Suara.com - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud Md bakal menggelar rapat bersama Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di kantornya, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Jumat (18/9/2020).
Rapat itu disebutkan bakal membahas soal penegakan hukum dalam pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2020.
Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) Kemendagri Benni Irwan mengatakan rapat itu bakal dilaksanakan siang hari nanti.
"Rapat Koordinasi Tingkat Menteri untuk membahas Penegakan Hukum dalam Pelaksanaan Pilkada Serentak 2020 dimasa pandemi Covid-19, jam 13.00 WIB di Kantor Menkopolhukam," kata Benni kepada wartawan, Jumat (18/9/2020).
Namun pada kesempatan terpisah, anggota Bawaslu RI Fritz Edward Siregar menyebut rapat tersebut justru bakal membahas soal draft peraturan pemerintah pengganti undang-undang (Perppu) Pilkada.
Perppu yang dimaksud itu dikhususkan bagi pelanggaran protokol kesehatan Covid-19 dalam Pilkada Serentak 2020.
Senada dengan Fritz, Komisioner KPU Viryan Aziz menyebut hal yang sama. Ia menjadi salah satu yang mengusulkan adanya Perppu Pilkada baru melihat pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak 2020 sejauh ini.
Dalam blog pribadinya viryangopi.id, KPU terkendala dalam mengadaptasi protokol kesehatan dalam tahapan Pilkada oleh undang-undang yang sudah ada. Sejauh ini, Perppu Nomor 2 Tahun 2020 hanya mengatur pergeseran waktu Pilkada.
Baca Juga: Kritik Mahfud MD Soal Penegakan Hukum Jadi Motivasi KPK untuk Perbaikan
Berita Terkait
-
Pandji Pragiwaksono Dilaporkan Angkatan Muda NU dan Muhammadiyah, Terkait Materi Mens Rea
-
Mahfud MD Soroti Keterlibatan TNI dalam Persidangan Perdana Nadiem Makarim
-
Dianggap Hina Wapres Gibran, Pandji Pragiwaksono Aman dari Jerat Hukum? Ini Kata Mahfud MD
-
Polemik Perpol 10/2025 Dalam Hierarki Hukum RI, Siapa Lebih Kuat?
-
Reformasi Polri Tanpa Tenggat? KPRP Bentukan Presiden Akui Masih Meraba Masalah
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Hujan Angin, Pohon di Kemang Sempal Hingga Tutup Jalan
-
Banjir Arteri Lumpuhkan Akses Keluar Tol, Polisi Rekayasa Lalin di Rawa Bokor
-
Tiba di Banjarbaru, Prabowo Bakal Resmikan 166 Sekolah Rakyat
-
Jakarta Hujan Deras, Sejumlah Koridor Transjakarta Alami Perpendekan Jalur Akibat Genangan Air
-
Menteri Abdul Muti Resmi Menghapus Sanksi Sebagai Efek Jera di Sekolah
-
Perjalanan KRL Kacau Balau Terdampak Hujan Lebat: Rel Terendam Banjir hingga Pohon Tumbang
-
Pagi Kelabu Warga Jakarta Selatan: Macet dan Genangan Jadi Ujian Kesabaran di Awal Pekan
-
SPinjam Luncurkan JELAS TANPA JEBAKAN, Anda Bisa Pilih Pinjaman Daring Bunga Rendah dan Transparan
-
Fakta-fakta Penembakan Renee Good oleh Petugas ICE dan Gelombang Protes di AS
-
Seleksi PPPK Kemenag 2026: Prediksi Jadwal, Materi dan Tahapannya