Suara.com - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) dan Relawan Satuan Tugas Penanganan COVID-19 membagikan masker ke masyarakat di wilayah Ibu Kota Jakarta dengan mobil masker. Kekinian, Gerakan Mobil Masker untuk Masyarakat melanjutkan pembagian ke wilayah aglomerasi atau daerah penyangga.
Dikutip dari kantor berita Antara dari siaran pers BPNB, wilayah yang akan didatangi Mobil Masker BNPB antara lain Kota Tangerang, Bekasi, serta Depok.
Tenaga Ahli Kasatgas COVID-19,Brigjen Imam Pramukarno dan Ketua Bidang Relawan Satgas Penanganan COVID-19, Andre Rahadian pada Senin (16/8/2021) memaparkan bahwa 55 relawan siap diterjunkan untuk memberikan masker pada masyarakat.
"Selama tiga hari ini, kami akan membagikan masker ke tiga wilayah Tangerang, Bekasi dan Depok. Masker yang kami bagikan adalah masker kain yang berstandar. Masing-masing orang akan mendapatkan empat masker," jelas Andre Rahadian.
Tim relawan ini mengerahkan 20 unit Mobil Masker yang masing-masing membawa seribu lembar masker. Adapun tipe kendaraan disiapkan antara lain adalah double cabin dengan penutup hard cover untuk kargo.
Adapun tujuan Mobil Masker adalah masyarakat yang belum mempunyai akses masker atau tempat-tempat yang berpotensi menimbulkan kerumunan.
Setiap hari, 20.000 masker akan dibagikan kepada masyarakat di titik-titik kumpul seperti: Novotel Tangcity Mall, Masjid Nagrak, Pasar dan Terminal Serpong, Pasar Anyar dan Lama Tangerang, Stasiun Bekasi Timur, Terminal Bekasi, Terminal Depok Baru, Pasar Kamis, Terminal dan Pasar Pamulang, Stasiun dan Pasar Baru Kranji, Pasar Proyek Bekasi, Summarecon Bekasi, Pasar Baru Bekasi, Terminal Kayu Ringin, Terminal Jatijajar, Pasa Poris Indah dan Terminal Poris, Stasiun Maja, Taman Alun-alun Bekasi, Grand Wisata Bekasi, Pasar Pertokoan Mutiara Gading Timur, Gedung Juang 45, Pasar Pondok Gede, Stasiun Kota Tangerang, Pasar Legok, Pasar Pertokoan Galaxy, Taman Hutan Kota Bekasi, Taman Harapan Indah, sampai Pasar Pocong.
Selain membagikan masker, tim relawan juga mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menggunakan masker dan cara menggunakan masker yang tepat.
"Jangan sampai ada orang keluar rumah tanpa masker. Selama menggunakan masker, mudah-mudahan bisa mengurangi penularan," tandas Andre Rahadian.
Baca Juga: Pengamat Sebutkan Kemudahan Investasi Sebaiknya Dibarengi Kualitas SDM Sektor Otomotif
Imam Pramukarno menambahkan bahwa setelah wilayah aglomerasi, kota Bogor, wilayah Pantura, selanjutnya wilayah-wilayah di Jawa dan Bali akan menjadi sasaran pembagian masker.
"Diharapkan, gerakan ini akan menjadi model contoh bagi BPBD dan satgas daerah agar melakukan hal serupa. Sehingga program pemerintah sebagaimana disampaikan Presiden Joko Widodo untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam menjalankan protokol kesehatan khususnya dalam menggunakan masker dijalankan oleh seluruh lapisan masyarakat," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Integrasi Transportasi Terhambat, Pemprov DKI Sebut Pemda Depok dan Bekasi Tak Punya Anggaran
-
Kemenkes Minta Rp500 Miliar untuk Perbaikan Fasyankes dan Alat Medis Rusak Akibat Banjir Sumatra
-
Melihat Destinasi Wisata Konservasi Pesut Mahakam di Kaltim
-
Tiket Museum Nasional Naik Drastis, Pengamat: Edukasi Jangan Dijadikan Bisnis!
-
Prabowo Instruksikan Danantara Koordinasi Ketat Bangun Hunian Pengungsi agar Tak Tumpang Tindih
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Mobil Keluarga Kuat di Tanjakan dan Perjalanan Jauh, Sparepart Melimpah
-
4 Pilihan Mobil Bekas dengan AC Paling Dingin, Harga Mulai Rp50 Jutaan
-
5 Rekomendasi Motor Bekas dengan Body Gagah, Bisa Dibeli Modal Budget Rp10 Jutaan
-
5 Pilihan Mobil Bekas dengan Sparepart Paling Melimpah di Indonesia
-
5 Rekomendasi Mobil MPV Bekas Pintu Geser Harga di Bawah 100 Juta: Ramah Lansia dan Anak
-
Terpopuler: Harta Yaqut Cholil Meroket Setara McLaren, 5 Mobil Bekas untuk Karyawan UMR
-
TMMIN Nilai Pasar Mobil Indonesia 2026 Belum Jelas
-
Tantangan Pajak Opsen Bayangi Pasar Sepeda Motor 2026
-
Toyota Indonesia: Tarif dan Biaya Logistik Tantangan di 2026
-
5 Mobil Keluarga Harga Rp50 Jutaan untuk Mudik Lebaran 2026