Suara.com - Anak dan juga menantu Presiden Ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memohon doa untuk kesembuhan sang ibunda, Ani Yudhoyono. Ani diketahui mengidap penyakit kanker darah dan sedang menjalani perawatan intensif di National University Hospital, Singapura.
Melalui akun media sosial Instagram yang ditulis Rabu (13/2/2019), anak dan menantu kompak mengunggah foto-foto sang ibunda sedng terbaring lemah di atas tempat tidur rumah sakit.
Untaian doa mereka panjatkan dan meminta bantuan warganet untuk turut mendoakan kesembuhan mantan Ibu Negara yang telah di rawat di Singapura sejak 2 Februari atas rekomendasi tim dokter Kepresidenan Indonesia.
Berikut Suara.com merangkum permohonan doa dari anak dan mantu SBY untuk kesembuhan Ani Yudhoyono.
Putra kedua SBY dan Ani, Edhi Baskoro Yudhoyono atau kerap dikenal Ibas memohon doa kesembuhan untuk sang ibu. Melalui unggahan di Instagram, Ibas mengakui foto sang ibunda sedang terbaring di atas ranjang rumah sakit bukanlah hal menyenangkan baginya. Ia pun meminta kepada warganet untuk turut melantunkan doa untuk kesembuhan sang ibunda.
“ini adalah foto/post yang tidak begitu menyenangkan bagiku & keluargaku. Aku berdoa setiap saat dalam nafasku, tawakal dan ikhlas agar ada mukjizat dan kemurahan Allah SWT mengabulkan doa hambamu ini seorang anak yang sangat menyayangi ibunya,” ungkap Ibas.
2. Aliya Rajasa
Istri dari Edhi Baskoro yakni Aliya Rajasa juga meminta doa untuk kesembuhan sang mertua. Anak dari Mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Hatta Rajasa ini mengunggah tulisan doa untuk kesembuhan melalui akun Instagramnya @ruby_26.
Baca Juga: Khofifah Beberkan PR di Jawa Timur, Termasuk di Wilayah Emil Dardak
“Ya Allah sembuhkanlah Memo (panggilan nenek untuk Ani) – Kristiani Herrawati binti Sarwo Edhie Wibowo, sehat walafiat dan panjangkan usianya ya Allah Ya Maha Esa Ya Allah Maha Kuasa,” ujar Aliya.
Sedangkan putra pertama SBY yakni Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY juga mengunggah beberapa momen saat sang ibunda sedang terbaring lemah di ranjang rumah sakit. Pria yang gagal merebut kursi Gubernur Jakarta ini memohon doa dan dukungan untuk menambah kekuatan bagi sang ibu melawan penyakitnya.
“Saya dan keluarga besar memohon doa dari teman-teman agar Ibu Ani dapat diberi kesembuhan dari sakit kanker darah. Insyaallah itu semua akan menjadi kekuatan bagi Ibu Ani dalam perjuangannya melawan sakit yang dideritanya,” tutur AHY.
4. Annisa Pohan
Istri dari AHY yakni Annisa Pohan juga mengunggah momen kunjungannya ke National University Hospital, Singapura menjenguk sang ibu mertua. Mantan Putri Indonesia ini juga membawa sang putri tunggal Aira Tungga Dewi. Dalam ungghannya, Annisa mengaku sangat terpukau dengan Ani yang begitu kuat.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Terungkap! Kronologi Perampokan dan Penculikan Istri Pegawai Pajak, Pelaku Pakai HP Korban
- 5 Rekomendasi Motor yang Bisa Bawa Galon untuk Hidup Mandiri Sehari-hari
- 5 Bedak Padat yang Bagus dan Tahan Lama, Cocok untuk Kulit Berminyak
- 5 Parfum Aroma Sabun Mandi untuk Pekerja Kantoran, Beri Kesan Segar dan Bersih yang Tahan Lama
- 7 Pilihan Sepatu Lokal Selevel Hoka untuk Lari dan Bergaya, Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Jenderal TNI Muncul di Tengah Konflik Lahan Jusuf Kalla vs GMTD, Apa Perannya?
-
Geger Keraton Solo: Putra PB XIII Dinobatkan Mendadak Jadi PB XIV, Berujung Walkout dan Keributan
-
Cetak 33 Gol dari 26 Laga, Pemain Keturunan Indonesia Ini Siap Bela Garuda
-
Jawaban GoTo Usai Beredar Usul Patrick Walujo Diganti
-
Waduh, Rupiah Jadi Paling Lemah di Asia Lawan Dolar Amerika Serikat
Terkini
-
Tak Ditahan Usai Diperiksa 9 Jam, Roy Suryo Pekik Takbir di Polda Metro Jaya
-
Pakar Hukum Bivitri Susanti Sebut Penetapan Pahlawan Soeharto Cacat Prosedur
-
Usut Korupsi Dana CSR BI, KPK Periksa Istri Polisi untuk Lancak Aset Tersangka Anggota DPR
-
Demi Generasi Digital Sehat: Fraksi Nasdem Dukung Penuh RUU Perlindungan Siber, Apa Isinya?
-
Kasus TBC di Jakarta Capai 49 Ribu, Wamenkes: Kematian Akibat TBC Lebih Tinggi dari Covid-19
-
Mensesneg Klarifikasi: Game Online Tidak Akan Dilarang Total, Ini Faktanya!
-
Berantas TBC Lintas Sektor, Pemerintah Libatkan TNI-Polri Lewat Revisi Perpres
-
Pemerintah Kaji Amnesti untuk Pengedar Narkotika Skala Kecil, Ini Kata Yusril
-
Pramono Anung Kukuhkan 1.005 Pelajar Jadi Duta Ketertiban: Jadi Mitra Satpol PP
-
Hormati Putusan MK, Polri Siapkan Langkah Operasional Penataan Jabatan Eksternal