Suara.com - Rais Syuriah PCINU Australia Nadirsyah Hosen atau Gus Nadir mengumumkan bahwa akun Twitter miliknya bernama @na_dirs tidak bisa diakses lagi. Ia menduga akunnya telah diretas oleh orang yang berpengalaman.
Pengumuman tersebut disampaikan oleh Gus Nadir melalui akun Instagram miliknya @nadirsyahhosen_official pada Sabtu (14/3/2020) pagi.
"Pemberitahuan kawan-kawan sekalian, beberapa waktu lalu akun Twitter saya @na_dirs nggak bisa saya akses lagi," kata Gus Nadir seperti dikutip Suara.com, Sabtu (14/3/2020).
Gus Nadir mendapatkan email pemberitahuan bahwa fasilitas autentifikasi dua faktor yang telah ia pakai diakunnya untuk menambah keamanan akun telah dimatikan. Ia tidak mengetahui siapa orang yang melakukannya.
"Entah oleh siapa, canggih pelakunya!" ujar Gus Nadir.
Ia mengaku telah melaporkan hal itu kepada pihak Twitter. Ia berharap agar akun tersebut tidak disalah gunakan oleh oknum tertentu untuk mengunggah hal-hal aneh.
Meski akunnya telah diretas, Gus Nadir mengaku tidak mau menuduh siapapun pelakunya. Ia justru memberikan salam hangat untuk pelaku.
"Saya nggak mau menuduh siapa yang meng-hacked. Siapapun pelakunya, saya ucapkan salam hangat," tuturnya.
Kritik Menkes Terawan, Diserang Wrganet
Baca Juga: Kontak dengan PDP COVID-19, RSUD Wates Periksa Tenaga kesehatan
Gus Nadir mengaku mendapatkan serangan dari warganet usai mengkritik Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.
Awalnya, Gus Nadir mengkritik gaya komunikasi Terawan saat mengumumkan kasus corona di Indonesia. Ia menilai komunikasi Terawan sangat buruk dan mengusulkan agar Presiden Joko Widodo menunjuk juru bicara sendiri.
Tak lama berselang, Jokowi mengumumkan telah menunjuk juru bicara dalam penanganan virus corona di Indonesia.
Selain itu, Gus Nadir mengkritik pernyataan Terawan yang mengaku bahagia lantaran teorinya penyakit corona akan sembuh dengan sendirinya terbukti.
"Dengan segala hormat, tuan menteri, ini bukan tentang diri anda atau teori anda. Ini tentang kebijakan pemerintah dan tindakan bagaimana melindungi warganya. Ini bukan pertempuran pribadi dengan 'teori' anda," tulis Gus Nadir seperti dikutip Suara.com, Jumat (13/3/2020).
Tak lama berselang, kolom komentar Gus Nadir dipenuhi oleh komentar warganet yang menyerangnya. Mereka balik menyerang Gus Nadir lantaran telah mengkritik Terawan.
Tag
Berita Terkait
-
Kritik Menkes Terawan Soal Corona, Gus Nadir Diserang Warganet
-
Menkes Terawan Sebut Kasus Deman Berdarah di NTT Sudah Serius
-
Marak Penipuan Berkedok Syariah, Gus Nadir Minta Saran Tengku Zul
-
Jawaban Gus Nadir saat Ditanya Khilafah Solusi Virus Corona
-
Gus Nadir Tegaskan Wudhu sebagai Bentuk Ikhtiar, Bukan Penangkal Virus
Terpopuler
- 7 Mobil Keluarga 7 Seater Seharga Kawasaki Ninja yang Irit dan Nyaman
- Bukan Akira Nishino, 2 Calon Pelatih Timnas Indonesia dari Asia
- Diisukan Cerai, Hamish Daud Sempat Ungkap soal Sifat Raisa yang Tak Banyak Orang Tahu
- Gugat Cerai Hamish Daud? 6 Fakta Mengejutkan di Kabar Perceraian Raisa
- 21 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Oktober 2025, Dapatkan 1.500 Gems dan Player 110-113 Sekarang
Pilihan
-
Makna Mendalam 'Usai di Sini', Viral Lagi karena Gugatan Cerai Raisa ke Hamish Daud
-
Emil Audero Akhirnya Buka Suara: Rasanya Menyakitkan!
-
KDM Sebut Dana Pemda Jabar di Giro, Menkeu Purbaya: Lebih Rugi, BPK Nanti Periksa!
-
Mees Hilgers 'Banting Pintu', Bos FC Twente: Selesai Sudah!
-
Wawancara Kerja Lancar? Kuasai 6 Jurus Ini, Dijamin Bikin Pewawancara Terpukau
Terkini
-
BBW Jakarta 2025: Lautan Buku Baru, Pesta Literasi Tanpa Batas
-
Program MBG Dikritik Keras Pakar: Ribuan Keracunan Cuma Angka Statistik
-
Konvensyen DMDI ke-23 di Jakarta, Sultan Najamudin Tekankan Persatuan dan Kebesaran Rumpun Melayu
-
Polemik Ijazah Jokowi Masih Bergulir, Pakar Hukum Ungkap Fakta Soal Intervensi Politik
-
Geger Ijazah Gibran! Pakar Ini Pertanyakan Dasar Tudingan dan Singgung Sistem Penyetaraan Dikti
-
Dana Pemda Rp 234 T Mengendap di Bank, Anggota DPR Soroti Kinerja Pemda dan Pengawasan Kemendagri
-
Diteror Lewat WhatsApp, Gus Yazid Lapor Polisi Hingga Minta Perlindungan ke Presiden Prabowo
-
Survei Gibran 'Jomplang', Rocky Gerung Curiga Ada 'Operasi Besar' Menuju 2029
-
Menteri Imigrasi di FLOII Expo 2025: Saatnya Tanaman Hias Indonesia Tembus Dunia!
-
KPK Lanjutkan Operasi 'Memiskinkan' Nurhadi, Hasil Panen Rp1,6 Miliar Disita