makan kudapan manis tersebut.
Menyadur Gulf News, Kamis (24/9/2020), pria yang tak disebutkan namanya itu dilaporkan memakan setengah kantong licorice hitam setiap hari.
Setelah rutin mengkonsumsi kudapan manis itu dalam beberapa minggu, jantung pria berusia 54 tahun itu berhenti, sebagaimana dilaporkan dokter.
"Bahkan sedikit licorice yang Anda makan dapat meningkatkan tekanan darah Anda kata Dr Neel Butala, seorang ahli jantung di Rumah Sakit Umum Massachusetts.
Licorice hitam bisa menjadi kudapan berbahaya lantaran mengandung asam glycyrrhizic. Menurut dokter, zat itu dapat menyebabkan ketidakseimbangan dalam mineral yang disebut elektrolit dalam tubuh.
Makan sedikitnya 2 ons licorice hitam sehari selama dua minggu dapat menyebabkan masalah irama jantung.
Licorice hitam akan lebih berbahaya apabila dikonsumsi berlebihan oleh orang-orang yang memiliki usia di atas 40 tahun, sebagaimana peringatan Badan Pengawas Obat dan Makanan AS.
“Ini lebih dari batang licorice. Ini bisa berupa kacang jeli, teh licorice, dan banyak lagi yang dijual bebas," kata Dr Robert Eckel, ahli jantung University of Colorado.
"Bahkan beberapa bir, seperti bir Belgia, memiliki senyawa ini di dalamnya, seperti halnya beberapa tembakau kunyah."
Baca Juga: Studi: Penyakit Tidak Menular Bikin Risiko Kematian Karena Covid-19 Naik
Kematian manusia akibat licorice hitam disebut sebagai kasus ekstrim. Pria tua yang jadi korban itu disebut beralih ke licorice dari sebelumnya mengkonsumsi permen merah beraroma buah.
Sebelum kematiannya, pria itu dikabarkan pingsan saat makan siang di sebuah restoran cepat saji.
Dokter menemukan dia memiliki potasium yang sangat rendah, yang menyebabkan irama jantung dan masalah lainnya.
Penanggap darurat melakukan CPR hingga detak jantung pria itu kembali muncul. Tetapi, pria itu meninggal keesokan harinya.
FDA mengizinkan hingga 3,1 persen kandungan makanan memiliki asam glycyrrhizic, tetapi banyak permen dan produk licorice lainnya tidak mengungkapkan berapa banyak yang terkandung di dalamnya per ons.
Dokter telah melaporkan kasus ini ke FDA dengan harapan dapat meningkatkan perhatian terhadap risikonya.
Jeff Beckman, juru bicara Hershey Company, yang membuat twizzlers licorice twists yang populer, mengatakan dalam email bahwa semua produk milik mereka aman asal dikonsumsi secukupnya.
Berita Terkait
-
WHO: Merokok Tembakau Memicu Penyakit Jantung & Sebabkan 1,9 Juta Kematian
-
Studi di Israel Sebut Seks Baik Bagi Penderita Sakit Jantung
-
Teknologi Monitoring Detak Jantung dan Suhu Tubuh
-
Berhubungan Seks Usai Serangan Jantung Tingkatkan Peluang Hidup, Kok Bisa?
-
Berdampak Buruk, BPOM AS Umumkan Obat Tiroid Ditarik Kembali oleh Pabrik
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
Harga Emas Melonjak! Antam Tembus Level Rp 2.622.000 di Pegadaian, UBS Ikut Naik
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
Terkini
-
Pesan Keras di Gerbong Kereta, Grafiti Anti IDF Gegerkan Publik
-
Blak-Blakan, Prabowo Tolak Keponakan Ikut Proyek Kemhan: Cari Usaha Lain!
-
Prabowo Ingatkan Anak Muda: Kuasai Ekonomi Sebelum Jadi Pemimpin Politik
-
Jakarta Bersih-Bersih: Halte Transjakarta BNN dan Tiang Monorel Masuk Daftar Pembongkaran
-
DPR Akan Panggil Trans7, Cucun: Jangan Demi Rating Malah Memecah Belah Bangsa
-
Sidang Praperadilan Ditolak, Nadiem Makarim Tulis Surat Menyentuh dari Balik Jeruji
-
BPI Danantara dan Pemprov DKI Siap Wujudkan Proyek Energi Sampah November Ini
-
Wapres Gibran Bingung Ditanya CPNS Optimalisasi? Respon Singkatnya Jadi Sorotan!
-
Surya Paloh dan Sjafrie Gelar Pertemuan Tertutup di Kantor Menhan, Ada Sinyal Politik Apa?
-
Komnas Perempuan: Kekerasan Seksual Mei 1998 Tidak Boleh Dihapus dari Sejarah