Suara.com - Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya menyelidiki panti pijat "Saboon Massage & Resto", yang berlokasi di kawasan Darmo Park Surabaya, atas dugaan menyediakan jasa prostitusi terselubung.
"Seorang terapis di Saboon Massage & Resto kami bawa ke Markas Polrestabes untuk dimintakan keterangan," ujar Kepala Satuan Pembinaan Masyarakat Polrestabes Surabaya Komisaris Sri Andriyani kepada Antara, Jumat (26/1/2018) malam.
Dia mengatakan, penyelidikan dilakukan untuk menindaklanjuti razia di lokasi tersebut yang berlangsung pada Jumat sore.
Saat merazia “Saboon Massage & Resto”, polisi mendapati seorang terapis dan tamunya sama-sama dalam keadaan telanjang bulat di sebuah kamar.
"Kami juga menemukan kondom saat menggeledah kamar di Saboon Massage & Resto," ungkapnya.
Razia yang digelar mulai pukul 17.00 WIB itu juga melibatkan petugas dari Satuan Reserse Narkoba Polrestabes Surabaya.
"Ini adalah razia rutin untuk menekan tindakan asusila dan angka peredaran narkoba di Kota Surabaya," ucapnya.
Razia tersebut salah satunya menyasar kawasan Kompleks Darmo Park Surabaya, karena banyak berdiri panti pijat.
Baca Juga: Menang Derby, Pique Ejek Tim Espanyol
Selain itu, razia juga menyasar rumah indekos di kawasan perkampungan Jalan Dukuh Kupang Timur Surabaya, yang berjarak tidak jauh dari Kompleks Darmo Park.
Menurut Sri, razia di rumah kos kawasan Jalan Dukuh Kupang Timur tidak mendapatkan hasil karena sebagian besar penghuninya masih belum pulang kerja.
"Sementara untuk razia di tempat panti pijat, hanya menemukan satu tempat di Saboon Massage & Resto yang diduga menyediakan jasa prostitusi terselubung. Kami masih dalami perkara ini," ujarnya.
Sri memastikan akan terus meningkatkan razia rutin semacam ini.
"Kegiatan ini akan terus kami lakukan, khusunya di tempat-tempat yang kami curigai digunakan sebagai tempat prostitusi," tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Bareskrim Bongkar Jaringan Judi Online Internasional, Puluhan Tersangka Ditangkap di Berbagai Kota
-
Ajang 'Pajang CV' Cari Jodoh: Fenomena Cindo Match di Mall of Indonesia
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Gus Yahya Bantah Tunjuk Kembali Gus Ipul sebagai Sekjen PBNU
-
Longsor Akibat Kecelakaan Kerja di Sumedang: Empat Pekerja Tewas
-
Polisi Tembakkan Gas Air Mata Bubarkan Tawuran di Terowongan Manggarai
-
Hujan Deras Genangi Jakarta Barat, Sejumlah Rute Transjakarta Dialihkan
-
Alasan Kesehatan, 5 Terdakwa Korupsi Pajak BPKD Aceh Barat Dialihkan Jadi Tahanan Kota
-
Mulai Berlaku 2 Januari 2026, Ini 5 Kebiasaan yang Kini Bisa Dipidana oleh KUHP Nasional
-
Misteri Satu Keluarga Tewas di Tanjung Priok, Ini 7 Fakta Terkini