Suara.com - Terjadi kecelakaan selama 3 hari mudik di Pulau Madura, Jawa Timur. Kecelakaan itu dari mobil tabrakan hingga mobil terbakar.
Informasi itu dirilis oleh kepolisian setempat selama pelaksanaan pengamanan mudik dilakukan oleh masing-masing polres di empat kabupaten di wilayah itu mulai 28 hingga 30 April 2022.
Ketiga kecelakaan lalu lintas itu meliputi dua kejadian di Kabupaten Bangkalan dan satu kejadian di Kabupaten Sampang.
Dua kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Bangkalan itu semuanya di akses Jembatan Suramadu.
"Kalau dua kejadian kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Bangkalan, karena human error dan karena kendala teknis," kata Kepala Unit Satuan Lalu Lintas Pores Bangkalan Iptu Eko Purnomo di Bangkalan, Sabtu.
Pertama pada Kamis (28/4/2022) sekitar pukul 21.30 WIB, yakni mobil Suzuki Carry bernomor polisi M 1812 HR yang dikemudikan oleh sopir bernama Jamaluddin (40), warga Desa Batonaong, Kecamatan Arosbaya, Bangkalan.
Mobil hilang kendali lalu menyeruduk pohon di sisi kanan akses jalan raya, di Desa Masaran, Kecamatan Tragah, Bangkalan.
Tiga penumpang di mobil tersebut semuanya menderita luka lecet pada bagian tangan dan kaki, dan tidak menimbulkan korban jiwa.
Kedua, juga di akses Jembatan Suramadu pada 29 April 2022, yakni menimpa mobil pikap Suzuki Carry bernomor polisi AB 8460 CD yang dikemudikan oleh Achmad Madin (41), warga Desa Wedomartini Kecamatan Ngemplak, Sleman.
Baca Juga: Avanza Tertabrak Kereta Api di Blitar, Dua Korban Tewas dan Seorang Balita Kritis
Sementara keluarga yang terdiri dari istri sang sopir bernama Rosidah (35) dan dua anaknya yakni Taufiq (6) dan Safran (4) mengalami luka-luka, terpaksa dirujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Syariah Ambami Rato Ebu Bangkalan, sedangkan pengemudi mobil pikap itu meninggal dunia di tempat kejadian perkara.
"Kalau kejadian yang kedua ini penyebabnya karena human error, sopir ngantuk dan mobil menabrak pohon dengan hantaman yang sangat keras," katanya.
Satu keluarga asal Sleman ini mudik dengan menggunakan mobil bak terbuka, karena juga membawa dua buah daun pintu untuk keluarganya di Bangkalan yang dibeli di Yogyakarta saat hendak mudik ke Bangkalan.
Pada tanggal yang sama, yakni pada 29 April 2022, kecelakaan juga dialami pemudik asal Surabaya di Jalan Raya Torjun, Kabupaten Sampang, Madura, Jawa Timur. Mobil Suzuki Carry bernomor polisi L 1820 QL yang dikemudikan oleh Sony (50) asal Surabaya, terbakar.
Menurut Kapolsek Torjun AKP Heriyanto, kejadian sekitar siang sekitar pukul 13.30 WIB, tapi penumpang dan sopir yang berjumlah sembilan orang semuanya selamat.
Musibah kebakaran mobil itu sempat membuat arus lalu lintas dari arah Sampang yang hendak menuju Bangkalan dan sebaliknya terganggu, selama sekitar 1 jam lebih.
Berita Terkait
-
Terkuak Usai Kecelakaan! Ini Asal-Usul Lencana Polri di Mobil Pembawa 75 Ribu Ekstasi
-
Fabio Lefundes Siapkan Taktik Rahasia, Borneo FC Bertekad Kalahkan Madura United di Segiri
-
Borneo FC vs Madura United, Ujian Berat Pesut Etam Pertahankan Rekor Sempurna Super League
-
Menkeu Purbaya Buka Suara soal Hilangnya Uang Rp4,6 Miliar dalam Insiden Mobil Terbakar
-
Punya Buyut Cak Madura, Pemain Keturunan Ini Calon Masa Depan Klub Raksasa Belanda
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
- 10 Mobil Terbaik untuk Pemula yang Paling Irit dan Mudah Dikendalikan
Pilihan
-
Tidak Ada Nasi di Rumah, Ibu di Makassar Mau Lempar Anak ke Kanal
-
Cuaca Semarang Hari Ini: Waspada Hujan Ringan, BMKG Ingatkan Puncak Musim Hujan Makin Dekat
-
Menkeu Purbaya Mau Bekukan Peran Bea Cukai dan Ganti dengan Perusahaan Asal Swiss
-
4 HP dengan Kamera Selfie Beresolusi Tinggi Paling Murah, Cocok untuk Kantong Pelajar dan Mahasiswa
-
4 Rekomendasi HP Layar AMOLED Paling Murah Terbaru, Nyaman di Mata dan Cocok untuk Nonton Film
Terkini
-
Bupati Mojokerto Ajak Karang Taruna dan Sentra Komunikasi Sosialisasi Ketentuan Cukai Ilegal
-
Dana Rp90 Miliar Raib di Akun Sekuritas, Korban Laporkan Mirae Asset ke Bareskrim
-
Jerat Impor Tembakau: Saat Petani Lokal Merugi dan Rokok Murah Mengancam Remaja
-
Banjir Kepung Sumatera: Puan Minta Pemerintah Gercep Evakuasi, Perintahkan Anggota DPR Turun
-
Bencana Ekologis Mengepung Indonesia, Wakil Ketua MPR Desak Pemerintah Percepat Aksi Iklim
-
Tegaskan Belum Hentikan Kasus Arya Daru, Polisi Buru 'Dalang' Medsos dan Dalami Sidik Jari Misterius
-
Fisik Mulai Pulih, Psikis Belum Stabil: Pemeriksaan F Pelaku Ledakan SMAN 72 Masih Tertunda
-
Babak Baru Kasus Alvaro Kiano: Polisi Dalami Keterlibatan Pihak Lain, Siapa Komplotan Alex?
-
Polda Siapkan Gelar Perkara Khusus Kasus Ijazah Jokowi: Permintaan Roy Suryo Cs Jadi Pemicu?
-
Viral Bocah SD PP Naik KRL Tangerang-Jakarta Demi Sekolah, Rano Karno: Kamu Hebat Nak!