Suara.com - Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil sedang menjadi sorotan lantaran terseret kasus dugaan korupsi Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten (BJB).
Tak sampai di situ, terbaru pria yang kerap disapa Kang Emil ini tersangkut isu perselingkuhan dengan wanita yang juga model majalah dewasa, Lisa Mariana Presley.
Ridwan Kamil selingkuh hingga punya anak dari Lisa Mariana. Tudingan tersebut dilontarkan dari Lisa sendiri melalui akun Instagram pribadinya.
Melalui akunnya tersebut, dia membeberkan berbagai bukti kalau ia punya hubungan gelap dengan Ridwan Kamil.
Lisa Mariana memamerkan salah satu bukti berupa chat saat ia mengemis keadilan dari Ridwan Kamil.
Lisa mengaku biasanya berhubungan dengan Ridwan Kamil melalui aplikasi Telegram. Namun Ridwan Kamil tiba-tiba lari dari tanggung jawab saat mengetahui dirinya hamil.
Lisa Mariana dalam tangkapan layar bukti pesan Instagram pada September 2021 yang diunggah, meminta tolong kepada Kang saat dirinya tengah sekarat jelang persalinan.
"Sebelum tahu aku hamil, di-chat setiap hari dia (Ridwan Kamil) ngejar-ngejar, pas sudah tahu, slow response," sebutnya, dikutip Rabu (26/3/2025).
"Di DM (direct message) baku, di Telegram mah mesra.. Muakkk! Ini chat kalau enggak salah aku lagi sakit kontraksi atau apa gitu," sambung Lisa.
Baca Juga: Pengakuan Selingkuhnya Viral, Lisa Mariana Nangis saat Dihubungi Orang Suruhan Ridwan Kamil
Setelah beberapa hari, Ridwan Kamil pun membalas pesan Lisa. Akan tetapi, mantan gubernur Jawa Barat tersebut malah menuding Lisa berbohong soal pendidikannya.
"Lisa, tim pengacara dan polisi menemukan bahwa kamu banyak berbohong. Salah satunya kamu ternyata tidak pernah terdaftar sebagai mahasiswi di (nama disensor)," tulis lawan bicara Lisa Mariana yang diduga Ridwan Kamil.
"Ya Allah, saya sedang mengandung kang. Dari situ saya enggak pernah lanjut lagi karena malu perut saya sudah membesar. Saya tidak pernah berbohong," sebut Lisa.
Pada captionnya, Lisa menyindir Ridwan Kamil yang tetap memojokannya meski dia dalam keadaan hamil. Dia juga mengaku diminta menggugurkan kandungannya oleh Ridwan.
"Enggak bisa berkata-kata deh, the best akang. Lagi hamil aja di-push suruh gugurin lah, apa lah. Sehat-sehat pak," ujar Lisa.
Lisa Mariana lalu mengunggah sebuah tangkapan layar video call dirinya bersama seorang lelaki berkacamata. Wajah lelaki tersebut ditutup caption yang ditulis Lisa.
"Tidak akan takut selagi saya benar! Apalagi yang saya perjuangkan hak anak! Sama sekali tidak takut! Kalau sudah menyangkut anak, beda urusan! Akan kuhadapi sampai manapun. Paham ya?" tulisnya.
"Tidak peduli anda orang besar atau orang penting atah apapun itu, saya punya Allah," sambung Lisa.
Lisa Mariana juga mengatakan bahwa saat ini dia mengungkap perselingkuhan tersebut demi mendapatkan hak nafkah yang sempat dijanjikan Ridwan Kamil untuk anaknya.
Tangkapan layar yang diakui Lisa sebagai bukti perselingkuhan telah diunggah ulang oleh sejumlah akun gosip dan menjadi viral.
Lisa juga mengaku sudah dihubungi pihak Ridwan Kamil terkait masalah ini.
Ketika Suara.com menghubungi telepon Ridwan Kamil terkait pernyataan Lisa Mariana belum direspons.
Ridwan Kamil akui baik-baik saja
Sebelum rumor perselingkuhan muncul ke publik, rumah Ridwan Kamil digeledah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Penggeledahan ini terkait kasus dugaan korupsi pengadaan iklan di Bank BJB.
Mantan Gubernur Jawa Barat inipun menyampaikan jika dirinya baik-baik saja dan beraktivitas seperti biasa.
"Kondisi saya sehat wal'afiat, lahir dan batin. Tetap melakukan aktifitas keseharian seperti biasa," kata Ridwan Kamil dikutip dari Antara, Selasa (18/3/2025).
Terkait soal berkurangnya aktivitasnya di media sosial, Ridwan Kamil menjelaskan bahwa hal itu bukan karena adanya masalah, melainkan memang sejak awal tahun ia jarang mengunggah kegiatan pribadi.
Ia juga mengklarifikasi bahwa beberapa kontennya sempat terhapus akibat pembersihan akun pengikut bot oleh tim adminnya.
"Yang terhapus adalah yang bersifat endorse. Sudah saya minta kepada tim admin agar konten-konten yang tidak sengaja terhapus itu, untuk dikembalikan secepatnya," katanya.
Ridwan Kamil berpeluang diperiksa KPK
KPK membuka peluang memeriksa Ridwan Kamil setelah Lebaran terkait dugaan korupsi proyek pengadaan iklan pada Bank BJB periode 2021-2023.
Hal tersebut disampaikan Plh Direktur Penyidikan KPK Budi Sukmo Wibowo saat memberikan keterangan pers di Gedung Merah Putih KPK Jakarta, Kamis (20/3/2025).
Budi juga mengatakan bahwa Ridwan Kamil akan diperiksa KPK setelah seluruh saksi dari internal BJB maupun vendor pengadaan selesai diperiksa.
“Ridwan Kamil tentunya akan kami jadwalkan sesegera mungkin setelah saksi-saksi dari internal BJB maupun pihak-pihak vendor yang memenangkan pengadaan tersebut selesai kami lakukan pemeriksaan,” jelasnya dikutip dari Antara.
Berita Terkait
-
Angka Pernikahan di Indonesia Merosot Tajam, Atalia Praratya Sebut Perceraiannya Bukan Contoh Baik
-
Resmi Cerai, Viral Ridwan Kamil Asyik Main Padel di Bali
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
Hujan Lebat dan Angin Kencang Masih Intai Jakarta Hari Ini
-
Prabowo Bahas Rencana Groundbreaking 141 Ribu Unit Rumah Subsidi, Bakal Serap 80 Ribu Tenaga Kerja
-
Terjebak di Angka 5 Persen, Burhanuddin Abdullah Sebut Ekonomi RI Alami Inersia
-
Buntut Kasus Es Gabus, Babinsa Kemayoran Dijatuhi Sanksi Disiplin Berat dan Ditahan 21 Hari
-
Gus Yahya Tempuh Jalan Islah, Imam Jazuli: Pengakuan De Facto Otoritas Syuriyah
-
Genangan Surut, Jalan Daan Mogot Sudah Bisa Dilintasi Kendaraan
-
BMKG: Jabodetabek di Puncak Musim Hujan, Waspada Cuaca Ekstrem hingga Mei 2026
-
KPK: Pemeriksaan Gus Alex oleh Auditor BPK Fokus Hitung Kerugian Negara
-
Vonis 6 Bulan untuk Demonstran: Lega Orang Tua, Tapi Ada yang Janggal Soal Kekerasan Polisi!
-
Banjir Jakarta Meluas Kamis Malam: 46 RT dan 13 Ruas Jalan Terendam