Suara.com - Plt Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhamad Mardiono membuka kegiatan Musyawarah Kerja Wilayah (Mukerwil) Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Kepulauan Riau (Kepri), di Tarempa, Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas.
Muhamad Mardiono mengatakan, kehadirannya di Kepri khususnya Kabupaten Kepulauan Anambas adalah sebagai bentuk apresiasi kepada masyarakat dan umat yang telah memercayakan PPP dalam Pemilu 2024. Sehingga kursi PPP di Kepulauan Anambas berhasil meraih peningkatan.
“Kepulauan Anambas mampu mempertahankan eksistensinya, karena Pak Bupati juga kader dari PPP sekaligus Ketua DPW Kepri, serta Ketua DPRDnya juga dari PPP. Ini bentuk apresiasi kepada rakyat yang sudah memberikan kepercayaan penuh kepada PPP,” ujar Muhamad Mardiono.
Muhamad Mardiono berharap, ke depannya kolaborasi antara masyarakat dengan kader PPP dapat terus berlanjut. Kemudian, masyarakat juga dapat memberikan kepercayaan kembali di dalam agenda politik mendatang yaitu Pilkada 2024.
“Saya berharap nanti ke depan kolaborasi ini bisa terus dilanjutkan antara PPP dengan rakyat Kepulauan Anambas. Karena PPP telah menyatu di hati rakyat Kepulauan Anambas,” ungkapnya.
Muhamad Mardiono mengaku akan kembali memberikan calon terbaik untuk berkontestasi di Pilkada mendatang.
“Sehubungan Pak Bupati Abdul Haris sudah menjabat selama dua periode dan berdasarkan UU tidak diperbolehkan mencalonkan kembali, maka ini jadi fokus perhatian DPP agar tidak mengecewakan rakyat dengan memberikan kader untuk berkontestasi di Pilkada mendatang,” ungkapnya.
“Kita sudah melakukan kajian, sekiranya nanti jika ada kader yang mampu melanjutkan program Pak Haris yang sudah berjalan dua periode kemarin,” sambungnya.
Sementara, Ketua DPW PPP Kepri Abdul Haris mengucapkan terima kasih atas kunjungan pimpinan partai berlambang Kabah. Haris pun memberikan apresiasi kepada Muhamad Mardiono yang mau turun langsung untuk melihat situasi di Kepri khususnya Kepulauan Anambas.
Baca Juga: Jagokan Heru Budi di Pilkada Jakarta, Demokrat: Pernah Gak Dia Nyiarin Prestasinya di Media?
“Saya atas nama komponen masyarakat PPP di Kepri khususnya Kepulauan Anambas sangat tersanjung dan mengucapkan terima kasih. Karena jarang ada ketua umum di tataran parpol yang berkunjung ke daerah seperti ini,” kata Haris.
“Pimpinan PPP mampu dan sanggup setia menjelajahi walaupun di pelosok pulau. Ini membuat kami bangga dan merupakan suatu penghargaan luar biasa, karena daerah ini jauh sekali bahkan harus naik turun speed boat, naik turun mobil, dan butuh perjalanan udara,” pungkasnya.
Adapun tema Mukerwil pada kali ini adalah menentukan arah dan kebijakan partai untuk menyongsong Pilkada 2024. Sekaligus sebagai langkah strategis dan konsolidasi dalam menyikapi kondisi politik saat ini.
Berita Terkait
-
Jagokan Heru Budi di Pilkada Jakarta, Demokrat: Pernah Gak Dia Nyiarin Prestasinya di Media?
-
Masih Bisa Ikut Pilkada Jakarta, Dharma-Wardana Paslon Independen Dapat Tambahan Waktu Perbaiki Dokumen
-
Ungkit Pilpres, PDIP Tak Gentar Jokowi Cawe-cawe Lagi di Pilkada Jakarta: Kami Siap Hadapi Semua Risiko!
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Polda Metro Terbitkan SP3 untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis, Perkara Roy Suryo Cs Tetap Lanjut
-
Diduga Masturbasi di Bus TransJakarta, Dua Penumpang Diperiksa Polisi
-
Disebut Paling Bahagia, Indonesia Justru Dibayangi Tingkat Kemiskinan Tertinggi Versi Bank Dunia
-
FPI Ancam Polisikan Pandji Pragiwaksono Buntut Stand Up Komedi Mens Rea
-
Jokowi Terima Restorative Justice, Polda Metro Terbitkan SP3 untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis
-
Eggi Sudjana Ajukan Restorative Justice di Kasus Ijazah Jokowi, Jadi Jalan Damai Tanpa Pengadilan?
-
Istana Bicara Soal RUU Anti Propaganda Asing, Berpotensi Bungkam Kritik?
-
Jadi Alat Melakukan Tindak Pidana: Akun IG Laras Faizati Dimusnahkan, iPhone 16 Dirampas Negara
-
KPK Sebut Ketua PDIP Jabar Diduga Kecipratan Duit Kasus Ijon Proyek Bekasi, Berapa Jumlahnya?
-
Pola Korupsi 'Balik Modal Pilkada' Jerat Bupati Bekasi? KPK Cium Modus Serupa Lampung-Ponorogo