Suara.com - Banyak orang yang menilai suatu barang dengan caranya sendiri. Bahkan, mereka rela mengosongkan dompet mereka demi sesuatu yang mungkin terdengar menggelikan atau aneh bagi orang lain.
Yup, seperti yang satu ini. Seseorang rela menguras koceknya demi membeli "harta karun" Adolf Hitler seharga 5.000 poundsterling atau kisaran Rp90 juta. Bagaimana tidak dianggap aneh, "harta karun" yang dimaksud adalah sebuah celana dalam.
Bill Panagopoulos, juru lelang, telah meyakinkan orang yang bersangkutan untuk memutuskan menjual celana ke neo-Nazi segera setelah dia mendapatkannya. Pembeli yang tidak mau disebutkan namanya, diketahui berbasis di AS.
Bill, yang memiliki Alexander Historical Auctions di Chesapeake City, Maryland, mengatakan orang cenderung membeli memorabilia Hitler yang menakutkan atau hal-hal yang membuatnya terlihat seperti badut, seperti ini.
"Kami sudah menjual pakaian dalam milik Eva Braun sebelumnya, tapi tidak pernah milik Hitler sendiri. Saya pikir ini adalah pertama yang datang ke pasar," ujarnya.
Lelaki berusia 58 tahun itu mengatakan bahwa ukurannya 'sangat besar', mulai dari pinggang dan diberi monogram dengan inisial A.H.
Celana itu rupanya tertinggal dalam kemewahan Parkhotel Graz di Austria setelah diktator genosida itu tinggal di sana pada bulan April 1938, kurang dari sebulan sebelum Nazi mencaplok negara tersebut. Mereka kemungkinan akan dikirim ke binatu hotel, lalu selesai setelah Hitler dan rombongannya telah check out.
Penjualnya adalah cucu dari orang yang memiliki hotel saat itu.
"Mereka ada di keluarga yang memiliki hotel yang sangat bergengsi, hampir 80 tahun, dan ketika kami mendapatkannya, mereka terbungkus kertas tisu dalam sebuah kotak. Bersih seperti selesai dari binatu," kata Bill.
Baca Juga: Pemburu Harta Karun Amatir Tak Sengaja Bongkar Rahasia Hitler
Dia menganggap, pembeli akan membingkai celana itu dan meletakkannya di rumahnya.
"Itu akan menjadi relik yang paling banyak ditanyakan di rumah ini," pungkasnya. [Metro]
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
60 Ton Sampah Menggunung, Pemprov DKI Janji Pasar Induk Kramat Jati Bersih dalam 5 Hari
-
Sinyal Bahaya Demokrasi, Lakso Anindito Sebut KUHP Baru Berpotensi Hidupkan Rezim Otoritarian Orba
-
KPK Sempat Terbelah dan Ragu Jadikan Yaqut Tersangka Korupsi Haji?
-
Lakso Anindito Prediksi Gelombang Praperadilan Koruptor Akibat KUHP Baru
-
Rumah Yaqut 'Dikepung' Aparat, Tamu Diperiksa Ketat Usai Jadi Tersangka Korupsi Haji
-
BNI Hadirkan agen46 hingga Pelosok Kota Bima, Perluas Inklusi Keuangan
-
Indonesia Terpilih jadi Presiden Dewan HAM PBB, Amnesty International Indonesia: Kebanggaan Semu!
-
KPK Bongkar Alasan Jerat Eks Menag Yaqut: 'Permainan' Kuota Haji Tambahan Jadi Pemicu
-
Sinyal Keras KPK, Eks Menag Yaqut Secepatnya Ditahan di Kasus Korupsi Haji
-
Tanggapi Soal Pilkada Langsung dan Tidak Langsung, Menko Yusril: Keduanya Konstitusional