Suara.com - Sebuah video permintaan tolong kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo sedang menjadi viral di media sosial. Adalah seorang pemuda yang mengaku mengalami musibah di Medan, Sumatera Utara yang menyampaikan permintaan tolong di video tersebut.
Bukan tanpa alasan ia sampai meminta tolong kepada Kapolri. Sebab ia mengaku diperas oleh seorang oknum polisi ketika berkunjung ke Medan, hingga menyebabkan uang modal senilai Rp 60 juta yang dimilikinya habis tak bersisa.
Hal ini seperti terlihat di video berdurasi 4 menit 15 detik yang diunggah akun Instagram @majeliskopi08. Ia mengaku insiden bermula dari ia yang tanpa sengaja menemukan tempat hiburan malam yang melayani perjudian.
"Video ini khususnya saya buat Bapak Kapolri Republik Indonesia, agar bisa membantu saya dalam permasalahan yang saya alami. Di mana uang saya dirampas oleh seorang oknum polisi," ujar pemuda itu, dikutip Suara.com pada Rabu (18/5/2022).
Lewat keterangan yang disertakan di video, terungkap bahwa pemuda itu berasal dari Jakarta dan sengaja ke Medan untuk mencari tanah lokasi tanah yang bisa disewa untuk menanam sereh gajah atau sereh wangi.
Setelah survey, ia pun berniat mencari tempat untuk makan yang kemudian berujung dengannya menemukan tempat hiburan malam alias kasino tersebut.
"(Pemuda itu) mampir ke sebuah warung makan (tetapi) menu sudah habis. Pemuda ini ditunjukkan tempat makan yang ternyata adalah sebuah tempat kasino," sambungnya.
Selepas mengisi perut, pemuda itu lantas melihat-lihat permainan yang tersedia di kasino tersebut. "Seperti (judi) dadu, bakaran, kartu tiga, roulette, banyak lah permainan," ungkapnya.
Tak lama kemudian ia memutuskan untuk pulang. Saat itulah ia iseng merekam suasana di dalam kasino yang didatanginya. "Durasinya juga nggak begitu lama, paling sekitar 30 detik lah," lanjutnya.
Saat itulah insiden yang tidak diduganya terjadi. Tanpa disangka ia dikejar oleh dua orang yang marah-marah karena sempat merekam isi tempat hiburan malam yang baru dikunjunginya.
"Saya diteriakin sama dua orang, sambil mengejar saya, 'Woi, berhenti kamu!'" tuturnya. "Saya nggak ngerti ada permasalahan apa, ya saya berhenti saja."
"Setelah saya berhenti, didatengi dua orang tersebut, ditendang, ditodong pistol, sambil yang satu berkata, yang nodong pistol ke saya, 'Ngapain kamu video tempat lokasi itu?'" imbuhnya.
Merasa tidak aman, pemuda itu memilih diam saja, namun si oknum polisi kian menjadi-jadi. Orang yang mengejar itu menuntutnya menyerahkan handphone untuk diperiksa.
Tentu saja oknum polisi itu menemukan video tempat hiburan malam tersebut di HP si pemuda, sehingga dipaksalah ia untuk menghapusnya.
"Dia menghapus videonya, membanting HP saya sambil ngomong, 'Kamu kibus ya?!'" katanya melanjutkan.
Tag
Berita Terkait
-
Kecelakaan di Medan, Mobil Alami Kerusakan-Angkot Terbalik, Pengemudi Menghilang
-
Kaesang Pangarep Minta Diajak ke Medan Zoo Kayak Rafli Ahmad, Wali Kota Medan Bobby Nasution: Emang Kamu Artis?
-
Bobby Nasution dan Raffi Ahmad Bakal Sulap Medan Zoo Jadi Lokasi Wisata
-
Pemkot Jakbar Larang Tempat Hiburan Malam Tampilkan DJ Meski PPKM Sudah Longgar
-
Pelaku Pengeroyokan Pria di Kedai Tuak Medan Ditangkap, Polisi Bilang Begini
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
Dasco Pimpin Rapat di Aceh: Minta Pendataan Rumah Rusak Dikebut Sepekan
-
Viral Nenek Curi 16 Potong Pakaian di Tanah Abang, Ketahuan Usai Barang Jatuh dari Balik Gamis
-
Jelang Rakernas 2026, PDIP Terbitkan Instruksi Keras Larang Kader Korupsi
-
Bukan Hanya Soal Huntara, Ternyata Ini 4 Masalah Mendesak di Aceh Menurut Satgas Galapana DPR
-
8 Orang Termasuk Pegawai Pajak Diamankan saat KPK Gelar OTT di Jakarta
-
Skandal Pajak Jakut Terbongkar: OTT KPK Sita Gepokan Uang dan Valas, Oknum Pegawai Pajak Diringkus
-
Gelar Rapat Lagi di Aceh, Satgas Pemulihan Pascabencana DPR Serahkan Laporan Kordinasi ke Pemerintah
-
Main Mata Nilai Pajak, Oknum Pegawai DJP Tak Berkutik Terjaring OTT KPK
-
LBHM Beri 4 Catatan 'Pedas' untuk Indonesia yang Baru Saja Jadi Presiden Dewan HAM PBB
-
Nasib Pandji Pragiwaksono di Tangan Polisi, Penyelidik Mulai Analisis Barang Bukti Materi Mens Rea