Suara.com - Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan melalui KPKNL Jakarta I melelang beberapa barang elektronik dengan harga yang jauh lebih rendah daripada harga di pasaran. Salah satunya, Kemenkeu lelang PS5 yang banyak diincar masyarakat.
Selain PS5, sejumlah barang elektronik lainnya juga bisa Anda dapatkan dengan harga murah. Melansir dari lelang.go.id, barang elektronik yang dilelang Kemenkeu bervariasi, mulai dari TV LED, Nintendo Switch, kulkas hingga smartwatch Apple Watch.
Dikutip dari Instagram resmi DJKN, nilai limit lelang barang elektronik untuk PS 5 ditetapkan sebesar Rp 1 juta. Adapun lelang barang elektronik tersebut dilakukan pada 12 dan 13 Oktober 2023 dengan mekanisme lelang yang dilakukan secara lisan dengan kehadiran para peserta atau e-konvensional.
Bagi masyarakat yang berminat, bisa mengakses website lelang resmi Kementerian Keuangan yang dapat dilakukan secara online. Masyarakat bisa mendaftarkan akun melalui website lelang.go.id atau mengunduh aplikasi lelang Indonesia, di playstore atau Apps Store.
Cara Mengikuti Lelang Kemenkeu
Dikutip dari Instagram DJKN, berikut adalah langkah-langkah daftar akun di situs lelang.go.id:
1. Akses situs resmi lelang Indonesia perangkat Anda di alamat lelang.go.id
2. Pilih menu daftar pada laman utama (kemudian Anda akan diminta mengisi formulir pendaftaran)
3. Kemudian isilah Kolom nama lengkap (sesuai dengan nama yang tercantum pada kartu tanda penduduk)
Baca Juga: Deretan Barang Ini akan Dilelang Kemenkeu, Ada PS5 hingga Nintendo Switch!
4. Selanjuthya isikan alamat email yang masih aktif
5. Masukkan nomor handphone yang masih aktif dan bisa dihubungi
6. Buat kata sandi paling sedikit 8 karakter dan wajib kombinasi huruf besar kecil serta angka.
7. Terakhir, klik tombol daftarkan akun saya.
Setelah berhasil mendaftar, maka calon peserta lelang akan mendapatkan email aktivasi yang berisikan tautan aktivasi akun dari program lelang DJKN Kementerian Keuangan. Calon peserta lelang bisa membuka email lalu klik tautan aktifkan akun saya.
Selanjutnya, Anda akan diarahkan ke website lelang.go.id. Silakan masukkan kembali alamat email dan kata sandi sama seperti untuk mendaftarkan akun. Kemudian klik tombol masuk.
Berita Terkait
-
Deretan Barang Ini akan Dilelang Kemenkeu, Ada PS5 hingga Nintendo Switch!
-
Segini Dana yang Digelontorkan Pemerintah Untuk Sukseskan Pemilu 2024
-
Viral Program Magang Kemenkeu Nggak Dibayar, Begini Pembelaan Anak Buah Sri Mulyani
-
Kemenkeu Diduga Rekrut Anak Magang Tanpa Bayaran, Publik Heboh: Langgar Aturan?
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 10 Rekomendasi Skincare Wardah untuk Atasi Flek Hitam Usia 40 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel
-
Pandu Sjahrir Blak-blakan: Danantara Tak Bisa Jauh dari Politik!
-
Danantara 'Wajibkan' Menkeu Purbaya Ikut Rapat Masalah Utang Whoosh
-
Viral Biaya Tambahan QRIS Rp500: BI Melarang, Pelaku Bisa Di-Blacklist
-
Harga Minyak Dunia Merosot Imbas Stok AS Melonjak
Terkini
-
Rupiah Ngacir di Penutupan Sore ke Level Rp 16.708, Imbas BI Rate Ditahan
-
Jangan Panik! BI Bongkar Semua Trik Intervensi Rahasia untuk Stabilkan Rupiah
-
Emang Boleh Rapat Penentuan BI Rate Dihadiri Menkeu Purbaya? Begini Aturannya
-
RUPSLB Astra: Tiga Petinggi Mundur, Ini Daftar Direktur dan Komisaris Terbaru
-
Tak Dapat Jatah Dana Pemerintah Jilid 2, BTN Akan Kirim Surat: Namanya Usaha...
-
Kementerian ESDM Ungkap Butuh Dana Rp 61 T untuk Capai Rasio Elektrifikasi 100 Persen
-
Purbaya Pamer Jaket '8 Persen' Buatan UMKM, Minta Gen Z Kaya Bersama
-
Bank Indonesia Putuskan Tahan Suku Bunga, Ini Alasannya
-
Indonesia Gandeng Singapura Integrasikan Kawasan Batam-Bintan-Karimun
-
Mengapa Pertamina Beres-beres Anak Usaha? Tak Urus Lagi Bisnis Rumah Sakit Hingga Hotel