Suara.com - Pemotretan pengantin wanita baru-baru ini menjadi viral. Pasalnya, proses di balik pemotretan itu cukup antimainstream karena menggunakan cara tidak biasa.
Momem pemotretan ini dibagikan oleh akun @iissalonq2. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya disaksikan lebih dari 3,3 juta kali dan mendapatkan 183 tanda suka.
"Totalitas di balik layar," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Suara.com, Sabtu (4/9/2021).
Dalam video, pengantin wanita tengah melakukan pemotretan seorang diri. Ia duduk di pelaminan dengan pakaian adat pernikahan.
Pengantin wanita itu juga tampil mempesona dengan riasan di wajahnya. Ia kemudian berpose dengan diam, sementara fotografer menjepretnya.
Namun yang menjadi sorotan, pengantin wanita itu tampak mengalungkan ring light di lehernya. Padahal, penempatan ring light biasanya diletakkan di depan wajah.
Sontak, ring light itu menyinari wajah pengantin dari bawah. Riasan di wajahnya pun semakin terlihat cerah dan cetar.
Keunikan pemotretan ini masih terjadi. Salah seorang kru fotografer turut menambahkan efek asap ke arah pengantin wanita.
Hal itu dilakukan demi menciptakan kesan dramatis dan keindahan pada potret pengantin. Tetapi, cara yang digunakan untuk menghasilkan asap itu membuat melongo.
Baca Juga: Pembacok Pria di Warnet Sumut Ditangkap Polisi
Bagaimana tidak, asap itu berasal dari vape yang dihisap kru fotografer. Sang kru tampak berjongkok di bawah pengantin wanita, lalu mulai menghirup dan meniupkan vape ke arah wajah pengantin.
Pengantin wanita itu tidak hanya bercahaya lagi, namun ia juga berasap. Proses pemotretan itu juga ditonton sejumlah kerabat yang hadir.
Hasil pemotretan itu sendiri tidak diketahui. Fotografer mengatakan, ia masih berproses dalam melakukan pemotretan pengantin.
"Hasil masih proses ya gaes, kalau udah ada aku kasih list," tulis fotografer.
Warganet yang menyaksikan totalitas pemotretan pernikahan tidak biasa itu langsung ramai berkomentar. Mereka menuliskan beragam komentar kocak sampai ngeri melihat cara tersebut.
"Gak kebayang, lagi asyik-asyiknya di foto, eh mbaknya kesetrum," komen warganet.
Berita Terkait
-
Pembacok Pria di Warnet Sumut Ditangkap Polisi
-
VIRAL WNA di Bali Gelar Sayembara Berhadiah Rp 10 Juta Temukan Pemberi Racun ke 3 Anjing,
-
Masjid di Kalbar Dirusak Sekelompok Massa, Alissa Wahid: Masa Dibiarkan, Pak Jokowi?
-
Mau Potong Rambut Pendek tapi Takut Jelek? Coba Trik Viral ala Wanita Ini
-
Wanita Sakit Hati Dikomentari Mertua, Nangis Hanya Bisa Video Call Orang Tua
Terpopuler
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 6 Oktober 2025, Banjir Ribuan Gems dan Kesempatan Klaim Ballon d'Or
- 5 Rekomendasi Motor Listrik Harga Mulai Rp6 Jutaan, Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan saat Hujan
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Tanpa Calvin Verdonk, Ini Pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi
-
Waketum PSI Dapat Tugas dari Jokowi Usai Laporkan Penyelewengan Dana PIP
-
Ole Romeny Diragukan, Siapa Penyerang Timnas Indonesia vs Arab Saudi?
-
Wasapada! Trio Mematikan Arab Saudi Siap Uji Ketangguhan Timnas Indonesia
-
Panjatkan Doa Khusus Menghadap Kabah, Gus Miftah Berharap Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia
Terkini
-
Ingatkan Pesan Bung Karno Saat Ganefo, PDIP Tegaskan Tolak Kedatangan Tim Senam Israel
-
Nama-nama Anggota Komite Reformasi Polri Sudah di Kantong Presiden, Istana: Tunggu Tanggal Mainnya
-
PLN Energi Primer Indonesia Gandeng Timas Suplindo Bangun Pipa Gas WNTS-Pemping
-
Nadiem Masih Dibantarkan di RS Usai Operasi, Kejagung: Penyidikan Korupsi Chromebook Jalan Terus
-
Anak Buah Masuk Penjara Gegara Pasang Patok, Dirut PT WKM Pasang Badan: Saya yang Bertanggung Jawab
-
Anak Riza Chalid Hadapi Sidang Korupsi Pertamina, Pengacara Bantah Keterlibatan Kliennya
-
Gema Adzan Sang Ayah di Reruntuhan Ponpes Al Khoziny, Ikhlas Melepas Anaknya Syahid
-
Harapan Akhir Tahun Pekerja Online, Rieke Minta Kado Spesial Perpres Perlindungan dari Prabowo
-
Sidang Praperadilan Nadiem Makariem, Hotman Paris Cecar Ahli Hukum Soal Kerugian Negara
-
Yayat Supriatna Sebut Pembangunan Infrastruktur Pangan Bukan Domain Pemerintah