Suara.com - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dikabarkan akan melantik Letjen Maruli Simanjuntak sebagai Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD). Pelantikan itu disebut akan digelar Rabu (29/11/2023) siang ini di Istana Negara.
Dari informasi sumber yang beredar, Maruli Simanjuntak yang juga adalah menantu dari Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menjadi kandidat kuat kursi KSAD. Di mana sumber itu menyebut, sosok yang akan mengisi kursi itu seorang jenderal berinisial M.
Diketahui, Letjen Maruli Simanjuntak saat ini mengisi jabatan Panglima Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Pangkostrad). Ia akan mengisi jabatan KSAD menggantikan Jenderal Agus Subiyanto yang sebelumnya telah ditunjuk da dilantik Presiden Jokowi menjadi Panglima TNI.
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengakui bahwa Pangkostrad Letjen Maruli Simanjuntak menjadi salah satu kandidat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) baru. Jabatan KSAD saat ini kosong usai Jenderal Agus Subiyanto dilantik menjadi Panglima TNI.
"(Maruli) Salah satu kandidat iya. (Ada) yang lain (juga)," kata Jokowi kepada wartawan di Indonesia Arena Senayan Jakarta Pusat, Sabtu (25/11/2023).
Hanya saja, ia enggan mengungkapkan siapa saja nama jenderal TNI bintang tiga yang menjadi kandidat KSAD. Jokowi hanya memastikan KASAD pengganti Agus Subiyanto akan diputuskan dalam pekan ini.
"Belum, minggu depan (pekan ini) baru kita putuskan, minggu depan ini kita putuskan," kata Jokowi.
Berita Terkait
-
Rapor Merah Jokowi di Akhir Masa Jabatan, Makin Parah Gegara Putusan Kontroversi MK
-
Bantah Jokowi seperti Orba, TKN Prabowo - Gibran: Ciri-ciri Orba Sentralisasi Kekuasaan hingga Manfaatkan Intelijen!
-
Jadi Ketua KPK Sementara Gantikan Firli, Apa Saja Janji Nawawi Pomolango?
-
Hari Pertama Kampanye: Prabowo Ratas Bareng Jokowi di Istana Bogor, Gibran Terima Dubes UEA di Solo
-
Ganjar-Mahfud Bakal Ambil Ceruk Suara Jokowi Termasuk di Papua, Arsjad Rasjid: Tunggu Tanggal Mainnya
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Perkuat Kerja Sama Pendidikan IndonesiaInggris, Prabowo Panggil Mendikti ke Hambalang
-
MAKI Ingatkan Jaksa Jangan Terjebak Manuver Nadiem Makarim
-
Kemenkes Siapkan Strategi Swab Mandiri untuk Perluas Deteksi Dini Kanker Serviks
-
KPK Bakal Periksa Eks Menaker Hanif Dhakiri Terkait Kasus Korupsi RPTKA
-
Polda Metro Jaya Sita 27 Kg Sabu dan Happy Five Senilai Rp41,7 Miliar di Tangerang
-
Propam Usut Dugaan Salah Prosedur Polisi yang Amankan Pedagang Es Gabus di Johar Baru
-
Bukan Cuma 28, Satgas PKH Ungkap Potensi Gelombang Baru Pencabutan Izin Perusahaan Pelanggar Hutan
-
KAI Daop 1 Rilis Jadwal Mudik Lebaran 2026, Siapkan 37 Ribu Kursi Per Hari
-
Pascabanjir Cengkareng, Sudin LH Jakbar Angkut 187 Ton Sampah dalam 8 Jam
-
Mensos Paparkan Data Bencana Januari 2026: 34 Titik Melanda Indonesia, Jawa Jadi Wilayah Terbanyak