-
Tagar #ErickOut ramai di media sosial usai kegagalan Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.
-
Kapten Jay Idzes membela Erick Thohir, menilai PSSI telah bekerja keras memberi fasilitas terbaik bagi pemain.
-
Jay Idzes mengajak publik tetap percaya dan mendukung Timnas karena yakin ini awal dari sesuatu yang besar.
Suara.com - Gelombang kekecewaan publik pasca kegagalan Timnas Indonesia melaju ke Piala Dunia 2026 kini berujung pada seruan tagar #ErickOut di media sosial.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dianggap sebagai salah satu figur yang paling bertanggung jawab, terutama atas keputusannya mengganti pelatih Shin Tae-yong dengan Patrick Kluivert.
Namun di tengah derasnya serangan dari para netizen, sang kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes justru tampil ke depan dan pasang badan.
Bek Sassuolo tersebut merasa perlu untuk memberikan pembelaan dan mengungkap sisi lain yang tak terlihat oleh publik.
Melalui sebuah unggahan di akun Instagram pribadinya, bek berusia 25 tahun ini secara terbuka menyuarakan keprihatinannya atas banyaknya komentar negatif yang ditujukan kepada Erick Thohir dan jajarannya.
“Biasanya saya tidak mengunggah pesan seperti ini, tetapi saya merasa hal itu perlu dilakukan dalam kasus ini, karena saya telah melihat banyak komentar negatif, terutama mengenai Bapak Thohir dan timnya,” kata Jay Idzes dalam unggahan terbarunya di Instagram pribadinya.
Jay Idzes kemudian membeberkan bagaimana PSSI di bawah kepemimpinan Erick Thohir telah bekerja keras di balik layar untuk memberikan fasilitas dan kondisi terbaik bagi para pemain.
Baginya semua itu dilakukan agar para pemain bisa fokus seratus persen di atas lapangan.
“Yang tidak banyak orang lihat adalah betapa banyak yang mereka lakukan di balik layar untuk memastikan semuanya terurus dengan baik bagi kami sebagai pemain," lanjut Idzes.
Baca Juga: Patrick Kluivert Tak Punya Nyali, Shin Tae-yong Lebih Berani: Minta Maaf Saat Gagal
"Dengan kemampuan mereka, mereka menyediakan kondisi terbaik di luar lapangan, sehingga kami dapat fokus sepenuhnya pada performa kami di lapangan. Kita semua memiliki impian yang sama untuk mengangkat Indonesia ke level yang lebih tinggi dan mewakili negara kita di panggung Piala Dunia,” imbuhnya lagi.
Pada akhirnya, sang kapten mengajak seluruh pecinta sepak bola Tanah Air untuk tidak patah semangat.
Ia meminta semua pihak untuk tetap percaya dan memberikan dukungan, karena ia yakin ini barulah sebuah permulaan.
“Teruslah percaya, teruslah bermimpi, dan teruslah berdiri bersama kami, karena saya sungguh percaya ini hanyalah awal dari sesuatu yang hebat,” tutup Jay Idzes.
Berita Terkait
-
28 Negara Sudah Pasti Lolos ke Piala Dunia 2026, Inggris Jadi yang Terbaru!
-
Alasan Masuk Akal Legenda AC Milan Jon Dahl Tomasson Jadi Pesakitan di Swedia
-
Apa Benar Patrick Kluivert Terlibat Match Fixing? Begini Faktanya
-
Baru Dipecat West Ham, Graham Potter Bakal Gantikan Jon Dahl Tomasson Latih Swedia?
-
Usai Gagal ke Piala Dunia, Sandy Walsh dan Shayne Pattynama Kini Dilatih Juru Taktik Asal Inggris
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
2 Hal Menarik dari Rumor Kelme Jadi Brand Apparel Baru Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia vs Bulgaria: Ole Romeny Bakal Lawan Rekan Setimnya
-
Kondisi Terbaru Mees Hilgers: Nasib Ada di Tangan Erik Ten Hag
-
Tak Dipakai Mikel Arteta, Bek Arsenal Rp1 Triliun Berpotensi Hijrah ke Liverpool
-
Prediksi Semifinal Piala Liga Inggris Chelsea vs Arsenal: Rekor Buruk The Blues di Kandang Sendiri
-
Tak Mau Hormati Barcelona, Kylian Mbappe Kena Damprat Joan Laporta
-
Terungkap Umpatan Xabi Alonso ke Pemain Real Madrid Sebelum Dipecat, Mbappe Jadi Biang Kerok
-
Kilas Balik Anak John Herdman Bikin Gol ke Gawang Timnas Indonesia dan Buat STY Tertunduk
-
Harapan Umuh Muchtar usai John Herdman Diresmikan sebagai Pelatih Baru Timnas Indonesia
-
Mees Hilgers Siap Buka Kembali Negosiasi dengan FC Twente