Suara.com - Akun Instagram bernama @zidanfyandi baru-baru ini viral di media sosial lantaran mengaku barang yang ia beli secara online tertukar Ipad 11 Pro.
Namun, warganet justru heran dengan pengakuannya. Mereka mengagumi sikap jujur pria tersebut sekaligus juga tidak menyangka masih ada orang jujur di zaman sekarang.
Kejadian tersebut sontak mengundang perhatian banyak warganet, salah satunya akun Twitter @txtdarionlshop. Ia mengunggah ulang kisah tersebut hingga viral di media sosial.
"Selamat siang jadi ceritanya saya beli barang part airsoft seharga 50 ribu rupiah di Tokopedia dari Kota Palangkaraya, Kalimantan Tengah," tulis @zidanfyandi mengawali ceritanya.
Mulanya, pada tanggal 15 Juni ia memesan airsoft seharga Rp 50 ribu melalui Tokopedia. Selang lima hari kemudian, barang tersebut sampai. Namun, akun @zidanfyandi sempat dibuat kaget lantaran ukuran kardus barangnya cukup besar.
"Jadi saya order barang tersebut tanggal 15 juni dan sampai rumah 20 juni saya juga heran kok paketnya gede," katanya.
Ia semakin kaget ketika kardus tersebut dibuka. Pasalnya, bukannya mendapat airsoft seharga Rp 50 ribu, ia justru memperoleh Ipad 11 Pro yang harganya jutaan.
"Ternyata pas di buka isinya Ipad 11 Pro dan Apple Pencil," kata @zidanfyandi.
Untungnya, terdapat alamat lengkap pengirim dan nama lengkap penerima. Pengirim barang tersebut atas nama Yanto, sementara paket berisi Ipad 11 Pro itu dikirim untuk Peni.
Baca Juga: Viral Mobil Pak RT Parkir Di Gang Sempit, Begini Fakta Sebenarnya
Ia pun berinisiatif untuk mengembalikan barang yang diduga kuat tertukar saat berada di agen ekspedisi.
"Kemungkikan paket tertukar di agen Palangkaraya jadi part saya mungkin ada di mbak Peni. Saya hanya ingin part saya kembali saja," terangnya.
Melihat hal ini, warganet pun sontak menjadi heboh dan memberikan beragam komentar di kolom reply. Mereka memuji tindakan @zidanfyandi.
"Bagus jujur sekali mas-nya, tahu-tahunya ini prank dengan judul box kaget hahaha. Patut dicontoh kejujuran mas e," tulis @nyambatteross.
"Malaikat: "Pintu surga ada di sana ya, silahkan masuk"," kata @sendasaff.
Namun, ada juga yang memberikan komentar-komentar kocak seperti akun @Gardianitu.
Berita Terkait
-
Pulang Ngopi Gak Dibukain Pintu Saat Gempa, Pria Ini Malah Takut Penampakan
-
Curhat Perempuan Dijauhi Cowok Karena Wajahnya, Netizen Beri Semangat
-
Kelakuan Pembeli Bikin Emosi, Rela Sembah Penjual Jika Diskon 90 Persen
-
Viral Video Pesepeda Terlindas Akibat Berjajar, Netizen Sayangkan Hal Ini
-
Penampakan Celana Dalam Unik Bikin Salah Fokus, Netizen: Cocok Buat Wisuda
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Soal SPPG Terafiliasi Pejabat, BGN: Hak Semua WNI!
-
Buntut Demo Agustus 2025 di Depan Polres Jakut, 60 Terdakwa Dituntut 1 Tahun Penjara
-
Polisi Tunggu Labfor Kasus Kematian Sekeluarga di Warakas, Tak Mau Terburu-buru Tarik Dugaan Pidana
-
Kuasa Hukum Sebut Dakwaan Lempar Batu Tak Terbukti, Jaksa Tetap Tuntut 60 Terdakwa
-
Tanggapi Survei LSI Denny JA, PKB Sebut Pilkada Lewat DPRD Bagian dari Demokrasi
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Jerit Ibunda Korban Salah Tangkap Aksi Demo Agustus, Dua Jari Anaknya Patah Diduga Disiksa Polisi
-
Sabida Thaiseth, Muslimah Pertama di Kabinet Thailand yang Mengusung Wajah Baru Kebudayaan
-
Bonus Rp465 Miliar Atlet SEA Games Cair, Pemerintah Kasih Literasi Keuangan 1,5 Jam
-
Rekayasa Lalin MRT Glodok-Kota Dimulai 10 Januari, Simak Rutenya