Suara.com - Seorang pemancing bernama Alif (18) Warga Desa Serong Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, hilang saat memancing ikan di areal PT KAM Blok C Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan, Minggu (8/7/2018).
Alif hilang seusai diterkam dan ditarik seekor buaya di lokasi tersebut. Peristiwa memilukan tersebut bermula saat korban Alif bersama Agus dan rekannya hendak memancing ikan di kawasan tersebut sekitar pukul 17.30 WIB.
Setibanya di lokasi, korban Alif dan rekannya sempat berpisah untuk mencari posisi memancing di lokasi kejadian.
Namun, saat Alif hendak mencuci tangan di sungai, seekor buaya langsung menerkamnya dan membawa tubuh korban ke dalam sungai.
“Korban sempat berteriak minta tolong kepada rekan sesama pemancing, tetapi tidak sempat terselamatkan dikarenakan jarak antara korban dan temannya agak berjauhan,” kata kata salah seorang rekan korban, Yudhi, Senin (9/7/2018).
Menurutnya, kakak korban bernama Agus, yang juga ada di lokasi kejadian hanya bisa melihat tubuh adiknya itu diterkam buaya karena ketakutan.
Melihat sulitnya memberikan pertolongan kepada korban, Agus akhirnya mencari bantuan hingga akhirnya polisi datang.
Kapolres Banyuasin Ajun Komisaris Besar Yudhi Surya Markus Pinem menegaskan, pihaknya saat ini terus mencari korban dikawasan areal sungai PT KAM.
Pihak kepolisian dibantu warga setempat masih terus melakukan pencarian dan penelusuran di lokasi tersebut. Bahkan, pada pukul 19.30 WIB, buaya serta korban sempat terlihat muncul dari permukaan air dan tidak lama kemudian masuk kembali. [Andhiko Tungga Alam]
Baca Juga: Pemilik Snowbay Waterpark TMII Dibekuk Polisi karena Narkoba
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 7 Mobil Bekas Favorit 2025: Tangguh, Irit dan Paling Dicari Keluarga Indonesia
 - 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 25 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 1 November: Ada Rank Up dan Pemain 111-113
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Prabowo Setuju Rp5 Triliun untuk KAI Tambah Gerbong KRL Baru: untuk Rakyat Banyak Saya Tidak Ragu!
 - 
            
              Hadapi Musim Hujan, Pramono Pastikan Banjir Jakarta Bisa Surut Kurang dari 24 Jam
 - 
            
              Detik-detik Kecelakaan KA Bangunkarta di Prambanan Sleman: Tiga Orang Tewas
 - 
            
              Soal Polemik Whoosh, Puan: Jangan Terjadi Kerugian Negara Berlarut-larut
 - 
            
              Kena OTT, Gubernur Riau Abdul Wahid Masih Jalani Pemeriksaan di Gedung KPK
 - 
            
              Penguasa Orba Diusulkan Dapat Gelar Pahlawan, Puan Maharani Ungkit Rekam Jejak Soeharto, Mengapa?
 - 
            
              Projo Siap Hapus Logo Jokowi, Gibran Santai: Itu Keputusan Tepat
 - 
            
              Geger Gubernur Riau Kena OTT KPK, Puan Maharani Beri Peringatan Keras: Semua Mawas Diri
 - 
            
              Jakarta Waspada! Inflasi Oktober Meroket: Harga Emas, Cabai, dan Beras Jadi Biang Kerok?
 - 
            
              UAS Turun Gunung Luruskan Berita OTT Gubernur Riau: Itu yang Betul