Suara.com - Tiga pemuda mabuk, semalam diamankan Kepala Kepolisian Sektor Gondomanan, Yogyakarta, Komisaris Polisi Heru Muslimin, saat sedang patroli di sekitar Gedung Agung.
Ketiga pemuda yaitu Herlambang (22), warga Karangmojo Gunungkidul, kemudian Yulianto (18), warga Semanu, Gunungkidul, dan Andri (35), warga Sosrowijayan Wetan, Kota Yogyakarta, diamankan karena mabuk-mabukan di dekat Gedung Agung.
"Awalnya saya seperti biasa patroli malam dengan anggota jalan kaki. Lalu pas di depan Gedung Agung saya lihat ada anak muda yang minum dan tingkahnya mencurigakan, kemudian kami amati," kata Heru.
Ulah mereka makin menjadi-jadi, setelah minum - minuman keras, ketiganya lantas jalan sambil sempoyongan menuju depan Gedung Agung. Di sana, dengan santainya mereka kencing ke arah gerbang. Air kencingnya masuk ke halaman.
Melihat kejadian tersebut, Heru beserta anak buahnya langsung bertindak. Selain mengamankan ketiga pemudah, polisi juga memeriksa sisa minuman keras yang ternyata oplosan.
Untuk mempertanggungjawabkan perbuatan, ketiga pemudah langsung digelandang ke kantor Polsek Gondomanan.
"Sampai Mapolsek Gondomanan ketiganya tidak kita tahan, tapi kita berikan pemahaman supaya jangan mabuk - mabukan, apalagi ini kan bulan puasa, dan jangan juga mengencingi Gedung Agung," kata Heru.
Untuk memberikan efek jera, mereka disuruh mengepel masjid. Lalu mereka diminta tak mengulangi perbuatan. (Wita Ayodhyaputri)
Berita Terkait
-
Tragis! Polisi Tewas di Tangan Pemabuk, Kronologi Ngeri Kasus Brigadir Abraham
-
Suka Mabuk Sambil Acungkan Golok ke Warga, Pria di Pulogadung Tewas Terlindas Truk
-
Mabuk dan Ketiduran di Pinggir Jalan, Motor Pemuda Depok Dicuri, Dua Pelaku Ditangkap
-
Polisi Kondisi Mabuk Perkosa Gadis 16 Tahun, Begini Nasib Bripka RN Gegara Ulah Cabulnya!
-
Viral! WNA Tabrak Lari di Tangerang, Seret Motor Korban hingga 2 Km
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
- 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
- 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
Pilihan
-
Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
-
Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
-
Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
-
Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
-
Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
Terkini
-
Targetkan 400 Juta Penumpang Tahun 2025, Dirut Transjakarta: Bismillah Doain
-
Sejarah Terukir di Samarkand: Bahasa Indonesia Disahkan sebagai Bahasa Resmi UNESCO
-
Tolak Gelar Pahlawan Soeharto, Koalisi Sipil Ungkap 9 Dosa Pelanggaran HAM Berat Orde Baru
-
Judi Online Lebih Ganas dari Korupsi? Menteri Yusril Beberkan Fakta Mengejutkan
-
Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
-
KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
-
Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
-
Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
-
Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
-
Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting