Suara.com - Peristiwa begal yang menimpa dua remaja di Kota Bekasi memantik perhatian banyak pihak. Mereka adalah Moh. Irfan Bachri (18) dan Ahmaf Rofik (19). Saat dua orang begal menodongkan sebilah celurit, salah satu remaja itu melawan, satu begal pun tewas.
Atas keberanian kedua remaja itu, aparat Polres Metro Bekasi Kota memberikan penghargaan atas keberaniannya membekuk pelaku begal sepeda motor. Dari aksi membela diri itu, satu pelaku bernama Aric Saipulloh tewas usai sebilah celurit yang digunakannya berhasil direbut Irfan yang kemudian balik menyerangnya.
"Iya kita berikan penghargaan. Iya betul," kata Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Indarto kepada Suara.com, Kamis (31/5/2018).
Indarto menyebutkan, bentuk penghargaan yang diberikan kepada kedua remaja pemberani itu berupa piagam dan sejumlah uang tunai. Acara pemberian penghargaan kepada dua remaja itu dilaksanakan di Mapolreta Bekasi, Kamis pagi tadi.
Namun, Indarto tak merinci total uang yang diberikan kepada remaja pemberani itu. Dia hanya menjelaskan jika uang yang diberikan cukup untuk membayar biaya perobatan Irfan yang ikut terluka saat melawan kedua bandit tersebut.
"Uang itu bisa sekedar untuk berobat bisa. Tapi piagam itu yang paling penting," ucap Indarto.
Ia pun berharap keberanian kedua remaja itu bisa menjadi inspirasi kepada masyarakat terutama di Bekasi. "Inilah contoh bagi kita semua," kata dia.
Kasus begal yang dialami kedua remaja di Bekasi itu bermula saat keduanya bepergian di jembatan layang Summarecon, Kota Bekasi, Rabu (23/5/2018) malam.
Keduanya kemudian memarkir sepeda motornya di bahu jalan jembatan layang itu untuk bersantai menatap kota dari ketinggian. Tiba-tiba datang Aric bersama seorang rekannya bernama Indra Yulianto dengan sepeda motor menghampiri Irfan dan Rofiki.
Aric langsung turun dari sepeda motornya dan mengeluarkan sebilah celurit yang disimpan di bagian perutnya. Ia lalu mengarahkan celuritnya kepada Rofiki sambil merampas ponselnya.
Aric juga melakukan hal serupa kepada Irfan. Namun yang bersangkutan tidak mau menyerahkan ponselnya, sehingga Aric membacokkan celuritnya ke arah Irfan.
Bacokan itu ditepis tangan Irfan hingga keduanya terlibat duel. Akhirnya Aric terjatuh dan celurit miliknya direbut Irfan.
Irfan lalu mengayunkan celurit tersebut ke tubuh Aric sebanyak empat kali sabetan hingga yang bersangkutan mengalami pendarahan.
Rekan Aric, Indra Yulianto turun dari motornya dan berniat membantu Aric, namun langsung dihadang Irfan dengan celurit sambil meminta ponsel milik Rofiki segera dikembalikan. Usai kejadian itu, Aric dan Indra kabur.
Karena mengalami luka bacokan cukup parah, Aric akhirnya tewas saat menjalani perawatan di RS Anna Medika Bekasi Utara karena kehabisan darah.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
4 Poin Utama Rapat Terbatas Prabowo di Hambalang: Dari Industri Tekstil hingga Chip Masa Depan
-
Kecupan Hangat Puan dan Prananda untuk Megawati: Sisi Lain Kekeluargaan di Balik Rakernas PDIP 2026
-
Logika KPK: Staf Tak Mungkin Punya Rp4 M, Direksi Wanatiara Otak Suap Pajak?
-
KPK Aminkan Teori 'Kebocoran Negara' Prabowo, Kasus Pajak Tambang Jadi Bukti Nyata
-
Sinyal Tarif Transjakarta Naik Menguat? Anggaran Subsidi Dipangkas, Gubernur Buka Suara
-
KPK: Wajib Pajak Boleh Lawan Oknum Pemeras, Catat Satu Syarat Penting Ini
-
Kena OTT KPK, Pegawai Pajak Langsung Diberhentikan Sementara Kemenkeu
-
Antisipasi Risiko Perluasan, Tanah Ambles di Panggang Gunungkidul Segera Diuji Geolistrik
-
KPK Ungkap Akal Bulus Korupsi Pajak PT Wanatiara Persada, Negara Dibobol Rp59 M
-
5 Fakta OTT Kepala Pajak Jakut: Suap Rp6 Miliar Lenyapkan Pajak Rp59 Miliar