Suara.com - Memasuki hari ketiga pentolan Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab di Indonesia, sejumlah tokoh terus berdatangan menyambangi kediamannya di Jalan Petamburan III, Gang Paksi, Jakarta Pusat, Kamis (12/11/2020). Kini giliran Politisi Partai Gerindra Fadli Zon menyambangi Rizieq di kediamannya.
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, Fadli datang seorang diri ke Petamburan sekira pukul 13.45 WIB. Namun ia tak langsung ke dalam kediaman Rizieq, ia memilih menunggu terlebih dahulu di Kantor Sekretariat DPP FPI lantaran imam besar masih dalam perjalanan menuju ke Petamburan usai hadiri acara maulid di Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
Tak berselang lama, sekitar 20 menit kemudian Fadli kemudian bergegas menuju kediaman Rizieq.
Ia tampak ditemani Sekretaris Umum FPI Munarman dari dalam kantor sekretariat.
Dalam kunjungannya ke rumah Rizieq, Fadli tampak mengenakan pakaian batik berwarna dominan cokelat dilengkapi dengan peci berwarna hitam dan lencana DPR RI. Ia juga terlihat menumpangi mobil sedan berwarna hitam.
Meski tak merinci apakah kedatangannya itu memang sengaja diutus Menhan Prabowo Subianto, Fadli hanya berujar jika kedatangannya itu untuk bersilaturahim dengan Rizieq. Ia mengaku gembira akhirnya Rizieq bisa kembali pulang ke Indonesia.
"Saya mungkin sempet berkali-kali 5, 6 kali mungkin ya ketemu dalam kesempatan haji, kesempatan umrah sepanjang 3 setengah tahun selama beliau ada di Mekkah. Terakhir kalau tidak salah bulan Maret 2019 ya. Jadi Insya Allah ya menyambung silaturahim," kata Fadli di lokasi.
Ia pun langsung berjalan masuk ke dalam kediaman pentolan FPI tersebut. Tak lama berselang Rizieq berserta rombongan pun tiba di Petamburan usai hadiri acara maulid di Pondok Ranggon, Jakarta Timur.
Baca Juga: Cuek Penyambutan Habib Rizieq Langgar Prokes Covid-19, Anies Cari Aman?
Berita Terkait
-
Gugatan Pernyataan Fadli Zon Soal Mei 98: KontraS Kecewa Hakim PTUN Semuanya Laki-Laki!
-
Korban Pemerkosaan Massal '98 Gugat Fadli Zon: Trauma dan Ketakutan di Balik Penyangkalan Sejarah
-
Tuntutan TGPF 98 di PTUN: Desak Fadli Zon Cabut Pernyataan dan Minta Maaf ke Publik
-
Sidang Gugatan Perkosaan Mei '98, Kuasa Hukum Fadli Zon Mengaku Belum Tahu Objek Perkara
-
Heboh Video Prabowo, Fadli Zon Kritik Jokowi Diungkit Lagi: Bioskop Bukan buat Nonton Iklan Politik!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga di Bawah Rp10 Juta, Hemat dan Ramah Lingkungan
- 10 Rekomendasi Tablet Harga 1 Jutaan Dilengkapi SIM Card dan RAM Besar
- Rhenald Kasali di Sidang ASDP: Beli Perusahaan Rugi Itu Lazim, Hakim Punya Pandangan Berbeda?
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- Beda Pajak Tahunan Mitsubishi Destinator dan Innova Reborn, Lebih Ringan Mana?
Pilihan
-
Maarten Paes: Pertama (Kalahkan) Arab Saudi Lalu Irak, Lalu Kita Berpesta!
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
Terkini
-
Pemerintah Sebut UU Pers Beri Jaminan Perlindungan Hukum Wartawan, Iwakum Sebut Ini
-
Menpar Widiyanti Targetkan Industri MICE Indonesia Susul Vietnam di Peringkat Global
-
Puji Kepemimpinan Gubernur Ahmad Luthfi, BGN Puji Jateng Paling Siap Jalankan Program Gizi Nasional
-
Jokowi 'Dikepung' Politik? Rocky Gerung Bongkar Alasan di Balik Manuver Prabowo-Gibran 2029
-
'Mereka Ada Sebelum Negara Ini Ada,' Pembelaan Antropolg untuk 11 Warga Maba Sangaji di Persidangan
-
Terungkap! 'Orang Baik' yang Selamatkan PPP dari Perpecahan: Ini Peran Pentingnya
-
Dana Transfer Dipangkas Rp 15 Triliun, APBD DKI 2026 Anjlok dan Gubernur Perintahkan Efisiensi Total
-
Kelurahan Kapuk Dipecah Jadi 3: Lurah Klaim Warga Menanti Sejak Lama, Semua RW dan RT Setuju
-
Antonius Kosasih Divonis 10 Tahun Bui di Kasus Korupsi PT Taspen, Hukuman Uang Pengganti Fantastis!
-
Kapuk Over Populasi, Lurah Sebut Petugas Sampai Kerja di Akhir Pekan Urus Kependudukan