Suara.com - Dalam meningkatkan kualitas hidup anak dan keluarga di Jakarta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menghadirkan Mobil Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA).
Baru-baru ini, Pemprov DKI mendapat dua unit mobil yang dilengkapi dengan fasilitas konseling, perawatan serta ruang tunggu untuk mendukung program mobil tersebut dari Hanwha Life, salah satu perusahaan asuransi jiwa dari Korea Selatan.
Sebelumnya, layanan konseling dapat dilakukan secara online serta offline di Pusat Pelayanan Keluarga (PUSPA) yang berlokasi di Cempaka Putih. Kini, layanan konseling secara tatap muka jadi lebih dekat dengan adanya mobil konseling SAPA.
Mobil konseling SAPA nantinya bisa ditemui di RPTRA, sekolah, rumah susun, pasar, Car Free Day, dan berbagai lokasi pusat aktivitas warga Jakarta.
"Kami akan terus melanjutkan komitmen CSR kami untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat Indonesia. Kami harap fasilitas dan layanan mobil konseling Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA) bisa memberikan dampak positif bagi keluarga di Jakarta," ujar Hong Jeong Pyo, Vice President Hanwha Life Korea.
CEO Hanwha Life Indonesia, Steven Namkoong menyatakan, fokus program CSR Hanwha Life adalah meningkatkan kesejahteraan serta kualitas hidup keluarga.
"Mulai dari membangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) dan Pusat Pelayanan Keluarga (PUSPA), hingga menghadirkan mobil konseling Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA)," terangnya.
Selama delapan tahun terakhir, CSR Hanwha Life telah mendirikan RPTRA Jaka Teratai (2017), RPTRA Anggrek Rawasari (2019), RPTRA Kayu Mas (2020) dan RPTRA Vlaboean (2021). Hanwha Life juga membangun Pusat Pelayanan Keluarga (PUSPA) pada Q3 2021 – Q2 2022 (Tahap I) dan Q2 2023 – Q4 2023 (Tahap II). Sekarang, pada Q1 2025, Hanwha Life menghadirkan 2 unit mobil layanan konseling Sahabat Perempuan dan Anak (SAPA).
Inisitif ini merupakan bagian dari kolaborasi program aktivitas tanggung jawab sosial (CSR) Hanwha Life bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Dinas Pemberdayaan, Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (DPPAPP) DKI Jakarta, serta berbagai mitra strategis seperti Save the Children.
Baca Juga: Dinas Gulkarmat Minta Tambahan Personel, Petugas Kelelahan Tangani Kebakaran
Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Teguh Setyabudi, menuturkan mobil konseling SAPA bisa meningkatkan akses layanan konseling keluarga, menjadi katalisator perlindungan anak dan perempuan yang lebih optimal.
"Sebagai solusi jemput bola layanan konseling inklusif yang lebih dekat dengan warga, sekaligus mendukung pembangunan keluarga yang berkualitas untuk mewujudkan Jakarta sebagai Kota Global," terangnya.
Berita Terkait
-
Hadiri Rakor Lintas Kementerian, Kementerian Transmigrasi Akan Permudah Penyelesaian Aduan Lahan
-
Mudik Gratis 2025 DKI Jakarta: Anggaran Rp 16 Miliar, Siap Antar ke Jawa & Sumatera
-
Prabowo Subianto Tegaskan Tekad Tak Mengecewakan Rakyat di Harlah NU ke-102
-
Pemprov DKI Pasang Water Purifier di Sekolah dan Halte, Air Minum Sehat Jadi Akses Semua
-
Hendri Satrio: Prabowo Diuntungkan Sikap Optimis Masyarakat Meski Banyak Masalah
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Ada 18 Bank Mau Bangkrut di Tahun 2026, Ini Bocorannya
-
Gara-gara Ini, Jumlah Tabungan Rp5 Miliar Meningkat
-
Geopolitik Global Memanas, AWKI Dorong Penguatan UMKM hingga Ketahanan Pangan
-
OJK Serahkan Tersangka Investree ke Kejari Jaksel
-
Mentan Amran Keluarkan Ancaman Tanggapi Keluhan Terkait Impor Sapi
-
LPS: Bunga Penjaminan Simpanan Bank Masih 3,5 Persen
-
Nego dengan Gubernur Papua, Bahlil Jamin Divestasi Saham Freeport Rampung Kuartal I-2026
-
Ramai-ramai Pedagang Daging Mogok, Amran Ancam Cabut Izin Pengusaha yang Mainkan Harga
-
Bahlil Mau Stop Impor BBM di 2027, Harganya Bisa Murah?
-
Pedagang Dilarang Naikkan Harga, Bos Bapanas Ungkap Stok Beras 3,3 Juta Ton