Suara.com - Wakil Ketua Umum Partai NasDem Ahmad Ali menegaskan sikap partainya yang membangun koalisi bersama Partai Demokrat dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) bukan untuk menjadi koalisi antitesa pemerintah.
Meski membangun koalisi bersama partai oposisi, Ahmad Ali menegaskan NasDem masih dalam posisi partai pendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo atau Jokowi.
"NasDem partai pemerintah hari ini," kata Ahmad Ali di Cipinang, Jakarta Timur, Sabtu (10/8/2023).
"Kami pun mengusung Anies tidak untuk menjadi antitesa Jokowi secara keseluruhan," tambah dia.
Dia berharap kabar kontra antara Jokowi dan Anies perlu dihentikan. Sebab, dia menilai tidak ada kepemimpinan yang sepenuhnya negatif dan sebaliknya.
"Yang terpilih menjadi presiden itu adalah tokoh putra terbaik kita dan mereka pasti punya niat yang sama dengan siapapun presiden yang sudah ada dan bahwa yang akan datang punya keinginan membangun dan mensejahterakan rakyat," tutur Ahmad Ali.
"Pendekatan-pendekatannya yang boleh berbeda tapi kita jangan menjadikan itu sebagai sebuah bual-bualan kampanye," tambah dia.
Perbedaan ini, lanjut dia, jangan sampai dijadikan sebagai upaya agar kelompok yang mengkritisi dengan yang menggemari pemerintah menjadi terbelah.
"Tidak ada statement resmi dari partai koalisi bahwa Koalisi Perubahan ini adalah oposisi," tegas Ahmad Ali.
Baca Juga: Angkat Bicara Soal Konflik Bersenjata di Papua, Anies Baswedan Sebut Perlunya Penegakan Keadilan
Berita Terkait
-
Ditunggu Gibran, Anies Mengaku Belum Tawarkan Posisi Cawapres ke Siapapun
-
Deklarasikan Dukungan, Petani Yakin Harga Pupuk Murah dan Tak Langka Lagi Jika Prabowo Presiden
-
Pejabat Tak Harus Buat Laporan, Anies Sebut Kritik Masyarakat Konsekuensi bagi Pemerintah
-
Anies ke Pemerintah: Harus Buat Kebijakan dengan Akal Sehat dan Data
-
Jokowi Kasih Teka-Teki Rambut Putih, Merah dan Hijau Saat Muktamar IPM di Deli Serdang, Apakah Itu?
Terpopuler
- 7 Body Lotion di Indomaret untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Rawat Garis Penuaan
- 7 Rekomendasi Lipstik Transferproof untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp20 Ribuan
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 14 November: Ada Beckham 111, Magic Curve, dan Gems
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 6 Tablet RAM 8 GB Paling Murah untuk Pekerja Kantoran, Mulai Rp2 Jutaan
Pilihan
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
-
Catatan Gila Charly van Oosterhout, Pemain Keturunan Indonesia di Ajax: 28 Laga 19 Gol
-
Daftar 611 Pinjol Ilegal Terbaru Update Satgas PASTI OJK: Ada Pindar Terkenal
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
Terkini
-
Akal Bulus Pasutri Polisi Gadungan: Pura-pura Istri Pendarahan, Mobil Sopir Online Lenyap
-
Geger Siswa SMPN 19 Tangsel Tewas Diduga Dibully, Mendikdasmen: Saya Akan Dalami Kasus Ini!
-
Operasi Langit di Cilacap: BNPB 'Halau' Hujan Demi Percepat Evakuasi Korban Longsor
-
Perjalanan Cinta Rugaiya Usman dan Wiranto
-
RUU KUHAP Dikebut Tanpa Suara Publik, Anggota Komisi III DPR Terancam Dilaporkan ke MKD
-
Viral Hewan Ragunan Kurus Diduga Dana Jatah Makan Ditilep, Publik Tuntut Audit
-
Kabar Duka! Istri Wiranto, Rugaiya Usman Meninggal Dunia di Bandung
-
Geger Bayi di Cipayung: Dibuang di Jurang, Ditemukan Hidup dalam Goodie Bag Saat Kerja Bakti
-
Tegas! Pramono Anung Larang Jajarannya Persulit Izin Pembangunan Rumah Ibadah di Jakarta
-
Pramono Bantah Isu Tarif LRT Rp160 Ribu: Jadi Saja Belum