Suara.com - Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyoroti makin ramainya masyarakat datang ke tempat wisata, terutama Jawa dan Bali, menjelang libur Natal dan tahun baru 2022.
Forum Koordinasi Pimpinan Daerah diminta tidak kendor melakukan pengetatan dan pengawasan protokol kesehatan agar penularan virus Covid-19 tidak meledak kembali.
"Pemerintah terus memonitor dengan ketat pergerakan masyarakat, khususnya tempat wisata yang (kunjungannya) naik cukup signifikan dibandingkan dengan minggu lalu," kata Luhut dalam konferensi pers PPKM secara virtual, Senin (20/12/2021).
Pemerintah daerah diminta meningkatkan pengawasan dalam menerapkan protokol kesehatan, seperti halnya penggunaan aplikasi PeduliLindungi.
"Saya minta kepada Forkominda untuk meningkatkan penggunaan PeduliLindungi yang saat ini penggunaan mingguannya turun hingga level 74 persen di Kabupaten Jawa Bali," katanya.
Pemerintah daerah juga diminta meningkatkan tracing atau pelacakan penularan virus corona. "Jadi semua kita harus bahu-membahu," kata Luhut.
Untuk mencegah penularan dari luar negeri, Luhut meminta masyarakat Indonesia tidak melakukan perjalanan liburan akhir tahun ke luar negeri.
"Saya minta masyarakat jangan egois, jangan bepergian keluar negeri," kata Luhut.
"Semua kita harus bahu-membahu, pandemi Covid-19 yang telah lama terjadi dan mengganggu aspek kehidupan ini nampaknya masih jauh dari kata usai."
Baca Juga: Menkes Pastikan Kasus Omicron Pertama Indonesia Tertular WNI Dari Nigeria
"Saya minta sekali lagi agar tidak egois dan menahan diri agar tidak bepergian ke luar negeri."
Berita Terkait
-
Keponakan Luhut Sebut RI Bakal Dibanjiri Investor Asing pada 2026, China Mendominasi
-
Luhut Jawab Utang Whoosh Rp116 Triliun: 12 Juta Penumpang Bukti Keberanian
-
Geger Skandal Whoosh, Akademisi Sebut Jokowi, Luhut, Erick Thohir dan 2 Menteri Layak Diperiksa
-
Borok Proyek Kereta Cepat: Nama Luhut dan Rini Soemarno Disebut, KPK Didesak Turun Tangan
-
Saham TOBA Milik Opung Luhut Kebakaran, Aksi Jual Investor Marak
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Akui Ada Pengajuan Izin Bursa Kripto Baru, OJK: Prosesnya Masih Panjang
-
Saham AS Jeblok, Bitcoin Anjlok ke Level Terendah 7 Bulan!
-
Baru 3,18 Juta Akun Terdaftar, Kemenkeu Wajibkan ASN-TNI-Polri Aktivasi Coretax 31 Desember
-
BUMN-Swasta Mulai Kolaborasi Perkuat Sistem Logistik Nasional
-
IHSG Lesu Imbas Sentimen Global, Apa Saja Saham yang Top Gainers Hari Ini
-
Gaji PNS Naik Tahun Depan? Ini Syarat dari Kemenkeu
-
Menkeu Purbaya Yakin Sisa Anggaran Kementerian 2025 Lebihi Rp 3,5 Triliun
-
Nilai Tukar Rupiah Menguat di Jumat Sore, Didorong Surplus Transaksi Berjalan
-
Sinyal Bearish Bitcoin: Waspada Bull Trap di Tengah Ketidakpastian Makro Global
-
Perkuat Tulang Punggung Ekonomi, BRI Salurkan KUR untuk UMKM