Suara.com - Pembahasan CCTV turut mendapatkan perhatian Bintang Emon. Kata kunci "CCTV" sendiri menjadi trending topic di Twitter karena berkaitan dengan pemberitaan kasus pembunuhan Brigadir J oleh Irjen Ferdy Sambo.
Sebagai informasi, publik tengah menyoroti insiden kerusakan CCTV di rumah Irjen Ferdy Sambo tepat saat terjadi penembakan yang menewaskan Brigadir J.
Mengenai ramainya pembahasan itu, sosok komika jebolan ajang Stand Up Academy ini pun mengunggah sebuah video komedi yang turut menyinggung kerusakan CCTV tersebut.
Bintang Emon pamer CCTV
Melalui Twitter pribadinya, ia mengunggah sebuah video pamer CCTV yang terpasang di ambang pintu rumahnya.
Kocaknya, video pamer tersebut ternyata ditujukan untuk menyindir CCTV hilang hingga rusak yang terjadi di rumah jenderal polisi hingga Kejaksaan Agung (Kejagung).
"Alhamdulillah bagusan CCTV gue daripada punya Kejagung atau rumah jendral polisi," tulis Bintang Emon dalam keterangan Twitter seperti dikutip Suara.com, Kamis (11/8/2022).
Bintang tampak menrekomendasikan CCTV di rumahnya yang dianggap lebih bagus ketimbang di rumah jenderal polisi atau milik Kejagung. Ia mengawali video bak sedang membagikan konten ulasan produk CCTV.
"Hai guys, jadi gue mau rekomendasiin CCTV andalan gue. Nih kapanpun lu mau lihat videonya bisa!" ucap Bintang Emon dalam cuplikan video.
Baca Juga: Ini Alasan Polri Tak Mau Ungkap Motif Pembunuhan Berencana Brigadir J
Tanpa rasa takut, Bintang Emon juga sempat menyinggung nama sosok Menko Marves, Luhut Binsar Panjaitan. Ia berkelakar bahwa CCTV tersebut selalu mudah untuk diakses tayangannya dan tak perlu menunggu Luhut untuk turun tangan.
"Nggak perlu tunggu Yang Dipertuan Agung Opung Luhut untuk turun tangan buat videonya kebuka. Gak usah," lanjut Bintang Emon dengan nada kelakar.
Sang komedian juga sempat menyindir bahwa video CCTV selalu bisa diakses tanpa harus menunggu masyarakat bingung usai adanya miskomunikasi antara pernyataan kepolisian.
"Ini video dibuka bisa. Gak usah nungguin masyarakat bingung, Polisi A bilang bisa, Polisi B bilang CCTV-nya mati. Gak, kapanpun mau dilihat, ini bisa!" lanjut komedian itu sambil menunjuk CCTV miliknya.
Tak berhenti di situ, Bintang mengakhiri video komedinya dengan merekomendasikan merek CCTV tersebut kepada Kejaksaan Agung untuk selalu mengawasi gedung mereka.
"Ini videonya dibuka selalu bisa! Jadi buat Kejaksaan Agung kalau misalnya kantor lu nyimpen bukti korupsi gede-gedean atau nyimpen dokumen tahanan yang lari sampai ke luar negeri, gedung lu kebakar ampe ininya hancur, nih kameranya ancur, tenang! Filenya akan tetap ada di hp lu. Jadi kapanpun mau diusut, tetap bisa," pungkas Bintang mengakhiri video.
Berita Terkait
-
Ini Alasan Polri Tak Mau Ungkap Motif Pembunuhan Berencana Brigadir J
-
Ada Penyidiknya yang Bakal Diperiksa Tim Itsus dalam Kasus Irjen Ferdy Sambo, Polda Metro Jaya Buka Suara
-
Sindiran Menohok Bintang Emon soal CCTV di Kasus Tewasnya Brigadir J, Warganet Was-Was: Baru Nikah Bang, Kalem Dikit Lah
-
Komentar Irjen Napoleon Bonaparte Soal Tewasnya Brigadir J
-
Hal yang Diwanti-wanti Bisa Ancam Keselamatan Bharada E: Makanan hingga AC
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Tanggapi Survei LSI Denny JA, PKB Sebut Pilkada Lewat DPRD Bagian dari Demokrasi
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Jerit Ibunda Korban Salah Tangkap Aksi Demo Agustus, Dua Jari Anaknya Patah Diduga Disiksa Polisi
-
Sabida Thaiseth, Muslimah Pertama di Kabinet Thailand yang Mengusung Wajah Baru Kebudayaan
-
Bonus Rp465 Miliar Atlet SEA Games Cair, Pemerintah Kasih Literasi Keuangan 1,5 Jam
-
Rekayasa Lalin MRT Glodok-Kota Dimulai 10 Januari, Simak Rutenya
-
Said Iqbal Bongkar 'Janji Manis' KDM Soal Upah: Katanya Tak Ubah Rekomendasi, Faktanya Malah Dicoret
-
Mayoritas Publik Tolak Pilkada Lewat DPRD, Golkar: Mungkin Yang Dibayangkan Pilkada Model Orba
-
Jaksa Sebut Nadiem dan Pengacaranya Galau: Seolah Penegakan Hukum Tak Berdasarkan Keadilan
-
Sebut Politik Dinamis, Dede Yusuf Ungkap Alasan Demokrat 'Lirik' Pilkada Lewat DPRD