Suara.com - Nama Ghozali Ghozalu ramai menjadi perbincangan berkat kreativitasnya yang menjual foto selfie dalam bentuk non-fungible token atau NFT. Bagaimana tidak, foto-foto selfie Ghozali yang diambil sejak usia 18 sampai 22 tahun itu kini telah meraup penghasilan senilai Rp 13 miliar.
Pendapatan fantastis itu tentu langsung menghebohkan masyarakat dan mendapatkan sorotan banyak pihak. Salah satunya datang dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno.
Melalui akun Instagram resminya, Sandi memuji kreativitas Ghozali dalam menghasilkan uang di era digital. Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta ini mengagumi aksi mahasiswa tersebut yang menjual foto selfie dengan nama akun Ghozali Everyday selama 5 tahun.
"Dapat cuan dari foto selfie? Bisa banget!" kata Sandi sebagai keterangan Instagram seperti dikutip Suara.com, Kamis (13/1/2022).
Menariknya, seluruh foto selfie Ghozali itu diambil dengan pose yang sama. Perbedaannya hanya terlihat dari baju yang dikenakan dan background foto.
"Seperti yang dilakukan Ghozali Everyday, seorang mahasiswa yang iseng menjual 933 foto selfie dirinya sendiri selama 5 tahun sejak berusia 18 sampai 22 tahun dengan pose yang sama di salah satu platform digital," jelas Sandi.
Foto selfie Ghozali itu sendiri awalnya hanya laku sebesar Rp 45.000. Namun seiring dengan berjalannya waktu, nilai foto Ghozali terus meningkat. Satu fotonya bahkan sudah terjual dengan harga Rp 95 juta.
"Yang awalnya per foto dia menjual seharga 45.000, saat ini dihargai belasan juta rupiah bahkan ada satu foto yang dihargai 95 juta, dengan total valuasi NFT-nya bernilai lebih dari 13 miliar rupiah," lanjutnya.
Menurut Sandi, cara Ghozali itu dapat menjadi inspirasi masyarakat, menciptakan lapangan kerja dan berpotensi membangkitkan perekonomian. Apalagi, platform digital seperti NFT dinilai membuka peluang untuk menghasilkan banyak uang.
Baca Juga: Bukan Belasan Miliar, Chef Arnold Bongkar Pendapatan Ghozali Jual NFT
"Sadar atau tidak, dunia sudah mulai berubah. Kini platform digital seperti NFT (Non-Fungible Token) bisa menghasilkan banyak uang, mampu menciptakan lapangan kerja dan berpotensi membangkitkan ekonomi," kata Sandi.
Sandi pun memuji kreativitas Ghozali yang dinilai sangat luar biasa dan menjadi inspirasi bagi dunia perekonomian kreatif.
"Luar biasa! Ada yang terinspirasi? Ada yang tertarik masuk ke ekosistem NFT?" pungkas Sandi.
Apresiasi dari Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam pendapat mengenai sosok Ghozali yang menjual foto selfie-nya secara konsisten selama 5 tahun di NFT.
"Berani mencoba dan berani mengambil resiko," puji warganet.
"Satu kata: konsistensi," sahut warganet.
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Belasan Miliar, Chef Arnold Bongkar Pendapatan Ghozali Jual NFT
-
Sandiaga Uno dan Ridwan Kamil Jadi Kandidat Capres Favorit di Kalangan Wanita
-
Viral Ghozali Everyday, Jual NFT Foto Selfie Laku Rp 13,8 Miliar!
-
Prediksi Kejahatan Siber 2022: Marak Pembobolan Data, Serangan Kripto, dan NFT
-
Kumpulkan Selfie Selama 5 Tahun, Ghozali Sukses Jual Fotonya lewat NFT
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
-
Nova Arianto Ungkap Biang Kerok Kekalahan Timnas Indonesia U-17 dari Zambia
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
Terkini
-
OTT KPK di Riau! Gubernur dan Kepala Dinas Ditangkap, Siapa Saja Tersangkanya?
-
KPK Sebut OTT di Riau Terkait dengan Korupsi Anggaran Dinas PUPR
-
Polisi Berhasil Tangkap Sindikat Penambangan Ilegal di Taman Nasional Gunung Merapi
-
600 Ribu Penerima Bansos Dipakai Judi Online! Yusril Ungkap Fakta Mencengangkan
-
Pemerintah Segera Putihkan Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan, Catat Waktunya!
-
Pengemudi Ojol Jadi Buron Usai Penumpangnya Tewas, Asosiasi Desak Pelaku Serahkan Diri
-
Sempat Kabur Saat Kena OTT, Gubernur Riau Ditangkap KPK di Kafe
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru