Suara.com - Bank DKI dinobatkan sebagai sebagai salah satu Bank Pembangunan Daerah (BPD) Terbaik tahun 2023 oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dalam ajang Best BUMD Awards 2023 di Jakarta.
Lebih spesifik, Bank DKI berhasil menerima penghargaan sebagai Peringkat II (Dua) Bank Pembangunan Daerah ”Kategori Besar” dan bersaing langsung dengan BPD terbaik lainnya di Indonesia.
Direktur Teknologi & Operasional merangkap Pelaksana Tugas (Plt.) Direktur Utama Bank DKI, Amirul Wicaksono yang menerima langsung penghargaan, meyakini bahwa penghargaan yang diterima menjadi apresiasi yang berharga atas upaya dan dedikasi Bank DKI dalam peran aktif meningkatkan optimalisasi pelayanan publik serta mendukung pertumbuhan ekonomi di DKI Jakarta.
“Implementasi strategi bisnis dan inovasi teknologi merupakan langkah nyata Bank DKI memberikan layanan terbaik kepada masyarakat, serta berperan aktif dalam memajukan ekonomi daerah melalui dukungan program kerja Pemprov DKI Jakarta sebagai pemegang saham pengendali Bank DKI.” ujar Amirul ditulis Selasa (3/10/2023).
Wujud dukungan Bank DKI terhadap berbagai program Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, diantaranya dalam penyaluran bantuan sosial, seperti pendistribusian dan pengelolaan rekening Kartu Jakarta Pintar, Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul.
Kartu Lansia Jakarta, Kartu Dasawisma, dan Kartu Pekerja Jakarta. Lebih dari itu, melalui produk dan layanan yang dimiliki Bank DKI juga berupaya menghadirkan kemudahan bagi masyarakat di DKI Jakarta, misalnya JakCard sebagai kartu pintar prabayar yang dapat dipergunakan sebagai alat pembayaran pada berbagai moda transportasi umum yang terintegrasi di Jakarta, seperti Transjakarta, MRT, LRT, hingga Kereta Api Bandara/Railink, akses tiket masuk sejumlah museum dan tempat wisata yang dikelola Pemprov DKI Jakarta, hingga pembayaran ruas tol tertentu.
Selain itu, Bank DKI juga memfasilitasi pembayaran pajak dan retribusi melalui fitur dalam aplikasi JakOne Mobile, serta pajak kendaraan bermotor dengan aplikasi Samsat Online Delivery (Si-Ondel) yang juga terkoneksi dengan aplikasi JakOne Mobile.
Sebagai informasi, BUMD Awards 2023 merupakan apresiasi yang diberikan Kemendagri kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang berkinerja terbaik, khususnya peran dalam peningkatan pelayanan publik, penanganan inflasi dan pertumbuhan ekonomi.
Dalam sambutannya, Direktur Jenderal Bina Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri, DR. Agus Fatoni mengatakan tujuan diselenggarakannya BUMD Awards oleh Kemendagri dalam rangka memberikan penilaian terhadap BUMD, berupa tata kelola, menciptakan iklim yang kompetitif antar BUMD, memberikan motivasi kepada pemerintah daerah dalam melakukan pembinaan kepada BUMD.
Baca Juga: Incar Pasar Syariah, Bank Daerah Gencar Genjot Inovasi dan Produk
Sekretaris Perusahaan Bank DKI, Arie Rinaldi percaya bahwa penghargaan yang diterima juga akan menjadi dorongan tambahan bagi Bank DKI dalam menjalankan tugasnya sebagai BPD yang mendukung pembangunan Jakarta sebagai pusat ekonomi yang kompetitif dan berkelanjutan.
“Bank DKI berkomitmen untuk terus berinovasi dan berupaya untuk menjadi mitra perbankan yang dapat diandalkan oleh Pemprov dan masyarakat DKI Jakarta.” tutup Arie.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Permudah Kebutuhan Transaksi Warga, AgenBRILink di Riau Ini Hadirkan Layanan Jemput Bola
-
Dominasi Transaksi Digital, Bank Mandiri Dinobatkan sebagai Indonesias Best Transaction Bank 2025
-
Rahasia George Santos Serap 10.000 Lapangan Kerja Hingga Diganjar Anugerah Penggerak Nusantara
-
Jelang Akhir Tahun Realisasi Penyaluran KUR Tembus Rp240 Triliun
-
Jabar Incar PDRB Rp4.000 Triliun dan Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen
-
BRI Insurance Bidik Potensi Pasar yang Belum Tersentuh Asuransi
-
Cara SIG Lindungi Infrastruktur Vital Perusahaan dari Serangan Hacker
-
Dukung Implementasi SEOJK No. 7/SEOJK.05/2025, AdMedika Perkuat Peran Dewan Penasihat Medis
-
Fakta-fakta RPP Demutualisasi BEI yang Disiapkan Kemenkeu
-
Rincian Pajak UMKM dan Penghapusan Batas Waktu Tarif 0,5 Persen