PT Panasonic Gobel Indonesia terus mewujudkan komitmennya dalam berinovasi untuk menyediakan teknologi segmen B2B. Tahun ini, Panasonic membentuk Commercial AC Division (Divisi AC Komersil) yang merupakan bagian dari Panasonic Business dalam rangka memenuhi kebutuhan kebutuhan AC masyarakat Indonesia. Sebagai negara tropis, Indonesia memiliki potensi pasar terbesar yang senantiasa membutuhkan produk AC untuk menyokong pertumbuhan bisnis komersil di dalam negeri.
Panasonic Gobel Indonesia mengalami pertumbuhan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir dan mampu meningkatkan angka penjualan lebih dari 20% dalam kategori produk home appliances. Pencapaian ini merupakan hasil dari konsistensi perusahaan dalam menyediakan produk inovatif untuk home appliances di kalangan B2C dan system solution di kalangan B2B yang berorientasi dengan pasar lokal, untuk menjawab kebutuhan masyarakat Indonesia.
“Kami menyadari bahwa AC merupakan kebutuhan utama di setiap kantor, gedung, dan juga apartemen. Dalam rangka memenuhi kebutuhan pasar Indonesia, PT Panasonic Gobel Indonesia membentuk Commercial Air Conditioning Division dengan menyediakan teknologi terkini dan teknisi profesional untuk menunjang konsumen kami di kalangan B2B,” ujar Mr. Hiroyoshi Suga selaku President Director PT Panasonic Gobel Indonesia dalam keterangan resmi, Rabu (28/92/2016).
Kemarin, Rabu (28/9/2016) Panasonic Gobel Indonesia turut menghadirkan sejumlah produk AC terbaru. Big Capacity Package Air Conditioner merupakan produk yang dirancang khusus untuk bangunan dan gedung komersil, kemudian 10 Horse Power Mini VRF dan Multi Split yang diperuntukkan bagi gedung apartemen tinggi. Sedangkan Absorption Chiller dan Gas Engine Heat Pump VRF merupakan AC dengan solusi energi alternatif yang cocok sebagai alternatif untuk proyek berskala besar.
AC Panasonic mampu bekerja dengan tingkat energy efficient ratio (EER) 5.3 (8HP) VRF system, FSV-EX, dan side discharge compact VRF system mark dengan tingkat EER 4.2 (8HP) yang baru saja diperkenalkan dalam acara The 5th Refrigeration & HVAC Indonesia yang diselenggarakan pada 28-30 September 2016.
Dibalik kisah sukses aktivitas penjualan AC, PT Panasonic Gobel Indonesia memiliki rekan bisnis yang diandalkan, yaitu PT Gobel Dharma Nusantara dalam penyediaan “On Sales Service”. Selain itu, PT Panasonic Gobel Indonesia dan PT Gobel Dharma Nusantara juga bekerja sama dalam “After Sales Service”. Kedua perusahaan ini telah menjalani kerja sama yang baik dan mampu mencapai angka penjualan yang memuaskan.
“Panasonic terus berkomitmen untuk menciptakan AC yang mampu memberikan berkontribusi yang baik kepada masyarakat Indonesia. Kami senantiasa menciptakan produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen dan mengembangkan usaha demi mewujudkan A Better Life, A Better World’,” ujar Mr. Hiroyuki Iwaki, Managing Director Panasonic Appliances Air Conditioning Malaysia.
Panasonic senantiasa berkomitmen untuk memberikan solusi produk elektronik terbaik untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia, baik untuk kalangan B2C maupun B2B. Panasonic akan terus bekerja keras dan menciptakan nilai tambah demi kehidupan yang lebih baik dalam rangka memenuhi kebutuhan produk peralatan rumah tangga, komunitas, maupun bisnis – guna mendukung visi 'A Better Life, A Better World' kepada setiap konsumen.
Berita Terkait
-
Rumah.com: Dampak Tax Amnesty dan Pelonggaran LTV Butuh 4 Bulan
-
Rumah.com Klaim Penjualan Rumah di Bawah Rp1 Miliar Tetap Tinggi
-
Jumlah Transaksi Pembelian Rumah123 Tahun Ini Diprediksi Naik
-
Penjualan Rumah Online Diakui Berdampak ke Pameran Properti
-
Jakarta Property Week 2016 Gelar Talkshow Kredit Perumahan
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
BRI Peduli Korban Bencana, Komitmen Dukung Percepatan Pemulihan via Aksi Nyata
-
Hashim: Hunian Vertikal di Kampung Bandan Wujud Program 3 Juta Rumah
-
Menteri Investasi: Pelemahan Rupiah Masih Diterima Investor Asing
-
Realisasi Biomassa di Bawah Target, Ombudsman: Berpotensi Maladministrasi
-
6 Proyek Hilirisasi Mineral Hingga Peternakan Siap Jalan di 2026
-
Pemerintah Ungkap Biang Kerok Guyuran Dana Investor Asing Anjlok di 2025
-
Pemerintah-BUMN Mulai Manfaatkan Kawasan Hutan untuk Ketahanan Pangan dan Energi
-
Setelah Haji, Pos Indonesia Mulai Layani Pengiriman Barang Jamaah Umrah dan PMI
-
Penguatan Infrastruktur Teknologi Himbara Jadi Fokus Danantara di 2026
-
Celebi Aviation Resmi Beroperasi di Bandara Soetta dan Ngurah Rai