Suara.com - Tim Indonesia akan bertemu Tim Thailand pada perempatfinal Piala Uber 2020 yang akan digelar di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Kamis (14/10/2021) malam pukul 19.00 waktu setempat atau dini hari nanti pukul 00.00 WIB.
Hasil pengundian untuk babak delapan besar turnamen yang tertunda setahun karena pandemi COVID-19 itu dilakukan Rabu malam waktu setempat, menempatkan Tim Uber Indonesia yang merupakan runner-up Grup A di paruh bawah bertemu juara Grup B, Thailand.
Pemenang laga Thailand lawan Indonesia ini pada semifinal akan menghadapi pemenang antara juara Grup D, China dengan runner-up Grup C, Taiwan.
Sementara pada paruh atas, unggulan pertama sekaligus juara Grup A, Jepang akan bertemu India (runner-up Grup B).
Pada semifinal, pemenang antara Jepang dan India akan berhadapan dengan pemenang antara Korea Selatan (juara Grup C) dan Denmark (runner-up Grup D).
Mengomentari hasil undian tim Uber Indonesia melawan Thailand tersebut, Kabid Binpres PBSI, Rionny Mainaky menilai INI bisa dibilang menguntungkan Tim Indonesia, karena Gregoria Mariska Tunjung dan kawan-kawan pada babak 8 besar terhindar dari tim kuat seperti China atau Korea Selatan.
"Ketemu Thailand itu cukup menguntungkan. Kita punya kans untuk memberikan perlawanan ketat dengan mereka," kata Rionny dalam rilis resmi PBSI, Kamis.
"Melawan Thailand, seandainya Greysia (Polii) / Apriyani (Rahayu) fit dan dalam kondisi normal, saya yakin mereka bisa mengatasi lawan. Begitu pula dengan Ribka (Sugiarto) / (Siti) Fadia yang penampilannya makin meyakinkan. Ada kans dua angka bisa didapat dari ganda," sambungnya.
Sementara pada sektor tunggal, Indonesia akan mengandalkan Gregoria Mariska, Putri Kusuma Wardani, dan Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Tim Indonesia juga mengantisipasi diturunkannya tunggal putri peringkat enam dunia, Ratchanok Intanon, karena juara dunia 2013 itu belum diturunkan oleh Tim Thailand.
"Ratchanok diturunkan atau tidak, Gregoria siap menghadapi. Ingat di Olimpiade Tokyo lalu, di gim kedua Gregoria bisa memberi perlawanan kepada Ratchanok," ujar Rionny.
Sementara Putri Kusuma Wardani juga siap memberi kejutan kepada siapa pun. "Dia akan main tanpa beban," tegas Rionny.
Berita Terkait
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?
-
Gregoria Jalani Masa Pemulihan, PBSI Pastikan Pendampingan Medis hingga Psikologis
-
BWF Resmi Beri 'Protected Ranking' untuk Gregoria Mariska Tunjung
-
Tidak Stabil, Gregoria Mariska Tunjung Diminta Tingkatkan Performa Jelang Final SEA Games 2025
-
Grego dan Sabre masuk tim SEA Games 2025, Taufik Hidayat: Jangan Jadi Polemik
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kejuaraan Beregu Asia 2026: Indonesia Satu Grup dengan Malaysia
-
Datangkan Pemain Jempolan, Kesatria Bengawan Solo Pasang Target Tinggi di IBL 2026
-
Avan Seputra Ingin Bawa Pengalaman Juara di Kesatria Bengawan Solo
-
Presiden Pelita Jaya Jakarta Ungkap Wacana Pembangunan Stadion Sendiri
-
Atlet Lari Indonesia akan TC ke Kenya sebagai Persiapan Asian Games 2026
-
Martina Ayu Pratiwi Diguyur Bonus Rp3,4 Miliar usai Raih 7 Medali SEA Games, Jumlah Terbanyak
-
Atlet Panjat Tebing Indonesia Dapat Tawaran Naturalisasi Negara Lain, Iming-iming Menggiurkan
-
Jadwal Proliga 2026 Hari Ini: JPE Tandang Electric, Bandung bjb Hadapi Livin Mandiri
-
Hadapi Anak Asuh Herry IP Lagi, Sabar/Reza Tetap Waspada Meski Unggul Rekor Pertemuan
-
Jadwal Malaysia Open 2026: Lima Wakil Indonesia Siap Tempur, Sabar/Reza Jumpa Anak Asuh Herry IP