Suara.com - Tempat hiburan malam seperti diskotek akan segera dibuka saat DKI Jakarta akan memasuki masa kehidupan baru berdampingan dengan corona Covid-19 atau new normal. Namun saat dibuka, ada kemungkinan lantai dansa diskotek akan ditiadakan.
Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI Jakarta Cucu Ahmad Kurnia mengatakan peniadaan lantai dansa adalah bagian dari protkol kesehatan yang harus dijalankan. Namun ia menyatakan hal ini masih merupakan opsi protokol itu.
"Ya (lantai dansa ditutup) itu alternatif-alternatif saja. tapi nanti kita liat positifitasnya lah," ujar Cucu saat dihubungi, Rabu (3/6/2020).
Cucu mengatakan, pihaknya akan membuka tempat wisata berdasarkan bisa atau tidaknya menerapkan protokol pencegahan corona. Sementara diskotek disebutnya merupakan salah satu tempat yang sulit menerapkannya.
Pasalnya diskotek sendiri merupakan tempat yang dikenal menyediakan lantai dansa untuk pengunjung sambil mendengarkan musik house. Namun Cucu mengakui kegiatan berjoget bersama ini sulit diterapkan di tengah corona.
"Misalnya yang ngerubung kayak diskotek kan bahaya. Pasti penyebarannya lebih berisiko," jelasnya.
Karena itu, ia bersama pihak kesehatan dan pelaku usaha tengah membahas soal protokol pencegahan corona untuk tiap tempat usaha. Pasalnya perlu ada penyesuaian aturan di tiap jenis pariwisata yang berbeda.
"Jadi kaidah-kaidah social distancing, higienis itu harus mereka tetapkan. Itu yang masih dibahas karena kan setiap sektor enggak sama SOP-nya," pungkasnya.
Baca Juga: Masuk Jakarta Tanpa SIKM, Buruh Karawang Bingung Pulang karena Duit Habis
Berita Terkait
-
Praktisi Kesehatan Ingin Aturan New Normal Tidak Diterapkan Nasional
-
Menteri Luhut Bongkar Alasan Persulit Warga Datang ke Jakarta
-
Jelang New Normal, UGM Usulkan Kebijakan Transportasi Humanitarian
-
Dokter: Kalau Mau Terapkan New Normal, Masyarakat Harus Cerdas
-
Tempat Ibadah Boleh Dibuka Saat New Normal, Ini Syaratnya
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
-
IHSG 'Kebakaran' Imbas Kabar MSCI, Saham-saham Idola Pasar Mendadak ARB!
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
Terkini
-
Bisa Jadi Pintu Masuk Reshuffle, Kursi Kosong Wamenkeu Bikin Panas Dingin Menteri Lain
-
Ketua KPK Paparkan Statistik Korupsi 2025 di DPR: 116 Perkara Disidik dan 11 Kali OTT
-
Ketua KPK Paparkan Capaian Penyelamatan Aset di Hadapan DPR: Rp1,5 Triliun Kembali ke Kas Negara
-
Diplomasi atau Kompromi: Membaca Kursi Panas Indonesia di Dewan Perdamaian Gaza
-
Indonesia Diminta Tiru Thailand Dalam Antisipasi Virus Nipah
-
Tragedi Malam Berdarah di Blitar, Menantu Habisi Mertua Usai Dicaci Maki dan Diancam Pakai Gergaji
-
5 Poin Geger Kesaksian Ahok: Heran Kekuatan Riza Chalid, Sentil Menteri BUMN
-
DIY Diguncang Gempa M4,5, Dua Orang Terluka dan Sejumlah Bangunan Rusak
-
Menlu Sugiono Sebut Indonesia Gabung 'Dewan Trump' Tanpa Iuran, Ini Fakta-faktanya
-
Ribuan Personel Gabungan Dikerahkan untuk Amankan Aksi Buruh di Monas