Suara.com - PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN pengembang kawasan The Nusa Dua, Bali dan The Mandalika, NTB, akan menggelar lomba lari Mandiri Badung International Night Run 2018 (Mandiri BINR18), sebagai penutup rangkaian kegiatan Pesona Nusa Dua Fiesta 2018, yang berlangsung pada 28-30 September 2018.
Mandiri BINR18, yang diinisiasi Pemerintah Kabupaten Badung bersama dengan ITDC akan berlangsung di The Nusa Dua untuk memperingati HUT Kabupaten Badung ke–9 “Mangupura”.
Event ini juga merupakan bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dan ITDC dalam mendukung gaya hidup sehat dan menjadikan Kabupaten Badung sebagai Sport Tourism Destination.
Mandiri BINR18 sekaligus bertujuan untuk menjadikan Kabupaten Badung sebagai tujuan wisata olahraga bertaraf internasional, untuk menarik pasar wisatawan mancanegara datang ke Badung, khususnya ke Kawasan The Nusa Dua, yang merupakan resort di Kabupaten Badung.
The Nusa Dua dipilih sebagai lokasi penyelenggaraan, karena 17 persen dari total kunjungan wisatawan ke Pulau Bali memilih Nusa Dua sebagai tempat untuk menghabiskan waktu liburan, dimana 80 persen wisatawan adalah turis mancanegara.
Dengan tema “Run Accross The Sea - Chasing The Sunrise”, Mandiri BINR18 menjadi lomba lari yang diadakan pada dini hari ,dengan target 3000 pelari dari kalangan profesional dan pemula baik internasional maupun domestik.
Lomba lari dengan total hadiah mencapai setengah miliar rupiah ini mempertandingkan 4 kategori, yaitu Full Marathon (FM), Half Marathon (HM), 10 Km (10K) dan 5 Km (5K).
Registrasi Mandiri BINR18 dibuka mulai 2 Agustus 2018 melalui website wwww.badungnightrun.com, dengan biaya registrasi sebesar Full Marathon Rp 550 ribu, Half Marathon Rp 450 ribu, 10K Rp 350 ribu, 5K Rp 250 ribu.
Pengambilan Race Pack Collection dapat dilakukan pada 28 dan 29 September, di area Pesona NDF 2018, sehingga para pelari dapat sekaligus menikmati sajian performance kolosal Bali dan Nusantara, dan deretan artis Bali dan nasional.
Baca Juga: Bank Mandiri Luncurkan e-Money Asian Games 2018
“Kabupaten Badung merupakan gerbang utama wisata Bali. Sudah sepatutnya, Badung memberikan banyak alternatif pilihan atraksi wisata. Salah satunya sebagai sport tourism destination, dimana Badung memiliki potensi untuk itu,” ujar Wakil Bupati Badung, I Ketut Suiasa.
Direktur Konstruksi & Operasi ITDC, Ngurah Wirawan menerangkan, Mandiri BINR18 tidak hanya mempromosikan kawasan pariwisata The Nusa Dua sebagai resort destination bagi wisatawan, tapi juga mempromosikan kawasan The Nusa Dua sebagai event destination.
Fasilitas yang dimiliki antara lain, resort bintang 5, lapangan golf internasional, pantai serta Pulau Peninsula, area hijau terbuka seluas 7 ha, yang merupakan icon dari The Nusa Dua itu sendiri.
Berita Terkait
-
Program Learning for Life, Upaya Kemenpar Perkuat Pemberdayaan Masyarakat Pariwisata
-
Ngobrol Santai Bareng Para Duta Besar, Menpar Bicara Peningkatan Turis dan Kualitas Pariwisata
-
Wonderful Indonesia Tourism Fair 2025: Panggung Dunia untuk Pesona Pariwisata Indonesia!
-
Ketua GIPI Kritik RUU Kepariwisataan: Pemerintah Tak Pernah Anggap Penting Pariwisata
-
Erick Thohir Angkat Sekjen PSSI Yunus Nusi Jadi Komisaris Angkasa Pura
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Survei Bank Indonesia Laporkan Keyakinan Konsumen Alami Penurunan, Ini Faktornya
-
Indonesia-Pakistan Targetkan Negosiasi CEPA, Dari Minyak Sawit hingga Tenaga Medis
-
Geser Erick Thohir, Rosan Roeslani Jadi Ketua Umum Masyarakat Ekonomi Syariah
-
Pengusaha Minta Pemerintah Beri Ruang Proyek Infrastruktur untuk UMKM Konstruksi
-
Rekomendasi Saham-saham yang Patut Dicermati Senin 12 Januari 2026
-
FAO: 43,5% Masyarakat Indonesia Tidak Mampu Beli Makanan Bergizi, Negara Intervensi Lewat MBG
-
Emas Pegadaian Tidak Banyak Fluktuasi, Harga Stabil 2 Jutaan Hari Ini
-
Kasus Fraud Rp1,4 Triliun, OJK Mulai Sisir Aset PT Dana Syariah Indonesia
-
Tekan Angka Kecelakaan, Kemenhub Siapkan Aturan Baru Standar Teknologi Motor
-
Lion Parcel Kirim 10 Ton Logistik ke Wilayah Bencana Sumatra