Suara.com - Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka berkunjung dan bersilaturahmi dengan ibu-ibu pelaku usaha UMKM di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (8/7/25).
Dalam momen pertemuannya dengan para penerima bantuan modal dari PT. Permodalan Nasional Madani (PNM) Mekaar itu Gibran berdialog memberikan masukan ke para UMKM.
Di tengah memberikan masukan, Gibran tercengang dengan produk UMKM yang terlihat sederhana rupanya sudah dilirik dunia.
Dalam dialog singkatnya dengan salah satu ibu yang merupakan pelaku usaha itu, Gibran mendapatkan informasi bahwa produk UMKM tersebut sudah pernah ekspor ke Turki hingga Belanda.
“Katanya udah ekspor?,” tanya Gibran pada salah satu pelaku usaha.
“Iya, ekspor,” jawab ibu-ibu tersebut.
“Ekspor kemana?,” sahut Gibran.
“Dari Turki ada, dari Belanda ada,” jawab ibu tersebut.
Salah satu produk UMKM yang sempat dilirik Gibran adalah produk kecil berbentuk buah nanas.
Baca Juga: Silfester Matutina Diancam Purnawirawan TNI Usai Serang Eks Danjen Kopassus Soenarko
Gibran mengaku kagum dengan produk tersebut, pasalnya packaging-nya dinilai cukup menarik hati.
“Ini punya siapa? Bagus ini, packagingnya bagus, saya kira ini luar biasa,” ucap Gibran sambil menunjukkan produk berbentuk buah nanas tersebut.
Dalam momen tersebut, Gibran berpesan agar para pelaku usaha bisa terus memanfaatkan sosial media dengan baik untuk memasarkan produknya hingga bisa mendunia.
“Ibu-ibu ini titip, gunakan media sosial sebaik-baiknya, sebagai marketing untuk memasarkan produk-produknya, biar bisa ekspor, biar bisa mendunia,” ucap Gibran.
Menurut Gibran, penggunaan sosial media yang tepat untuk memasarkan produk ini membuat semuanya jauh lebih efektif.
“Saya mengapresiasi pemanfaatan media digital oleh para nasabah dan mendorong penggunaan media sosial sebagai sarana promosi yang lebih efektif dan terjangkau,” ujarnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
SPPG Klarifikasi Video Viral MBG Bungkus Plastik
-
Dermaga Halte Buaran Diseruduk Kendaraan Pribadi, TransJakarta Koridor 11 Terpaksa Alihkan Rute
-
Cuaca Senin Pagi: Jakarta Dikepung Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Daftar Wilayah Terdampak!
-
Laporan PRISM 2025 Sebut Jakarta Jadi Kota Paling Diminati Sepanjang 2025
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini