Suara.com - Nunung 'Srimulat' dan suaminya ditangkap Ditresnarkoba Polda Metro Jaya akibat penyalahgunaan obat terlarang sabu di rumahnya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, pada Jumat (19/7/2019) siang.
Saat penangkapan pihak kepolisian menyita berbagai barang bukti, salah satunya sabu seberat 0,36 gram.
Berdasarkan hasil pemeriksaan urine, Nunung dinyatakan positif menggunakan narkoba.
Menurut penuturan Jean Calvijn Simanjuntak, Kasubdit 1 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, komedian berusia 56 tahun tersebut menggunakan sabu untuk menjaga stamina.
"Tersangka mengakui memakai sabu untuk stamina dalam bekerja," terang Jean Calvijn Simanjuntak dalam rilis yang diterima Suara.com.
Ia menambahkan, Nunung sudah mengonsumsi sabu selama 5 bulan ini.
Efek langsung dari sabu atau metamfetamin (met) adalah perasaan senang dan pandangan jelas yang intens, kata Dr Nicole Lee, seorang Adjunct Associate Professor di Curtin University's National Drug Research Institute, dilansir abc.net.au.
Pengguna juga akan merasa lebih berenergi dan dapat berpikir jernih. Sebagian besar dari mereka mengaku merasa seperti dapat membuat keputusan yang baik dan merencanakan berbagai hal secara efektif.
Perasaan ini dipicu oleh peningkatan kadar hormon dopamin di otak. Bahkan peningkatannya bisa mencapai 1000 kali dari tingkat normal, jauh lebih banyak daripada aktivitas lain yang berkaitan dengan kesenangan atau obat apa pun.
Baca Juga: Ditangkap, Nunung Akui Sudah Pakai Sabu Selama Lima Bulan
Sedangkan efek yang akan terlihat secara fisik adalah pupil membesar, peningkatan detak jantung dan laju pernapasan, berkurangnya nafsu makan, dan meningkatnya gairah seksual.
Sayangnya, efek saat 'melayang' ini juga tidak berlangsung lama. Hanya selama empat hingga 12 jam saja.
Saat efek obat sudah menurun, pengguna justru merasa kebalikan dari saat merasakan sensasi di atas. Mereka akan merasa kesulitan dalam membuat keputusan, konsentrasi yang buruk dan perencanaan yang sulit.
Parahnya obat terlarang ini akan membuat penggunanya merasa tertekan, gelisah hingga cemas. Kemungkinan mereka juga akan kelelahan dan ingin tidur selama satu atau dua hari meskipun sebenarnya merasa sangat sulit tidur.
Berita Terkait
-
Dokter Kamelia Ungkap Fakta Mengejutkan Ammar Zoni: Dia Memang Ingin Sembuh
-
Ammar Zoni Minta Dokter Kamelia Urus Surat Nikah, Sang Kekasih Respons Belum Siap
-
Dijebak Kru yang Ternyata Intel BNN, Detik-Detik Andika Kangen Band Ditangkap
-
Pemerintah Kaji Amnesti untuk Pengedar Narkotika Skala Kecil, Ini Kata Yusril
-
Habib Jafar Menangis Saat Tahu Onad Pakai Narkoba, Responnya Bikin Haru!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
50 Persen Penduduk Indonesia Berisiko Osteoporosis, Kenapa Gen X Paling Terancam?
-
50 Persen Penduduk Indonesia Berisiko Osteoporosis, Kenapa Gen X Paling Terancam?
-
Waduh! Studi Temukan Bukti Hewan Ternak Makan Sampah Plastik, Bahayanya Apa Buat Kita?
-
Terobosan Penanganan Masalah Bahu: Dari Terapi Non-Bedah hingga Bedah Minim Invasif
-
Cuaca Berubah-ubah Bikin Sakit? Ini 3 Bahan Alami Andalan Dokter untuk Jaga Imunitas!
-
Review Lengkap Susu Flyon: Manfaat, Komposisi, Cara Konsumsi dan Harga Terbaru
-
BPOM: Apotek Jangan Asal Berikan Antibiotik ke Pembeli, Bahaya Level Global
-
Teknologi Jadi Kunci: Ini Pendekatan Baru Cegah Stunting dan Optimalkan Tumbuh Kembang Anak
-
Gak Perlu Marah di Grup WA Lagi, Call Centre 127 Siap Tampung Keluhan Soal Program MBG
-
5 Pilihan Sampo untuk Dermatitis Seboroik, Mengatasi Gatal dan Kulit Kepala Sensitif