Suara.com - Raja Abdullah II dan Pangeran Hamzah tampil bersama di hadapan publik saat ziarah ke makam kakek mereka. Ini jadi bukti hubungan keduanya mulai pulih setelah Hamzah diisukan terlibat upaya destabilisasi.
Untuk pertama kalinya sejak diberitakan terjadinya krisis politik di Yordania, Raja Abdullah II bersama saudara tirinya, Putra Mahkota Hamzah kembali tampil bersama di area publik pada hari Minggu (11/04).
Berdasarkan cuitan Dewan Kerajaan Hashemite di Twitter, Raja Abdullah bersama Pangeran Hamzah dan anggota keluarga kerajaan lainnya terlihat mengunjungi makam almarhum Raja Talal.
Semuanya tampak membaca ayat-ayat suci Alquran di samping makam kakek mereka. Sebagian besar yang hadir berpakaian sipil, sementara putra raja Abdullah II yang berada di urutan pertwama pewaris takhta, Pangeran Hussein mengenakan seragam militer.
Kebersamaan Raja Abdullah II dan Pangeran Hamzah di depan umum didemonstasikan saat Yordania berupaya meredakan krisis politik yang mengguncang kerajaan.
Keretakan hubungan anggota kerajaan Pemerintah Yordania menuduh Hamzah terlibat dalam komplotan yang diduga akan "mengacaukan keamanan kerajaan."
Akibat tuduhan itu, sedikitnya 16 orang dilaporkan telah ditangkap. Sebelumnya, Pangeran Hamzah menyuarakan kritik dan mengatakan bahwa dia menjadi tahanan rumah dalam sebuah video yang disebarkan sehari sebelum pemerintah mengumumkan tuduhan makar.
Dalam rekaman audio yang bocor, Hamzah mengaku diancam oleh petugas keamanan kerajaan.
Namun, belum lama ini istana mengisyaratkan bahwa saat ini situasi sudah terkendali.
Baca Juga: Kelanjutan Drama Kerajaan Yordania, Raja Abdullah II Sebut Ini Menyakitkan
Dampak tuduhan makar Hamzah adalah sosok yang populer di kalangan masyarakat Yordania.
Dia diharapkan mampu menggantikan Abdullah II sebagai raja berikutnya.
Tetapi raja mencabut gelar putra mahkota pada tahun 2004 dan diberikan kepada Pangeran Hussein.
Pada hari Senin (12/04), dewan kerajaan mengumumkan bahwa Pangeran Hamzah telah menandatangani surat yang menyatakan bahwa dia selamanya akan tetap setia dan loyal kepada raja.
Sehari berselang, Raja Abdullah II mengatakan Hamzah kini berada di istana kerajaan dan dalam "perawatan".
Amerika Serikat dan sekutu lainnya menyuarakan dukungan untuk raja Abdullah II, yang telah mempertahankan reputasi Yordania sebagai negara yang stabil di wilayah Timur Tengah yang tak ada habisnya dilanda konflik. ha/as (AFP, AP, Reuters)
Berita Terkait
-
Rosan Ungkap Pertemuan Raja Yordania Dengan Danantara, Ada Tawaran Tiga Proyek Investasi
-
Momen Prabowo Sambut Langsung kunjungan Raja Abdullah II di Istana
-
Sosok Raja Yordania Abdullah II: Keturunan Nabi, Pilot Andal, dan Sahabat Karib Presiden Prabowo
-
Raja Yordania Tiba, Catat! Ini 8 Ruas Jalan Utama Jakarta yang Kena Rekayasa Lalin
-
Perisai Tak Terduga: Saat Raja Yordania Keturunan Nabi Tembak Jatuh Drone Iran untuk Israel
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
Salip London hingga Paris, Bali Jadi Destinasi Wisata Terbaik Dunia 2026
-
KAI Catat 88 Ribu Penumpang Tinggalkan Jakarta Selama Libur Isra Mikraj
-
Pelaku Asusila di Bus Transjakarta Koridor 1A Diproses Hukum
-
Akses Terputus Sepekan, Kepala BNPB Instruksikan Percepatan Penanganan Longsor Jepara
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Bayangi Akhir Pekan Jakarta
-
Belajar dari Broken String Aurelie Moeremans: Mengapa Korban Sulit Lepas dari Jerat Pelaku?
-
Bupati Bogor Tak Mau Tutup Mata, Rudy Susmanto Janji Telusuri Kabar Korban Jiwa di Pongkor
-
Balik Kampung Bangun Masjid Rp1 Miliar, Haji Suryo Siapkan 3.000 Loker di Lampung Timur
-
Misteri Asap di Nanggung: Video Evakuasi Viral Disebut Hoaks, Tapi Isu Korban Jiwa Terus Menguat
-
Bukan Sekadar Elektoral, Legislator Gerindra Sebut Era Prabowo Sebagai Fase Koreksi Sejarah