Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita memastikan terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden Amerika Serikat (AS) tidak akan menganggu kondisi perdagangan di Indonesia.
Pasalnya, kondisi perdagangan Indonesia dengan AS tetap berjalan stabil meski kondisi politik AS sedang goyah.
Menurut Enggar, latar belakang Trump sebagai pengusaha akan mempengaruhi keputusannya dalam mengambil kebijakan ke depan, terutama yang berkaitan dengan ekonomi.
"Meski kondisi politik AS tidak stabil, tapi perdagangan Indonesia tetap lancar. Tidak perlu dikhawatirkan. Kita harus tetap optimis, pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap tumbuh meski banyak sentimen negatif," kata Enggar dalam sambutannya yang dibacakan oleh Kepala Badan Pengkajian dan Pengembangan Perdagangan Kementerian Perdagangan Tjahya Widayanti dalam acara Indonesia Economy Outlook 2017 Grand Ballroom Kempinski, Jakarta Pusat, Rabu (16/11/2016).
Kendati demikian, pemerintah Indonesia tetap terus mewaspadai kebijakan-kebijakan yang akan di keluarkan oleh Trump.
Pasalnya, kebijakan yang dikeluarkan cenderung proteksionis ini dikhawatirkan akan mempengaruhi kondisi perekonomian negara lainnya.
Ke depan, kata Enggar, pemerintah akan melakukan dua langkah untuk mengamankan kinerja perdagangan Indonesia.
Pertama, pemerintah akan mencari pasar baru sembari mempertahankan pasar tradisional seperti AS, Cina, dan Jepang.
"Afrika, India, Pakitan, dan Iran itu bisa menjadi pasar baru untuk Indonesia," katanya.
Baca Juga: TPP Batal, Mendag: Belum Tentu Berdampak Buruk
Kedua, pemerintah juga mendorong adanya diversifikasi produk ekspor, di luar produk unggulan. Misalnya, produk furniture, kakao, dan kopi.
Berita Terkait
Terpopuler
- Pandji Pragiwaksono Dihukum Adat Toraja: 48 Kerbau, 48 Babi, dan Denda 2 Miliar
- 6 HP Snapdragon dengan RAM 8 GB Paling Murah, Lancar untuk Gaming dan Multitasking Intens
- 8 Mobil Kecil Bekas Terkenal Irit BBM dan Nyaman, Terbaik buat Harian
- 7 Rekomendasi Parfum Lokal Aroma Citrus yang Segar, Tahan Lama dan Anti Bau Keringat
- 5 Rekomendasi Moisturizer Korea untuk Mencerahkan Wajah, Bisa Bantu Atasi Flek Hitam
Pilihan
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Respons Berkelas Dean James usai Bikin Gol Spektakuler ke Gawang Feyenoord
-
Pahitnya Niat Baik: Guru Dipecat Karena Kumpulkan Rp20 Ribu untuk Gaji Honorer
-
Pemerintah Mau 'Bebaskan' Reynhard Sinaga, Predator Seksual Terkejam di Sejarah Inggris
-
Bahlil soal Izin Tambang di Raja Ampat : Barang Ini Ada, Sebelum Saya Ada di Muka Bumi!
Terkini
-
Kemenperin: Penyeragaman Kemasan Jadi Celah Peredaran Rokok Ilegal
-
Emiten TOBA Siapkan Dana Rp 10 Triliun untuk Fokus Bisnis Energi Terbarukan
-
10 Aplikasi Beli Saham Terbaik untuk Investor Pemula, Biaya Transaksi Murah
-
Keuangan WIKA 'Berlumur Darah' Imbas Whoosh, Bosnya Pasrah Merugi
-
Mau Tinggalkan Batu Bara, Emiten TOBA Fokus Bisnis Energi Terbarukan
-
KOWANI Gandeng SheTrades: Rahasia UMKM Perempuan Naik Kelas ke Pasar Global!
-
Harga Perak Antam Naik Berturut-turut, Melonjak Rp 27.664 per Gram Hari Ini
-
Waspada! Rupiah Tembus Rp16.714, Simak Dampak Global dan Domestik Ini
-
Emas Antam Lagi Tren Naik, Harganya Kini Rp 2.367.000 per Gram
-
IHSG Bangkit di Awal Sesi, Cek saham-saham yang Cuan