Suara.com - Salah satu caleg di Pemilu 2024 yang menarik perhatian publik khususnya warga DKI Jakarta karena balihonya ada di mana-mana ialah Masinton Pasaribu.
Politisi PDIP ini maju sebagai caleg di Dapil Jakarta II. Perolehan suara Masinton berdasarkan real count KPU RI pada Jumat (16/2) pukul 17:30 WIB tertinggi diantara 7 caleg PDIP di dapil Jakarta II.
Masiton untuk sementara memperoleh suara sebanyak 99.590 di atas penyanyi Once Mekel yang baru mendapat 67.245 suara sementara serta Prasetyo Edi Marsudi dengan 17.934.
Suara Masinton juga lebih tinggi dibanding Ronny Talapessy. Eks pengacara Richard Eliezer itu baru mengumpulkan suara sebanyak 63.700.
Jika dibandingkan dengan caleg partai lain di dapil yang sama, suara Masinton juga masih lebih tinggi misalnya dengan caleg naturalisasi Chong Sung Kim dari Golkar yang baru meraih 22.548 suara.
Baliho Masinton Jadi Lelucon di Sosmed
Sebelumnya viral video yang menyindir banyaknya spanduk dan baliho di masa kampanye Pemilu 2024.
Video yang diunggah akun Instagram @aariswib perlihatkan seorang pengendar motor tengah mencari lokasi kepada penjalan kaki.
"Pak, pak, pak, numpang tanya, jalan Puri di mana ya pak?" tanya si pengendara motor.
Baca Juga: Sirekap Bermasalah, Aria Bima PDIP Peringatkan KPU-Bawaslu: Jangan Main-main!
"Jalan Puri? Oh, bapak lurus aje, nanti ketemu (spanduk) Masinton, bapak belok kanan. Nah nanti nggak jauh dari situ ada pertigaan yang ada (spanduk) Eriko Sotarduga nya, bapak belok kiri," jawab si penjalan kaki.
"Nah, (spanduk) Eriko Sotarduganya yang mana nih pak? yang lagi silat atau ama yang lagi sama pak Ganjar" tanya balik si pengendara motor.
"yang (spanduk Eriko) Tanjidor, nah bapak belok kiri, lurus aja tuh nanti di sebelah kanan ada Chong Sung Kim lagi hormat, bapak hormat balik" balas si penjalan kaki.
"Pelan-pelan tuh pak, posisinya ada gang seberang (spanduk) Faldo Maldini," tambahnya.
Sontak saja video sindiran dengan gunakan gaya lelucon ini membuat netizen banyak berikan komentar positif.
"Sejauh ini, ini yang paling jauh," komentar akun @dan*** disertai emot tertawa.
Berita Terkait
-
Sirekap Bermasalah, Aria Bima PDIP Peringatkan KPU-Bawaslu: Jangan Main-main!
-
TPN Dibikin Heran Bukan Kepalang, Ganjar-Mahfud Beneran Keok di Kandang Banteng
-
Ngomong Begini Soal Aksi Kamisan, Fotografer Senior Darwis Triadi Jadi Bulan-bulanan
-
Komeng Tak Umbar Janji Sejahterakan Masyarakat Jabar: Tapi Saya Bisa Membahagiakan
-
Jalan Sambil Menundukan Kepala, Etika Erika Carlina saat Nyoblos ke TPS Curi Perhatian
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Antisipasi Banjir, Pramono Luncurkan Operasi Modifikasi Cuaca di Jakarta
-
Mengapa KPK Tak Lagi Tampilkan Tersangka Korupsi?
-
Polda Metro Gerebek Clandestine Lab Etomidate di Greenbay Pluit, WNA Tiongkok Jadi Peracik!
-
Roy Suryo Endus Manuver 'Balik Kanan' Eggi Sudjana soal Ijazah Jokowi, Ada Apa?
-
Pendukung Israel Minta AS Segera Caplok Greenland, RUU Aneksasi Sudah Disiapkan
-
Demokrat Bicara Soal Sikap SBY Terkait Pilkada Dipilih DPRD: Serahkan Ke AHY, Ikuti Langkah Prabowo
-
KPK Geledah Kantor DJP, Amankan Dokumen dan Uang 8.000 SGD
-
Dede Yusuf Jelaskan Makna 'Matahari Satu' SBY: Demokrat Satu Komando di Bawah AHY
-
Tragis! Tiga Warga Cilincing Tersengat Listrik di Tengah Banjir Jakarta Utara
-
IKN Nusantara: Narasi Kian Meredup Meski Pembangunan Terus Dikebut?