Ramai menjadi perbincangan dalam kasus Ferdy Sambo, seorang pengacara yang mengungkap berbagai fakta baru terkait dengan kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J yang melibatkan mantan Kadiv propam Polri Ferdy Sambo, Bripka RR, Bharada E, Kuat Maruf, dan istri Ferdy Sambo Putri Candrawathi.
Pengacara tersebut adalah pengacara Bripka RR yang menjadi salah satu tersangka dalam kasus tersebut, bernama Erman Umar.
Diketahui, Erman Umar memberikan bocoran kepada awak media mengenai isi Berita Acara Perkara (BAP) kepolisian terkait dengan pengakuan Bripka RR terkait fakta baru peristiwa di Magelang.
Suara.com - Fakta baru tersebut terkait dengan kajadian dalam rumah Ferdy Sambo di Magelang, di mana terjadi sebelum pernembakkan pada Brigadir J.
Terbaru, Erman Umar menyebutkan bahwa Ferdy Sambo sebelumnya telah memberikan uang kepada Bripka RR dalam kasus pembunuhan Brigadir J.
Adapun alasan Ferdy Sambo memberikan sejumlah uang kepada Bripka RR diketahui adalah karena jasa Bripka RR telah menjaga istrinya, Putri Candrawathi. Namun uang tersebut kembali diambil dengan dalih menunggu perkembangan kasus kematian Brigadir Yosua terlebih dahulu.
"Pak Ferdy Sambo menyampaikan bahwa ini ada uang, tetapi kalimatnya dalam BAP yang saya baca itu, karena kalian sudah menjaga Ibu (Putri)," ujar Erman Umar di Bareskrim Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (8/9/2022).
Erman Umar juga menyebutkan bahwa kliennya merupakan korban dari skenario yang telah dirancang oleh atasannya tersebut.
Erman Umar selaku pengacara terus mendampingi kliennya tersebut selama pemeriksaan yang diawali dengan pemeriksaan psikologi guna melihat kondisi kesehatan serta mempertegas keterangan yang diberikan oleh Bripka RR.
Baca Juga: Bharada E Harus Bertemu Orang Tuanya Sebelum Sidang untuk Pulihkan Rasa Traumanya
Menurut Erman Umar, kliennya lebih tepat diposisikan sebagai saksi dalam kasus tersebut karena Bripka RR tidak mempunyai niat yang jahat untuk melakukan pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.
Lantas, siapakah Erman Umar pengacara Bripka RR dalam kasus pembunuhan Brigadir J? Simak informasi lengkap mengenai profil Erman Umar berikut ini.
Profil Erman Umar
Erman Umar merupakan lulusan Sarjana Hukum, Universitas Trisakti dan Sarjana Muda Hukum Universitas Muhammadiyah Bukit Tinggi.
Tidak hanya itu, Erman Umar juga diketahui sempat mengenyam pendidikan di Sekolah PGAN atau Pendidikan Guru Agama Negeri yang ada di Padang.
Erman Umar lahir pada tanggal 25 November 1955 di Agam, Sumatera Barat. Kantor atau firma hukum yang dimiliki oleh Erman Umar bernama Erman Umar and Partners yang telah didirikan sejak 1985.
Tag
Berita Terkait
-
Bharada E Harus Bertemu Orang Tuanya Sebelum Sidang untuk Pulihkan Rasa Traumanya
-
Ini Ucapan Orang Berpengaruh dalam Kehidupan Bripka RR hingga Akhirnya Berani Nyerang Balik Ferdy Sambo
-
Kondisi Terkini Bharada E, Lebih Mendekat Kepada Tuhan, Banyak Berdoa
-
Lebih Dekat dengan Tuhan di Penjara, Ini Permintaan Bharada E Sebelum Diadili Kasus Brigadir J
-
Pengacara Bripka RR Ungkap Fakta Baru Kejadian Penting di Magelang: Kuat Ma'ruf Sempat Todongkan Pisau ke Brigadir J
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
Pilihan
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
-
Jokowi Angkat Bicara Soal Dugaan Korupsi Mantan Menag Yaqut: Saya Tidak Pernah Perintahkan Korupsi!
-
Siapa yang Meminta Iman Rachman Mundur dari Dirut BEI?
-
Skandal Sepak Bola China: Eks Everton dan 72 Pemain Dijatuhi Sanksi Seumur Hidup
Terkini
-
Konflik Agraria Padang Halaban: Realita Hak Anak Ikut Tergusur Bersama Rumah Warga
-
PKS Dukung Ambang Batas Parlemen Tetap Ada, Kritisi Usul Fraksi Gabungan Partai
-
Dilantik Jadi P3K Paruh Waktu, Nurul Akmal: Alhamdulillah, Tapi Kayak Gak Adil
-
Digerebek di Fly Over Hingga Kontrakan, Polda Metro Sikat Jaringan Sabu 5,3 Kg di Tangsel
-
Kisruh Dana Kolegium Dokter Indonesia, PP PDUI Laporkan Eks Ketua dan Bendahara ke Polisi
-
Heboh Isu Reshuffle Kabinet, Mensesneg Sebut Evaluasi Menteri Tiap Hari, Ganti Jika Perlu
-
6 Fakta Krusial Pengumuman Seleksi Administrasi PPPK KemenHAM 2026 Hari Ini, Lolos atau Tidak?
-
Bareskrim Turun Tangan! Isu Saham Gorengan Diselidiki Usai IHSG Terjun Bebas
-
Kritik Wacana Pengganti PT, Said Abdullah: Indonesia Multikultural, Tak Cocok Kawin Paksa Fraksi
-
Jampidsus Geledah Rumah Eks Menteri dan Sejumlah Lokasi Terkait Korupsi Kemenhut