Suara.com - Setiap pengantin tentunya berharap acara pernikahan mereka berjalan lancar. Tapi terkadang ada saja kejadian tidak terduga yang menghancurkan harapan tersebut.
Seperti yang dialami oleh pasangan pengantin ini. Belakangan video pernikahan pasangan yang tidak disebutkan namanya itu menjadi perhatian di berbagai jejaring sosial, termasuk Instagram.
Pada Minggu (24/10/2021), akun Instagram @ratu.nyinyir.officiall mengunggah video rekaman tragedi yang menimpa pasangan tersebut. Di mana acara mereka mendadak diterjang banjir.
Dalam unggahan tersebut nampak suasana pernikahan pasangan ini berubah lumayan kacau karena terjangan air. Beberapa properti acara pun terlihat hampir terbawa arus banjir.
Kondisi pernikahan kacau
Pada cuplikan video itu terlihat air masuk ke tenda pernikahan dengan cukup derat. Air itu menyapu bagian katering, meja tamu, hingga ke arah pelaminan perngantin.
Beberapa barang tampak terbawa air hingga harus segera diselamatkan oleh orang-orang yang sedang ada di sana, termasuk dekorasi pernikahan serta meja tamu.
Di tengah suasana yang kacau, fotografer acara masih berusaha menjalankan tugasnya. Dia nampak menjepretkan kamera untuk mengabadikan momen pengantin yang masih ada di pelaminan.
Pengantin wanita terlihat masih duduk di pelaminan bersama mempelai pria. Tapi tentu saja mereka tidak bisa menutupi rasa khawatir di wajah masing-masing karena kondisi saat itu.
Baca Juga: Susah Ditelepon saat Sinyal Webinar Jelek, Motif Kapolres Nunukan Ngamuk Gebuki Anak Buah
Penampakan pelaminan sang pengantin juga tidak sepenuhnya aman. Terlihat di sana arus banjir lumayan kuat menerjang ke arah pelaminan.
Komentar warganet
Video pernikahan pasangan yang satu ini cukup mencuri perhatian pengguna jejaring sosial Instagram hingga sudah ditonton lebih dari 78 ribu kali sejak dibagikan.
Banyak juga komentar yang diberikan oleh warganet usai menyimak video pengantin yang satu ini. Ada warganet yang bersimpati, ada juga beberapa yang memberikan pendapat lain.
"Kasian banget (emoji menangis)," ujar warganet.
"Di luar prediksi kalo seperti ini," tutur yang lain.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional