Suara.com - Kepala Pusat Penerangan (Puspen) TNI, Mayjen Kristomei Sianturi memastikan pengunduran diri Letjen Djaka Budi Utama segera diproses, bila memang benar Djaka akan dilantik sebagai Direktur Jenderal Bea Cukai Kementerian Keuangan.
Kristomei menegaskan Djaka yang kini menjabat sebagai Sekretaris Utama Badan Intelijen Negara (BIN) akan pensiun dari dinas militer, seiring pengangkatannya senagai Dirjen Bea Cukai.
"Kalau memang betul diangkat, tentu akan segera berproses pengunduran diri/pensiun dini," kata Kristomei kepada Suara.com pada Kamis (22/5/2025).
Kristomei menegaskan perintah Panglima TNI perihal Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2025 tentang TNI. Diketahui undang-undang tersebut mengatur jabatan sipil yang boleh diisi militer aktif.
Sementara, posisi Dirjen Bea Cukai di Kemenkeu di luar kementerian/lembaga yang diperbolehkan dalam aturan.
"Perintah Panglima TNI, agar disesuaikan dengan amanat UU TNI Nomor 3 Tahun 2025, terutama pasal 47, semua prajurit aktif yang akan menduduki jabatan di luar 14 kementerian/lembaga yang diperbolehkan, prajurit TNI tersebut harus mengundurkan diri dari kedinasan sebagai prajurit aktif/pensiun dini," kata Kristomei.
Prabowo Tunjuk Bimo dan Djaka
Bimo Wijayanto membenarkan dirinya bersama Letnan Jenderal Djaka Budi Utama diminta oleh Presiden Prabowo Subianto untuk bertugas di Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Tetapi, Bimo belum merinci jabatan apa yang akan diberikan.
Sebelumnya, nama Bimo dan Djaka ramai jadi perbincangkan. Bimo diproyeksikan menggantikan Suryo Utomo sebagai Direktur Jenderal Pajak (Dirjen Pajak). Sedangkan, Djaka diisukan bakal mengisi kursi Direktur Jenderal Bea Cukai.
Baca Juga: Prabowo Teken Perpres, Jaksa Resmi Dapat Bekingan TNI-Polri: Harus Bebas Intimidasi Siapa Pun!
Diketahui siang ini, Prabowo memanggil Bimo ke Istana Kepresidenan Jakarta. Usai sekitar dua jam pertemuan, Bimo membeberkan apa yang menjadi permintaan Prabowo kepadanya.
"Hari ini saya dengan pak Letjen Djaka Budi Utama dipanggil oleh Bapak Presiden. Beliau memberikan banyak arahan, beliau menegaskan komitmen beliau untuk memperbaiki sistem perpajakan Indonesia supaya lebih akuntabel, lebih berintegritas, lebih independen untuk mengamankan program-program nasional beliau, khususnya dari sisi penerimaan negara," tutur Bimo di komplek Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (20/5/2025).
Bimo menegaskan bahwa Prabowo memberikan mandat kepada ia dan Djaka untuk bergabung di Kementerian Keuangan.
"Saya diberikan mandat nanti sesuai dengan arahan Menteri Keuangan, akan bergabung dengan Kementerian Keuangan, begitu juga dengan Letjen Djaka," kata Bimo.
Sementara itu berkaitan posisi apa yang akan diberikan, Bimo belum menegaskan. Kendati demokian ia menyinggung bahwa Prabowo memberikan arahan ihwal penguatan di Ditjen Pajak dan Ditjen Bea Cukai Kementerian Keuangan.
"Saya belum bisa memberikan ke publik, saya harus berkonsultasi dengan Menteri Keuangan. Tapi memang ada beberapa hal yang diberikan arahan kuat oleh Bapak Presiden untuk melakukan hal-hal yang memang diperlukan untuk membuat martabat Direktorat Jenderal Pajak, Direktorat Jenderal Bea Cukai untuk bisa lebih kuat dalam mengamankan penerimaan negara," tutur Bimo.
Bimo juga belum membeberkan ihwal Djaka yang diproyeksikan menjadi Dirjen Bea Cukai. Ia meminta awak media menunggu pengumuman lebih lanjut.
"Nanti pengumuman resminya ditunggu saja dari Kementerian Keuangan," kata Bimo.
Bimo mengakui ia bersama Djaka sudah bertemu dan berkoordinasi langsung dengan Sri Mulyani.
"Sudah Minggu lalu," kata Bimo.
Sementara itu, terkait kapan pelantikan, Bimo menyeahkan lebih lanjut kepada Menteri Keuangan Sri Mulyani.
"Secepatnya. Mungkin minggu ini, mungkin, mungkin," kata Bimo.
Adapun diakui Bimo dirinya sudah diundang ke Iatana sejak Maret tahun ini terkait proyeksi menjasi dirjen.
"Pemberitahuannya saya diundang ke Istana untuk asesmen lah, itu 20 Maret," kata Bimo.
Singgung Coretax
Bimo mengakui bahwa Coretax ikut menjadi pembahasan dalam pertemuan dengan Prabowo di Istana. Kepala negara menekankan ada pembenahan.
"Pembenahannya supaya bisa memberikan kepastian pelayanan kepada wajib pajak," kata Bimo.
Sementara itu ditanya mengenai target khusus dari Prabowo, Bimo belum membeberkan detail.
"Saya belum bisa memberikan, tapi niatnya memang untuk mempercepat akselerasi dari pembenahan dan penyempurnaan Coretax, soal target dan segala macam saya harus lapor kepada ibu menteri," kata Bimo
Datang ke Istana
Presiden Prabowo Subianto memanggil Bimo Wijayanto ke Istana Kepresidenan Jakarta. Pemanggilan alumsi SMA Taruna Nusantara itu ke Istana di tengah buah pembicaraan Bimo menjadi kandidat kuat untuk menduduki kursi panas Direktur Jenderal Pajak (Dirjen Pajak).
Bimo tiba di komplek Istana Kepresidenan, Selasa siang. Ia datang dengan mengenakan batik lengam panjang.
Bimo belum membeberkan apa tujuan kepala negara memanggil disirinya ke Istana.
"Ya ditunggu saja. Ini dipanggil," kata Bimo, Selasa (20/5/2025).
Sementara itu ditanya apakah kehadirannya di Istana dalam rangka penunjukkan dirinya menggantikan Suryo Utomo di kursi Dirjen Pajak, Bimo belum menjawab lugas.
"Tunggu saja. Tunggu saja," kata Bimo.
Berita Terkait
-
Prabowo Teken Perpres, Jaksa Resmi Dapat Bekingan TNI-Polri: Harus Bebas Intimidasi Siapa Pun!
-
Soal Desakan Reshuffle ke Prabowo, Habiburokhman Blak-blakan Tak Setuju: Nanti Malah Gak Produktif
-
Dipolisikan Jokowi Pakai UU ITE, Roy Suryo Tak Terima: Saya Perancangnya!
-
Sebut Prabowo Tak Bisa Dikerjai Menteri, Habiburokhman: Beliau Punya Indera Keenam
-
Dipolisikan usai Koar-koar Ijazah Palsu Jokowi, Roy Suryo dkk ke Komnas HAM: Kami Dikriminalisasi!
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Rocky Gerung Ngaku Girang Hadir di HUT ke-53 PDIP, Puji Pidato Megawati: Jernih, Tulus, dan Berani
-
BGN Ancam Suspend Dapur MBG Tanpa Sertifikat Higiene, Target Nol Keracunan 2026
-
Pemerintah Siapkan Skema Kompensasi Rumah untuk Percepat Pengurangan Pengungsi Pascabencana Sumatra
-
DPR dan Pemerintah Pacu Pemulihan Bencana Sumatra, Target Normal Sebelum Ramadhan 2026
-
Agar Siswa Suka Makan Sayur, BGN Akan Libatkan Guru dan Mahasiswa Dalam Pendidikan Gizi di Sekolah
-
Pancaroba Picu Kewaspadaan Superflu di Kabupaten Tangerang, Dinkes Minta Warga Tidak Panik
-
Amran Desak Pengusutan Tuntas Penyelundupan Bawang Bombay di Semarang
-
Bawa 26 Kilogram Ganja, Pengemudi Mobil Diamankan Polres Labuhanbatu Selatan
-
Pimpin Dewan HAM PBB, Indonesia Dorong Dialog Lintas Kawasan dan Konsistensi Kebijakan
-
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Karimun Ditemukan