Suara.com - Riezky Aprilia, Anggota Komisi IV DPR Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) berdebat dengan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo dalam Rapat Kerja antara Komisi IV DPR RI dengan Menteri Pertanian RI, Menteri Kelautan dan Perikanan RI, dan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI dalam agenda Laporan Keuangan Pemerintah Pusat APBN TA. 2021.
Beredar cuplikan video perdebatan antara Riezky dengan Menteri Pertanian. Terlihat dalam cuplikan tersebut Riezky Aprilia mengatakan agar menteri tidak salah obat saat membahas soal pupuk bersubsidi.
“Sekali lagi saya sampaikan bentuknya Undang-Undang. Tidak Keputusan Menteri. Tidak Peraturan Pemerintah. Jadi kita jangan salah makan obat di sini.”
Merasa tidak trima dengan kata ‘salah makan obat’ Menteri Pertanian pun memotong Riezky.
"Saya nggak salah makan obat. Saya nggak mau dengan kata-kata yang seperti itu. Nggak boleh main begitu. Berkali-kali kau ngomong...," kata Mentan.
“Kiky di sini kita saling menghargai. Ngomongnya jangan ngawur. Saya ingatkan jangan ngawur. Dengar dulu!” Kamu kalau mau dihargai, hargai juga orang. Kita di sini saling menghargai.” Kata Ketua Komisi IV DPR RI F-PDIP Lampung, Sudin.
Riezky Aprilia merupakan anggota Komisi IV DPR RI F-PDIP yang lahir di Palembang pada 18 April 1982. Riezky beragama Islam. Ia mengambil pendidikan Sarjana Hukum dan Magister Hukum di Sekolah Tinggi Hukum Bandung pada 2004 hingga 2008 dan Universitas Padjajaran tahun 2009 hingga 2011.
Riezky Aprilia bersekolah di SD Kartika 2 Palembang pada tahun 1987 hingga 1993. Berikutnya, ia melanjutkan SMP di SMP Xaverius Maria Palembang tahun 1973 hingga 1996. Kemudian Riezky Aprilia mengenyam pendidikan SMA di SMAN 2 Palembang pada 196 hingga 1999 dan melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
Kehidupan Karir dan Organisasi
Riezky pernah bekerja sebagai pemilik Green Hill Muay Thai Sport Camp di Jakarta Selatan pada 2014. Sebelumnya ia merupakan pemilik Kamo Housing Jakarta pada 2009, Fabi Housing Bandung pada 2007, Komisioner PT Telaga Indonas Gas pada 2007, Staff Ardan Radio MindWork Bandng pada 2004 hingga 2005. Pada 2003 ia menjadi pemilik Villa Ravi Housing Bandung dan pada 2002, ia menjadi Financial Consultant Astra CMG Life Bandung.
Riezky Aprilia pernah ikut dalam organisasi Dewan Pengurus Daerah Komisi Nasional Indonesia Pusat pada 2007. Kini ia menjabat sebagai Anggota Komisi IV DPR RI F-PDIP dengan Daerah Pemilihan Sumatera Selatan I.
Sebelumnya, ia pernah diinta mundur sebagai calon anggota DPR RI F-PDIP periode 2019-2024 oleh Saeful Bahri mantan Staf Hasto Kristiyanto. Ia mengatakan itu saat menjadi saksi untuk terdakwa Saeful atas kasus dugaan suap penetapan anggota DPR RI melalui mekanisme pergantian antar waktu.
Riezky merupakan calon terpilih berdasarkan sidang pleno Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk menggantikan Nazaruddin Kiemas yang telah meninggal.
Demikian penjelasan terkait profil anggota DPR RI F-PDIP Riezky Aprilia.
Tag
Berita Terkait
-
Hitung-hitungan Capres jadi Rumit bila PDIP Ikut Gabung Koalisi Gerindra-PKB: Antara Prabowo, Cak Imin dan Puan
-
Harapan PKB Ke PDIP: Ikut Jejak Gerindra Dan Golkar Inisiasi Poros Koalisi Baru
-
Elektabilitas Puan Keok dengan Ganjar di Survei, Keputusan Capres-Cawapres Tetap di Tangan Megawati
-
Jelang Kenaikan Harga BBM, Andi Mallarangeng Teringat Tangisan Megawati
-
PDIP Ungkap Ada Struktural Partai yang Lupa Kewenangan Megawati Gegara Deklarasikan Capres
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam
-
Gabung PSI, Rusdi Masse Dijuluki 'Jokowinya Sulsel' dan Siap Tempati Posisi Strategis DPP
-
Ray Rangkuti Kritik Standar Etika Pejabat: Jalur Pintas hingga DPR Jadi 'Dewan Perwakilan Partai'
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Tunggu Hal Ini Lengkap, Kaesang Bakal Umumkan Sosok 'Mr J' di Waktu yang Tepat