Suara.com - Gua Maria merupakan tempat yang dipusatkan untuk melakukan ziarah dan kebaktian tidak resmi kepada Maria.
Peziarah Gua Maria yakni umat beragama Katolik. Gua Maria di Indonesia tersebar di berbagai daerah.
Salah satunya adalah Gua Maria Padang Bulan, Pringsewu, Lampung. Ada cerita menarik tentang seorang penjaga Gua Maria ini.
Pengguna jejaring media sosial TikTok @nataliaayyudia membagikan cerita tersebut.
Ketika dia sedang berada di Gua Maria Padangbulan, dirinya melihat bapak penjaga sedang salat.
"Bapak penjaga Gua Marianya lagi salat zuhur," tulis pengunggah video seperti dikutip oleh Suara.com, Jumat (14/01/2022).
Bapak penjaga Gua Maria sedang salat
Bapak penjaga Gua Maria tengah menunaikan salat zuhur. Bapak tersebut salat zuhur di atas bangku pengunjung. Posisi salat bapak penjaga ini membelakangi Gua Maria.
Video yang diunggah pada 13 Januari 2022 kemarin telah ditonton 1, 8 juta kali oleh pengguna TikTok. Video tersebut dibanjiri komentar dari warganet.
Baca Juga: Kaget Dapat Surprise saat Makan, Cewek ini Makin Syok Pengunjung Restoran Lakukan Hal ini
Banyak warganet salut dengan yang dilakukan bapak penjaga Gua Maria. Ia tetap melaksanakan ibadah salat meski di tempat yang beda dengan agamanya.
"Saya salut kepada bapaknya. Salam toleransi," komentar salah satu warganet.
"Penjaga adalah pekerjaan. Ibadah adalah kewajiban. Semangat bapak demi keluarga," tulis lainnya.
"Iman tidak berubah karena pekerjaan. Salam toleransi," imbuh yang lain.
"Ini bagus semua bersatu. Semoga bapaknya sehat selalu," ucap lainnya.
"Ya Tuhan berkati bapak ini. Rela dan mau kerja di tempat di mana bukan tempat imannya," ujar warganet lain.
Berita Terkait
-
Usai Jadi Tersangka, Warganet Ramai Mencecar Abdul Gafur Mas'ud di Media Massa: Terimakasih #KPK
-
Momen Ibu Tolak Anaknya Dewasa, Publik Cemas Sang Bunda Masih Lakukan Hal ini ke Bocah SMA
-
Kaget Dapat Surprise saat Makan, Cewek ini Makin Syok Pengunjung Restoran Lakukan Hal ini
-
Viral Pria Makan Mi Instan Ditemani Nenek, Endingnya Sukses Bikin Publik Ikutan Mewek
-
Curhat Wanita Berhijab Kena Bully karena Punya Kumis, Pilih Solusi Ekstrem: Aku Bakar dengan Lilin!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
RSUD Muda Sedia Aceh Tamiang Mulai Beroperasi Usai Terendam Banjir Lumpur 3 Meter
-
Kasus Kematian Diplomat Dihentikan, Keluarga Arya Daru Tempuh Langkah Hukum dan Siap Buka 'Aib'
-
Breaking News! KPK Resmi Tetapkan Eks Menag Yaqut Tersangka Korupsi Kuota Haji
-
Profil Damai Hari Lubis: Dulu Garang Tuding Ijazah Palsu, Kini 'Luluh' di Depan Jokowi?
-
5 Sindiran Politik Tajam Pandji Pragiwaksono dalam 'Mens Rea' yang Viral
-
Legislator DPR Bela Pandji: Kritik Komedi Itu Wajar, Tak Perlu Sedikit-sedikit Lapor Polisi
-
Bukan untuk Kantong Pribadi, Buruh Senior Depok Kawal Upah Layak bagi Generasi Mendatang
-
Giliran PBNU Tegaskan Pelapor Pandji Pragiwaksono Bukan Organ Resmi: Siapa Mereka?
-
Polemik Batasan Bias Antara Penyampaian Kritik dan Penghinaan Presiden dalam KUHP Baru
-
Dua Tersangka Hoax Ijazah Palsu Temui Jokowi di Solo, Sinyal Kasus Akan Berakhir Damai?