Ilustrasi penjara (Shutterstock).
Lagi, anggota kepolisian di Jakarta Timur mengungkap kasus narkoba. Sabtu (27/2/2016) sekitar jam 14.00 WIB, petugas mengamankan pelajar bernama Farhabi Alamsyah (18), warga Palsi Gunung, RT 11, RW 3, Kelurahan Tugu, Cimanggis, Depok.
Farhabi ditangkap di depan toko New Eva Jaya, Jalan Raya Bogor, kilometer 27, Gandaria, Kelurahan Pekayon. Pasar Rebo, Jakarta Timur. Dia diduga sebagai perantara jual beli ganja. Dari tangannya, petugas mengamankan tiga paket ganja.
Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat Polres Metro Jakarta Timur Komisaris Polisi Husaimah kepada Suara.com mengatakan tersangka tidak mengakui kalau barang tersebut miliknya. Farhabi mengatakan itu milik orang bernama Anoi.
"Barang tersebut baru diserahkan oleh seseorang yang tersangka tidak kenal di daerah Cibubur berdasarkan perintah dari rekannya, Anoi, yang setelah diambil akan diserahkan ke Anoi di daerah air mancur Gandaria," kata Husaimah.
Namun, naas bagi tersangka, belum sampai ke tujuan, sepeda motor yang dikendarainya mogok karena kehabisan bensin. Saat itulah melintas anggota Patko Polsek Pasar Rebo.
Melihat tersangka sedang berhenti di jalan, polisi bermaksud menolong, namun Farhabi malah melarikan diri karena ketakutan.
Polisi pun curiga dan mengejarnya. Farhabi berhasil dihentikan. Setelah digeledah, ditemukan ganja di saku celana panjang bagian kanan belakang.
"Selanjutnya tersangka dan barang bukti diamankan dan dibawa ke Polsek Pasar Rebo," katanya.
Suara.com - BERITA MENARIK LAINNYA:
MUI Imbau Umat Islam Salat Kusuf saat Gerhana Matahari
Facebook, WhatsApp Terancam Diblokir, Ini Tanggapan Pakar
Tag
Komentar
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Ahli Hukum Nilai Hak Terdakwa Dilanggar dalam Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur
-
Cak Imin Instruksikan BGN Gunakan Alat dan Bahan Pangan Lokal untuk MBG
-
MRT Siapkan TOD Medan Satria, Bakal Ubah Wajah Timur Jakarta
-
Masih Nunggak, Kejagung Sita Aset Musim Mas dan Permata Hijau Group
-
Sultan Najamudin: Semua Mantan Presiden RI yang Telah Berpulang Layak Diberi Gelar Pahlawan
-
Tragis! Siswa Internasional Pahoa Jatuh dari Lantai 8: Fakta Baru Terungkap
-
Bela Soeharto dari Tuduhan Genosida, Fadli Zon: Nggak Pernah Ada Buktinya
-
Korupsi Minyak Pertamina: 8 Tersangka Dilimpahkan ke Pengadilan, Riza Chalid Lolos?
-
KPK Ungkap Modus 'Jatah Preman' Gubernur Riau, PKB: Buka Seterang-terangnya, Siapa di Balik Itu?
-
Warga Baduy Korban Begal Ditolak Rumah Sakit, Menko PMK Pratikno Turun Tangan