Suara.com - Seorang mahasiswi Universitas Tufts tewas tersedak saat mengikuti lomba makan hot dog untuk acara amal.
Menyadur Newsweek Senin (25/10/2021), Madelyn Madie Nicpon tewas setelah tersedak saat mengikuti lomba makan hot dog.
Mahisiwi biopsikologi tersebut berpartisipasi dalam lomba makan hot dog untuk acara amal sadar kanker payudara Play for Pink.
Mahsiswi sekaligus atlet lacrosse tersebut ikut lomba yang diadakan di sebuah rumah sewaan di Sommerville, Massachusetts.
The Journal News mengkonfirmasi penyebab kematian mahasiswi 20 tahun tersebut setelah tersedak makanan.
Menurut pernyataan dari Universitas Tufts, Nicpon sempat mendapat prosedur penyelamatan, namun nyawanya tidak tertolong.
Nicpon dilaporkan dibawa ke Rumah Sakit Gunung Auburn di Cambridge sebelum dipindahkan ke Massachusetts General di Boston. Dia meninggal pada hari Minggu setelah sempat menjalani perawatan.
Pada hari Senin, Kantor Presiden Universitas Tufts merilis pernyataan tentang kecelakaan itu dan menyampaikan belasungkawa.
"Sekitar 3.000 mahasiswa, fakultas dan staf berkumpul untuk menyalakan lilin untuk menghormatinya," jelas Kantor Presiden Universitas Tufts.
Baca Juga: Erdogan Usir 10 Duta Besar Negara Barat dari Turki, Termasuk Amerika Serikat
"Jumlah anggota komunitas yang ternyata saling mendukung, kepada teman-teman Madie, dan kepada keluarganya adalah bukti betapa banyak kehidupan yang disentuh Madie selama berada di Tufts," sambungnya.
Menurut The Journal News, mahasiswi dari Suffern, New York tersebut memiliki rencana untuk masuk ke dunia kedokteran.
"Madie akan dikenang sebagai cahaya terang, kupu-kupu sosial, rekan satu tim yang luar biasa, orang yang baik dan murah hati, saudara perempuan dan anak perempuan yang luar biasa dan seorang Jumbo yang bisa kita semua tiru," tulis tim Tufts Lacrosse di akun Instagram.
Halaman GoFundMe telah dibuat atas nama keluarga Nicpon untuk membantu biaya pemakaman dan pengobatan.
Pada saat penulisan, penggalangan dana telah berhasil mengumpulkan sumbangan hingga $158.695 (Rp 2,2 miliar).
Insiden kematian Nicpon bukan pertama kalinya terjadi di acara lomba makan. Pada tahun 2019, seorang wanita berusia 41 tahun meninggal saat berpartisipasi dalam kontes makan taco amatir.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Wamenkomdigi: Pemerintah Harus Hadir untuk Memastikan AI Jadi Teknologi yang Bertanggung Jawab
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka KPK! Kemendagri Siapkan Pengganti Sementara
-
Pramono Anung Rombak Birokrasi DKI: 1.842 Pejabat Baru, Janji Pelayanan Publik Lebih Baik
-
Gubernur Riau Jadi Tersangka, PKB Proses Status Kader Abdul Wahid Secara Internal
-
Raperda KTR DKI Disahkan! Ini Titik-Titik yang Dilarang untuk Merokok dan Jual Rokok
-
BNN Gerebek Kampung Bahari, 18 Orang Ditangkap di Tengah Perlawanan Sengit Jaringan Narkoba
-
KPK Kejar Korupsi Whoosh! Prabowo Tanggung Utang, Penyelidikan Jalan Terus?
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta