Suara.com - Arus lalu lintas, yang melintasi jalan tol Jakarta-Cikampek terpantau masih padat dengan kendaraan roda empat pada, Jumat (23/6/2017) malam atau H-2 Idul Fitri 2017.
Sejumlah pemudik yang memanfaatkan jalan tol mengaku sudah terjebak antrean yang cukup panjang sejak menjelang gerbang tol Cikarang Utama, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Kepadatan arus lalu lintas tersebut terus memanjang hingga memasuki wilayah Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
"Kondisinya sangat padat, laju mobil hanya 20-30 kilometer per jam," kata Bayu, salah seorang pemudik dari Jakarta yang akan ke Solo, saat ditemui di tempat istirahat (rest area) Kilometer 57, Karawang.
Sejumlah titik pemicu kemacetan di jalan tol itu ialah titik menjelang rest area. Itu terjadi akibat adanya antrean panjang kendaraan pemudik yang akan masuk ke rest area.
Antrean kendaraan yang akan masuk ke rest area berbuntut hingga ke lajur satu dan dua jalan tol Jakarta-Cikampek, sehingga arus lalu lintas menjadi tersendat.
Petugas beberapa kali melakukan sistem buka-tutup di pintu masuk rest area. Itu dilakukan karena area parkir di rest area sudah tidak bisa menampung kendaraan pemudik.
Sementara itu, arus lalu lintas juga tersendat di titik cabang tol Jakarta-Cikampek dengan jalan tol Cipularang. Selain itu, juga terjadi di titik menjelang masuk ke jalan tol Cikopo-Palimanan. (Antara)
Baca Juga: Vinales Pimpin Latihan Bebas Kedua, Rossi Melorot Satu Tingkat
Berita Terkait
-
Detik-detik Bus DAMRI Ludes Terbakar di Tol Cikampek, Semua Penumpang Selamat
-
Pemotor Masuk Tol Jakarta-Cikampek! Ternyata Buru-buru Lagi Lamar Kerjaan
-
Punya Budget 10 Juta Buat Mudik? Ini Dia 7 Pilihan Motor Bekas yang Gak Bikin Kantong Jebol
-
5 Mobil Bekas Murah Seharga XMAX untuk Mudik Tahun Depan: Nyaman Jalan Jauh, Muat Banyak Barang
-
Pengguna Layanan Transportasi Berbasis Aplikasi Meningkat Selama Momen Mudik Lebaran
Terpopuler
- 7 Serum Vitamin C yang Bisa Hilangkan Flek Hitam, Cocok untuk Usia 40 Tahun
- 5 Mobil Diesel Bekas Mulai 50 Jutaan Selain Isuzu Panther, Keren dan Tangguh!
- Sunscreen untuk Usia 50-an Sebaiknya SPF Berapa? Cek 5 Rekomendasi yang Layak Dicoba
- Harta Kekayaan Abdul Wahid, Gubernur Riau yang Ikut Ditangkap KPK
- 5 Mobil Eropa Bekas Mulai 50 Jutaan, Warisan Mewah dan Berkelas
Pilihan
-
Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
-
Korban PHK Masih Sumbang Ratusan Ribu Pengangguran! Industri Pengolahan Paling Parah
-
Cuma Mampu Kurangi Pengangguran 4.000 Orang, BPS Rilis Data yang Bikin Kening Prabowo Berkerut
-
Rugi Triliunan! Emiten Grup Djarum, Blibli PHK 270 Karyawan
-
Angka Pengangguran Indonesia Tembus 7,46 Juta, Cuma Turun 4.000 Orang Setahun!
Terkini
-
Profil dan Pendidikan Rismon Sianipar yang Menduga Prabowo Tahu Ijazah Palsu Wapres Gibran
-
Pemprov Riau Diperingatkan KPK: Sudah 4 Gubernur Kena OTT! Ada Masalah Serius di PBJ?
-
Sidang Sengketa Tambang Nikel Halmahera Timur: Saksi Kunci Kembali Mangkir
-
ASN DKI Dapat Transportasi Umum Gratis, Gubernur Pramono: Tak Semua Gajinya Besar
-
Digelar Perdana Besok, Adam Damiri Siap Hadiri Sidang PK di PN Jakpus
-
Jakarta Utara Siaga Banjir Rob! Supermoon Ancam Pesisir November Ini
-
Ironi! Pejabat Riau Sampai Ngutang Bank Demi Setor 'Jatah Preman' ke Gubernur
-
Koalisi Sipil Sebut Usulan Pahlawan Upaya Cuci Dosa Soeharto: Cuma Orang Gila Maafkan Diri Sendiri
-
Gubernur Riau Telah Terima Uang Pemerasan Rp4,05 Miliar, Ada yang Mengalir ke PKB?
-
Rumah Hakim Kasus Korupsi Anak Buah Bobby Terbakar, Begini Kata Polisi usai 2 Kali TKP