Suara.com - Pembalap MotoGP asal Spanyol, Marc Marquez secara tegas menolak tawaran untuk tampil di ajang balapan legendaris Isle of Man TT.
Ia tegas menolak ajakan tampil di ajang balapan yang digelar di wilayah Britania Raya itu dan tak mau mengikuti jejak rivalnya di MotoGP, Valentino Rossi.
Seperti diketahui, The Doctor, julukan Valentino Rossi pernah melahap satu putaran ajang balap tahunan itu medio tahun 2009.
Selain Valentino Rossi, legenda MotoGP asal Italia lainnya, yaitu Giacomo Agostini juga pernah menjajal balapan agung tersebut.
Mengenai alasan penolakannya, pembalap yang memperkuat tim Repsol Honda itu mengaku enggan mempertaruhkan nyawanya.
"Saya menghormati para pembalap di ajang itu tapi saya sama sekali tak berminat," ujar Marc Marquez.
Lebih lanjut, ia sebenarnya juga sering menonton balapan tersebut dan mengaku menikmatinya namun ia tak mau mati konyol bertaruh nyawa di ajang tersebut.
"Saya menikmati perlombaan itu namun untuk bertarung di ajang itu, saya perlu bertaruh nyawa," tambahnya.
Seperti diketahui, ajang balapan Isle of Man TT adalah balapan legendaris yang sudah digelar sejak lebih dari 100 tahun yang lalu.
Baca Juga: Tiga Alasan Duet Pol Espargaro-Marc Marquez Bisa Bikin MotoGP Makin 'Ribut'
Meski sudah lama digelar, namun predikat sebagai balapan berbahaya tak pernah lepas dari lomba balap motor yang biasanya digelar di Inggris hingga Irlandia itu.
Sebagai catatan, hingga tahun 2019 silam, jumlah pembalap yang meregang nyawa pada ajang lomba Isle of Man tersebut mencapai 151 orang.
Dengan korban jiwa sebanyak itu, pantas saja jika juara bertahan MotoGP itu jiper dan tak mau mati konyol di ajang Isle of Man TT.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
Terkini
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP
-
Bidik Bintang Kelima, Pelita Jaya Pamer Skuad Baru Jelang IBL 2026
-
Janice Tjen Masuk Daftar Pemain Hobart International Usai 'WO' di ASB Classic
-
Putri Kusuma Wardani Targetkan Konsistensi Permainan Sepanjang 2026