Suara.com - Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, meninjau kompleks Gelanggang Olahraga Remaja (GOR) Cendrawasih di kawasan Cengkareng, Jakarta Barat, Senin (23/6).
Dalam kunjungan itu, Pramono memastikan kawasan olahraga tersebut bakal mengalami revitalisasi dan penambahan fasilitas olahraga lain.
Bahkan, ia berencana membangun lapangan padel, olahraga yang saat ini sedang digemari masyarakat.
"Saya tadi sudah berdiskusi dengan Kepala Dinas Olahraga untuk segera menyelesaikan perencanaannya. Mudah-mudahan tahun depan kita bisa mulai merenovasi stadion ini," kata Pramono usai meninjau lokasi, didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) DKI Jakarta, Andriyansyah.
GOR Cendrawasih sendiri berdiri di atas lahan sekitar 70.000 meter persegi.
Sejak dibangun pada 1989, kawasan ini sudah dilengkapi stadion sepak bola, lapangan futsal, lapangan tenis, GOR bulutangkis, gedung serbaguna, hingga arena panjat dinding (wall climbing).
Dulu, stadion ini juga sempat jadi kandang bagi Persija Barat FC dan menjadi bagian dari sejarah kompetisi Galatama pada era 1990-an.
Pramono mengaku bahwa terkesan dengan potensi yang dimiliki kawasan ini. Menurutnya, fasilitas olahraga yang ada di sana masih cukup layak dan strategis untuk dikembangkan lebih lanjut.
"Kalau dilihat, fasilitasnya cukup bagus. Selain lapangan sepak bola, ada juga lapangan basket, nantinya akan ada bulu tangkis, padel, dan lainnya. Saya berharap renovasi dan penyempurnaannya bisa segera kita mulai," ujarnya.
Baca Juga: Mau Sulap Hutan Kota Srengseng, Pramono Janji Perbaiki Jogging Track hingga Amphitheater
Proses perencanaan pembangunan tengah berjalan tahun ini. Sementara untuk pengerjaan fisik, Dispora DKI Jakarta sedang mengusulkannya dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) 2026.
Pramono juga menyampaikan bahwa fasilitas yang mumpuni seperti di GOR Cendrawasih dapat dimanfaatkan sebagai tempat latihan bagi para atlet, termasuk tim-tim profesional.
"Kalau ada lapangan sebagus ini, bisa kita kerja samakan dengan Persija. Dan kalau Persija membutuhkan tempat latihan rutin, saya akan memfasilitasinya. Saya ingin prestasi Persija semakin baik," tutupnya.
Pramono Mau Sulap Hutan Kota Srengseng
Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung, menaruh perhatian serius terhadap keberadaan Hutan Kota Srengseng di Jakarta Barat. Dalam kunjungannya pada Selasa (23/6/2025), Pramono menyebut akan melakukan renovasi kawasan hijau seluas 15 hektare itu.
Orang nomor satu di Jakarta itu menaruh perhatian serius terhadap keberadaan Hutan Kota Srengseng di Jakarta Barat.
Berita Terkait
-
Sopir Mikrotrans Ugal-ugalan Resahkan Warga, Pramono Ancam Berhentikan
-
Dari Jawa Barat ke Jakarta: Efektifkah Barak Militer Redam Tawuran Pemuda?
-
Pramono Janji Pecat Sopir Jaklingko Ugal-ugalan: Kemarin Keluhan Nunggu Lama, Sekarang Nggak
-
Pramono Kasih Keringanan Pajak di Jakarta untuk Hotel dan Makan-Minum
-
Pramono Anung Ultimatum Pengemplang Pajak di Jakarta: Jangan Berlindung di Balik Ketiak Kekuasaan!
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan Muat 7-9 Orang, Nyaman Angkut Rombongan
- Daftar Mobil Bekas yang Harganya Paling Stabil di Pasaran
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 7 Parfum Wangi Bayi untuk Orang Dewasa: Segar Tahan Lama, Mulai Rp35 Ribuan Saja
- 3 Pelatih Kelas Dunia yang Tolak Pinangan Timnas Indonesia
Pilihan
-
Tinggal Klik! Ini Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Honduras
-
Siapa Justen Kranthove? Eks Leicester City Keturunan Indonesia Rekan Marselino Ferdinan
-
Menko Airlangga Ungkap Dampak Rencana Purbaya Mau Ubah Rp1.000 Jadi Rp1
-
Modal Tambahan Garuda dari Danantara Dipangkas, Rencana Ekspansi Armada Kandas
-
Purbaya Gregetan Soal Belanja Pemda, Ekonomi 2025 Bisa Rontok
Terkini
-
Skandal Terlupakan? Sepatu Kets asal Banten Terpapar Radioaktif Jauh Sebelum Kasus Udang Mencuat
-
Usai Soeharto dan Gus Dur, Giliran BJ Habibie Diusulkan Dapat Gelar Pahlawan Nasional
-
PN Jaksel Tolak Praperadilan PT Sanitarindo, KPK Lanjutkan Proses Sidang Korupsi JTTS
-
Dimotori Armand Maulana dan Ariel Noah, VISI Audiensi dengan Fraksi PDIP Soal Royalti Musik
-
Kondisi FN Membaik Pasca Operasi, Polisi Siap Korek Motif Ledakan Bom di SMA 72 Jakarta Besok
-
Wakil Ketua Komisi X DPR: Kemensos dan Kemendikbud Harus Jelaskan Soeharto Jadi Pahlawan
-
Tuan Rondahaim Saragih Dianugerahi Gelar Pahlawan Nasional, Bobby Nasution: Napoleon der Bataks
-
Polisi Sita Buku dan Dokumen dari Rumah Terduga Pelaku Peledakan SMA 72 Jakarta, Apa Relevansinya?
-
Dilimpahkan ke Kejari, Nadiem Makarim Ucapkan Salam Hormat kepada Guru di Hari Pahlawan
-
Soeharto Dapat Gelar Pahlawan, Ketua MPR Ingatkan Pencabutan TAP MPR Anti-KKN