Suara.com - Seekor macan tutul mengagetkan orang-orang di sebuah restoran mewah di Afrika Selatan. Spesies kucing besar itu tiba-tiba memasuki restoran guna mencari 'sarapan' di pagi hari.
Menyadur New York Post, Kamis (10/9/2020), peristiwa kehadiran hewan buas di tengah pengunjung restoran bernama Singita Ebony Lodge di cagar Sabi Sands itu direkam oleh seorang bernama Erika Wiese (39).
Wiese memberi tahu Kruger Sightings--media yang dikelola Taman Nasional Kruger--bahwa dia tengah bersama paman dan dua temannya tepat saat sarapan ketika macan tutul itu datang.
Kedatangan macan tutul itu, disebut Wise membuat seekor monyet vervet di kandangnya, mulai membuat panggilan alarm alias keguasaran. Hal itu menunjukkan ada predator di dekatnya.
“Staf Singita sangat terlatih untuk menghadapi pertemuan semacam ini dan memiliki protokol keamanan yang ketat untuk memastikan keselamatan staf dan tamu dalam situasi ini,” kata Wiese. 
"Karena itu, kami dapat tetap tenang, diam, dan kagum pada makhluk cantik yang begitu dekat dengan kami."
Menurut Wiese, macan tutul itu terlihat di depan penginapan pada pagi hari. Kucing besar itu disebutnya tengah berburu hewan sejenis antelop Afrika.
Dalam rekaman video yang diunggah Wise pada Minggu (6/9/2020), menunjukkan macan tutul berjalan di berbagai bagian restoran.
Pada satu titik, kucing besar itu tampak berjalan melewati orang yang memegang kamera. Dia terus bergerak ke arah tangga restoran.
Sekitar pertengahan dari video tersebut, macan tutul terlihat menaiki tangga ke dek atas di restoran, di mana ia tampak melihat sekilas mangsanya.
Baca Juga: Bocah 6 Tahun Tewas Diserang Macan Tutul, Diterkam saat Bermain
Akhirnya, macan tutul berjalan menjauh dari restoran menuju semak belukar, menurut Wiese.
"Kami benar-benar merasa kagum, hormat, hormat, dan terima kasih," kata Wiese.
“Sungguh pengalaman yang langka untuk bertemu dengan macan tutul seperti itu. Situasi tersebut membuktikan bahwa satwa liar dan manusia dapat hidup dan berinteraksi satu sama lain secara harmonis dan saling menghormati. ”
"Ini sangat jarang bagi saya dan yang bisa saya katakan kepada seseorang dalam situasi itu adalah tetap tenang dan hormat," tambahnya.
Berita Terkait
- 
            
              Iklan Sampo Dinilai Rasis, Warga Afrika Selatan Gelar Protes
 - 
            
              Gara-gara Ayam Menyeberang, Mobil Mewah Tabrak Rumah hingga Ringsek
 - 
            
              Hindari Seekor Ayam, Seorang Pengemudi di Afrika Selatan Tabrak Rumah
 - 
            
              Seorang Pawang Tewas Diterkam Singa Putih Peliharaannya Sendiri
 - 
            
              Masjid Bersejarah di Afrika Selatan Terbakar, Diduga Korsleting Listrik
 
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Punya Sunroof Mulai 30 Jutaan, Gaya Sultan Budget Kos-kosan
 - 3 Pilihan Cruiser Ganteng ala Harley-Davidson: Lebih Murah dari Yamaha NMAX, Cocok untuk Pemula
 - 5 HP Murah Terbaik dengan Baterai 7000 mAh, Buat Streaming dan Multitasking
 - 4 Mobil Bekas 7 Seater Harga 70 Jutaan, Tangguh dan Nyaman untuk Jalan Jauh
 - 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Bekas Tahan Banjir, Mesin Gagah Bertenaga
 
Pilihan
- 
            
              Tragedi Pilu dari Kendal: Ibu Meninggal, Dua Gadis Bertahan Hidup dalam Kelaparan
 - 
            
              Menko Airlangga Ungkap Rekor Kenaikan Harga Emas Dunia Karena Ulah Freeport
 - 
            
              Emas Hari Ini Anjlok! Harganya Turun Drastis di Pegadaian, Antam Masih Kosong
 - 
            
              Pemilik Tabungan 'Sultan' di Atas Rp5 Miliar Makin Gendut
 - 
            
              Media Inggris Sebut IKN Bakal Jadi Kota Hantu, Menkeu Purbaya: Tidak Perlu Takut!
 
Terkini
- 
            
              Bangunan Hijau Jadi Masa Depan Real Estate Indonesia: Apa Saja Keuntungannya?
 - 
            
              KPK Tangkap Gubernur Riau, PKB 'Gantung' Status Abdul Wahid: Dipecat atau Dibela?
 - 
            
              Sandiaga Uno Ajak Masyarakat Atasi Food Waste dengan Cara Sehat dan Bermakna
 - 
            
              Mensos Gus Ipul Tegaskan: Bansos Tunai Harus Utuh, Tak Ada Potongan atau Biaya Admin!
 - 
            
              Tenaga Ahli Gubernur Riau Serahkan Diri, KPK Periksa 10 Orang Terkait OTT
 - 
            
              Stop Impor Pakaian Bekas, Prabowo Perintahkan Menteri UMKM Cari Solusi bagi Pedagang Thrifting
 - 
            
              BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Komitmen Pemerintah Dalam Program 10 Ribu Hunian Layak Bagi Pekerja
 - 
            
              PLN Resmikan Dua SPKLU Center Pertama di Jakarta untuk Dorong Ekosistem Kendaraan Listrik
 - 
            
              Koalisi Masyarakat Sipil Gugat UU TNI, Tolak Ekspansi Militer ke Ranah Sipil
 - 
            
              KPK Sita Uang Miliaran Rupiah dalam OTT Gubernur Riau Abdul Wahid