Suara.com - Beredar unggahan di media sosial yang memperlihatkan foto-foto gedung parlemen dari berbagai negara.
Akun Instagram @nusantara_go.id membagikan sembilan foto kantor parlemen, mulai dari Amerika Serikat hingga Indonesia.
Dalam unggahannya, admin akun tersebut menyoroti perbedaan pagar dan pembatas di setiap gedung parlemen.
Gedung Parlemen Amerika Serikat, misalnya, ditampilkan tanpa pagar. Sementara di Australia, gedung parlemen juga terlihat kecil dan terbuka tanpa pembatas.
“(Gedung parlemen di) Prancis, besinya tinggal dikiloin,” tulis admin, dikutip Minggu, 31 Agustus 2025.
Di Jepang, pagar gedung parlemen disebut sangat kecil, sedangkan di Korea Selatan bahkan digambarkan mudah dilompati.
Untuk Inggris, gedung parlemen tidak memiliki pembatas sama sekali dan bersebelahan langsung dengan jalan raya.
Hal serupa terlihat di China. Gedung parlemen di negeri tersebut juga tidak memiliki pagar tinggi.
“Bahkan negara komunis (seperti China),” imbuhnya.
Foto lain memperlihatkan gedung parlemen di Selandia Baru yang juga tampak terbuka tanpa pagar.
Baca Juga: Aurelie Moeremans Blak-blakan Sempat Ditawari Masuk Politik: Ijazah Bisa Diatur, Gaji Fantastis
“(Gedung parlemen di) Selandia Baru, ini mah langsung masuk aja kalau marah,” tulis admin.
Namun, berbeda dengan di Indonesia. Gedung DPR RI justru digambarkan memiliki pagar tinggi, rapat, dan dilengkapi besi tajam.
“(Gedung DPR di) Indonesia, pagar tinggi, tajam, dan rapat,” sindir akun tersebut.
Admin kemudian memberi catatan penutup, menyindir bahwa tinggi rendahnya pagar parlemen bisa mencerminkan keterbukaan wakil rakyat terhadap masyarakat.
“Parlemen, tempat suara rakyat diwakili sekelompok individu. Seberapa tinggi pagar parlemen mungkin saja melambangkan keterbukaan terhadap masyarakat. Wakil rakyat seharusnya terbuka, bukan justru membuat pagar tinggi, rapat, dan tajam,” tulisnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
6 Fakta Bripda Rio: Desersi Usai Selingkuh dan KDRT, Kabur Jadi Tentara Bayaran Rusia
-
BMKG Waspada Cuaca Ekstrem: Hujan Sangat Lebat dan Angin Kencang Hampir di Semua Provinsi
-
Prediksi Cuaca Hari Ini, Minggu 18 Januari: Jabodetabek Waspada Hujan Deras
-
SIPSS Polri 2026: Jadwal, Syarat, Link Pendaftaran dan Daftar Jurusan
-
Bongkar 6 Nyawa yang Masih Terjebak, Adian Ingatkan Sejarah Kelam 'Asap Pengusir' di Pongkor
-
Dirut IAT: Ada 7 Kru Pesawat ATR 42 yang Hilang di Maros
-
Antisipasi Banjir Rob hingga 20 Januari, Ancol Siagakan 68 Pompa Air
-
Menteri KKP: Tiga Personel PSDKP Hilang di Balik Kabut Maros
-
Operasi Modifikasi Cuaca, BPBD DKI Sebar 2,4 Ton Garam untuk Halau Hujan Jakarta
-
Pakar Ingatkan Bahaya Konsumsi Ikan dari Perairan Tercemar Sampah Muara Baru