Suara.com - Presiden Jokowi batal menghadiri acara peluncuran departemen e-Sports Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) di The Pallas, Kompleks SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (25/9/2018) malam. Kepastian ini disampaikan oleh pembawa acara pukul 19.30 WIB.
"Bahwa bapak presiden terpaksa dia tidak bisa menghadiri hari ini, karena ada kegiatan penting yang harus dilakukan," kata pembawa acara di lokasi.
Mendengar hal tersebut, hadirin dan pendudukung pun bersorak. "Huu".
Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, sejumlah menteri di Kabinet Kerja dan pejebat negara sudah hadir.
Di antaranya Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Wakil Menteri ESDM Archandra Tahar, Menteri Pariwisata Arief Yahya, Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf, Ketua DPRD Jakarta Prasetio Edi Marsudi, hingga Ketua Tim Kampanye Nasional Jokowi – Maruf, yakni Erick Thohir.
Sebelum Jokowi memastikan tak hadir, pembawa acara berulang kali mengingatkan hadirin untuk tidak meneriakkan yel-yel saat Jokowi yang juga Capres nomor urut 01 di Pilpres 2019 tiba.
Selain elite dan kader PKPI, acara ini juga dihadiri pendukung Jokowi yang mengenakan kaus dengan wajah Jokowi.
Setelah Jokowi memastikan tidak hadir, podium yang sedianya akan digunakan Preisden Jokowi untuk menyampaikan sambutan dipindah oleh protokol kepresidenan.
Acara akhirnya dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya pukul 19.45 WIB.
Baca Juga: Fadli Zon: Kok Panglima TNI Sekarang Tak Nobar Film G30S PKI?
Dalam sambutannya, Ketua Umum PKPI Diaz Hendropriyono lebih dulu menyampaikan permintaan maaf kepada kader dan hadirin karena Jokowi batal datang.
"Saya mohon maaf, tadi dihubungi Bapak Presiden, melihat situasi dan kondisi dengan sangat menyesal beliau tidak bisa hadir bersama kita," kata Diaz.
Meski demikian, Diaz menyampaikann ucapan terima kasih pada kader dan hadirin.
"Terlalu semangat sih nih teman-teman. Tapi saya pribadi berterima kasih kepada kawan-kawan,” tuturnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 - 
            
              5 HP RAM 12 GB Paling Murah, Spek Gahar untuk Gamer dan Multitasking mulai Rp 2 Jutaan
 
Terkini
- 
            
              Prabowo Resmikan Stasiun Tanah Abang Baru, Apa Kata Warga?
 - 
            
              Ngaku Anak 'Anker', Begini Curhatan Prabowo di Stasiun Tanah Abang
 - 
            
              Prabowo: Whoosh Jangan Dihitung Untung-Rugi, yang Penting Bermanfaat untuk Rakyat
 - 
            
              Inflasi Jakarta Lebih Tinggi dari Nasional? Gubernur DKI Klaim Ekonomi Tetap Terkendali
 - 
            
              Gubernur Riau Terjaring OTT, Cak Imin Minta Kader PKB Tenang dan Tunggu Keterangan KPK
 - 
            
              Dicap Tak Layak Diberi Gelar Pahlawan, Romo Magnis Suseno Kuliti 'Dosa-dosa' Soeharto Penguasa Orba
 - 
            
              Gubernur Riau Kena OTT KPK, PKB Bakal Siapkan Sanksi?
 - 
            
              Soal Pemberian Gelar Pahlawan ke Soeharto, Puan Singgung Rekam Jejak: Harus Dikaji Dengan Baik
 - 
            
              Dapat 'Restu' BNN usai Ditangkap Kasus Narkoba, Onad Bakal Direhab di Sini
 - 
            
              PPATK Klaim Berhasil Tekan Judi Online! Triliunan Rupiah Berhasil Diselamatkan