Suara.com - PT WIR Asia Tbk (WIRG) mencatat kenaikan pendapatan yang tipis pada kuartal III 2024 atau yang berakhir 30 September 2024.
Mengutip laporan keuangan WIRG pada Rabu (30/10/2024) pendapatan neto hanya Rp1,88 triliun naik tipis dari pendapatan neto Rp1,87 triliun di periode yang sama tahun sebelumnya.
Hal ini terjadi karena beban pokok pendapatan tercatat Rp1,68 triliun sama dengan beban pokok pendapatan Rp1,68 triliun tahun sebelumnya. Laba kotor naik menjadi Rp198,89 miliar dari laba kotor Rp194,67 miliar.
Beban usaha turun menjadi Rp109,85 miliar dari Rp119,09 miliar membuat laba usaha naik menjadi Rp89,04 miliar dari laba usaha Rp75,57 miliar tahun sebelumnya.
Laba sebelum beban pajak naik menjadi Rp89,38 miliar dari laba sebelum beban pajak Rp73,62 miliar. Laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk diraih Rp58,99 miliar naik dari laba tahun berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk Rp49,98 miliar tahun sebelumnya.
Total liabilitas naik menjadi Rp481,12 miliar hingga periode 30 September 2024 dari total liabilitas Rp411,49 miliar hingga periode 31 Desember 2023. Total aset naik menjadi Rp1,26 triliun hingga periode 30 September 2024 dari total aset Rp1,12 triliun hingga periode 31 Desember 2023.
WIRG sendiri merupakan saham yang terafiliasi keluarga Prabowo. Berdasarkan prospektusnya, terdapat nama perusahaan PT Karunia Tidar Abadi di WIRG dengan kepemilikan pra-IPO 1%.
Karunia Tidar Abadi bergerak di bidang mobile advertising, perdagangan, pertambangan, hingga pertanian. Perusahaan ini merupakan salah satu sayap bisnis generasi ketiga dari ayah Prabowo, Sumitro Djojohadikusumo.
Baca Juga: Rugi Usaha Emiten Bukalapak Kian Membengkak
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Alami Gagal Bayar, Ini Sanksi yang Diberikan OJK untuk Dana Syariah Indonesia
-
Dana Syariah Indonesia Kena Sanksi OJK, Gimana Nasib Uang Lender?
-
Update Iuran BPJS Kesehatan Tiap Kelas Tahun 2026, Menkeu Buka Suara
-
Duo Aguan-Salim Perkuat Cengkeraman di PANI, Bagaimana Prospeknya?
-
Daftar 70 Saham Force Delisting Awal 2026, Ada Emiten Sejuta Umat dan BUMN
-
Tarif Listrik Tidak Naik Hingga Maret 2026
-
8,23 Juta Penumpang Pesawat Wara-wiri di Bandara Selama Awal Nataru
-
Perhatian! Tarif Listrik Januari-Maret 2026 Tak Naik
-
Bea Keluar Batu Bara Belum Berlaku 1 Januari 2026, Ini Bocoran Purbaya
-
Tak Hanya Huntara, Bos Danantara Jamin Bakal Bangun Hunian Permanen Buat Korban Banjir