Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menyambut sekaligus menyalami puluhan pemimpin negara yang menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi atau KTT G20. Tak tanggung-tanggung, Jokowi harus berdiri, tersenyum dan menyalami 38 pemimpin negara.
Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin mengatakan kalau Jokowi tidak memiliki persiapan khusus untuk menyambut seluruh pimpinan negara.
"Bapak presiden tidak perlu persiapan khusus," kata Bey saat dikonfirmasi, Senin (15/11/2022).
Namun, Bey mengungkapkan kalau Jokowi memiliki pengalaman menghadiri berbagai KTT sebelumnya. Dengan begitu, Kepala Negara bisa belajar bagaimana caranya tuan rumah menyapa para pemimpin negara yang hadir.
"Jadi pastinya bapak presiden melihat langsung bagaimana kalau seorang kepala negara menjadi tuan rumah perhelatan KTT. Kita tahu bapak presiden sangat detail," ucapnya.
Jokowi menyambut 38 pemimpin negara di lobi pendopo Hotel Apurva Kempinski Bali. Ia menyambut dan bersalaman dengan para pemimpin delegasi maupun organisasi internasional satu per satu.
Setelah berfoto satu per satu dengan Jokowi, para pemimpin akan menuju Candi Ballroom untuk mengikuti sesi pertama KTT G20 yang akan membahas tentang ekonomi global, keamanan pangan dan energi.
Dalam sambutan pengantarnya pada sesi pertama KTT G20, mantan Gubernur DKI Jakarta itu mengucapkan selamat datang kepada seluruh delegasi. Presiden mengatakan bahwa Indonesia merasa terhormat dapat menjadi tuan rumah KTT G20.
"Selamat datang di Bali, selamat datang di Indonesia. Merupakan sebuah kehormatan bagi Indonesia untuk menjadi tuan rumah KTT G20. Saya sangat paham, perlu upaya yang luar biasa agar kita dapat duduk bersama di ruangan ini," ujarnya.
Baca Juga: Hadiri KTT G20 Secara Virtual, Presiden Ukraina Serukan Penghentian Perang
Selepas itu, suami dari Iriana Jokowi itu bersama para pemimpin delegasi maupun organisasi internasional akan menuju area tepi pantai. Jokowi dan para pemimpin kemudian akan melakukan santap siang bersama di Rumah Bambu, Ocean Front Lawn, Apurva Kempinski.
Selanjutnya, Jokowi dan para pemimpin akan kembali menuju Candi Ballroom untuk melaksanakan sesi kedua KTT G20 yang akan membahas tentang kesehatan. Presiden Jokowi juga diagendakan untuk melakukan sejumlah pertemuan bilateral di sela-sela KTT G20.
Pada malam harinya, Jokowi akan menjamu makan malam para pemimpin G20 dan organisasi internasional di Garuda Wisnu Kencana Cultural Park. Para pemimpin juga akan berfoto bersama dan disuguhi berbagai atraksi dan penampilan budaya.
Berita Terkait
-
Hadiri KTT G20 Secara Virtual, Presiden Ukraina Serukan Penghentian Perang
-
Permintaan Presiden Joe Biden, Bisakah Presiden Xi Jinping Lobi Korea Utara Hentikan Uji Coba Nuklir?
-
Momen Langka! Dua Srikandi Indonesia Apit Presiden Jokowi Dan Joe Biden Di KTT G20 Bali
-
Indonesia Masih Setengah Hati, Greenpeace Mau Negara G20 Berkomitmen Nyata Soal Krisis Iklim
-
Indonesia People's Assembly: 12 Orang Peserta Aksi Tolak KTT G20 Ditangkap Polisi di Mataram
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Agar Negara Tak Dicap Merestui Pembungkaman Kritik, Teror ke DJ Donny dan Aktivis Lain Harus Diusut
-
Tahanan Demo Agustus 2025 Meninggal di Rutan Medaeng, Mantan Napol Desak Investigasi Independen!
-
Kebakaran Rumah Kosong di Jagakarsa Saat Warga Sambut Tahun Baru 2026
-
Kemdiktisaintek Rilis Aturan Baru No 52 2025, Jamin Gaji Dosen Non-ASN
-
Pasukan Orange Tuntaskan Bersih-Bersih Sisa Perayaan Tahun Baru Sebelum Subuh
-
Banjir dan Longsor Lumpuhkan Kehidupan Anak di Tapanuli Tengah
-
Pendidikan Pascabencana di Sumatra: Ketika Sekolah Dibuka Kembali, Siapkah Anak-Anak Belajar?
-
Tragedi di Labuan Bajo, Mengapa Kapal Pinisi Mudah Tenggelam saat Cuaca Ekstrem?
-
Kejar Target 3 Juta Hunian, Presiden Prabowo Siapkan Lembaga Percepatan Pembangunan Perumahan
-
Masyarakat Apresiasi Gerak Cepat Bina Marga Pulihkan Jembatan Lawe Mengkudu 1